Fitur & Spesifikasi Calya
Spesifikasi CalyaSpesifikasi & fitur unggulan Toyota Calya. Lihat seperti apa spek mesin, dimensi, teknologi keselamatan dan lainnya di bawah ini
Transmisi
|
Jenis
|
Fitur
|
- Super Irit !
- Hemat hingga 75%! Dapatkan harga terbaik untuk Toyota Calya Bekas di Indonesia.
- Toyota Calya Bekas
Harga Toyota Calya 2024 di Jakarta Selatan
Harga Toyota Calya mulai dari Rp 167,3 Juta hingga Rp 264 Juta. Lihat daftar harga Rocky di bawah untuk mengetahui harga OTR dan promo yang tersedia
Toyota Calya 1.2 E MT STD Rp 167,3 Juta | DP Rp 13,1 Juta Cicilan : Rp 3,95 Juta x 60 Bulan | 1197 cc, 87 hp, manual, Bensin | Lihat Promo |
Toyota Calya E MT Rp 170,2 Juta | DP Rp 13,53 Juta Cicilan : Rp 4,01 Juta x 60 Bulan | 1197 cc, 87 hp, manual, Bensin | Lihat Promo |
Toyota Calya G MT Rp 175,8 Juta | DP Rp 14,37 Juta Cicilan : Rp 3,61 Juta x 60 Bulan | 1197 cc, 87 hp, manual, Bensin | Lihat Promo |
Toyota Calya G AT Rp 190 Juta | DP Rp 16,5 Juta Cicilan : Rp 4,47 Juta x 60 Bulan | 1197 cc, 87 hp, otomatis, Bensin | Lihat Promo |
Harga Toyota Calya Di Indonesia
Update Terkini Toyota Calya
Toyota Calya adalah produk kolaborasi ketiga antara Daihatsu dan Toyota. Platform yang digunakan untuk membentuk mobil ini dikembangkan oleh Daihatsu, sedangkan mesinnya disediakan oleh Toyota. Di Indonesia, Calya dirakit di pabrik Daihatsu di Karawang, yang bukan merupakan hal baru mengingat Avanza dan Agya juga dirakit di sana.
Untuk Calya, Toyota pertama kali menggunakan mesin terbaru dari seri NR dengan teknologi katup Dual VVT-i. Dengan kapasitas 1,2 liter, Calya memiliki tenaga yang cukup kuat, yaitu 88 hp, angka yang memadai untuk mobil ekonomis yang berkualitas. Fitur-fitur Calya juga cukup lengkap, mirip dengan Brio Satya.
Fitur keselamatan Calya termasuk salah satu yang terbaik di kelas LCGC. Mobil ini telah dilengkapi dengan sabuk pengaman 3-titik yang memiliki sistem pretensioner dan load limiter. Terdapat juga airbag ganda untuk penumpang depan dan pengemudi. Tidak hanya itu, sistem pengereman sudah dilengkapi dengan ABS, sensor parkir untuk mundur, serta sistem keamanan yang mencakup kunci immobilizer dan Toyota Anti-theft System.
Calya hadir dalam empat varian: E M/T, G M/T, E A/T, dan G A/T, yang semuanya ditawarkan dengan harga yang sesuai. Perbedaan utama terletak pada eksterior, di mana Calya E, yang lebih murah dari G, memiliki grille berwarna serupa dengan bodi bukan chrome, dan belum dilengkapi dengan fog lamp.
Kelebihan & Kekurangan Toyota Calya
Dapatkan informasi lebih lengkap mengenai Toyota Calya. Baca ulasan para pakar otomotif agar tidak salah pilih
Kelebihan Toyota Calya
Desain menarik
Fitur lengkap untuk sebuah LCGC
Dimensi kompak cocok di perkotaan
Kekurangan Toyota Calya
Baris ketiga sempit
Transmisi bukan CVT
Kualitas material interior tidak bisa dibanggakan
Warna dan Gambar Toyota Calya
Jelajahi Warna dan Gambar Toyota Calya. Calya tersedia dalam 6 warna berbeda - White, Black, Bronze Mica Metallic, Grey Mettalic, Orange Metallic dan Red. Juga, Toyota Calya memiliki 5 Gambar Interior dan 7 Gambar Eksterior.
- Semua
- Warna
- Eksterior
- Interior
Review Toyota Calya
-
Toyota Calya Overview
New Toyota Calya mendapatkan penyegaran. Meski tak signifikan, tapi mampu mengubah tampilannya menjadi semakin atraktif. Low Cost Green Car (LCGC) berpenumpang 7 orang ini disuguhkan dalam 2 varian, E dan G. Masing-masing terbagi lagi menjadi dua tipe. Untuk E sebagai opsi paling bawah, ada manual tanpa ABS (Anti-lock Braking System). Kemudian pilihan dengan ABS yang masih mengusung transmisi manual. Sementara varian G ada tipe manual dan otomatis konvensional. Banderol semuanya naik kisaran Rp 1,4 jutaan hingga Rp 2 juta.
-
Toyota Calya Interior
Masuk ke kabin, sebenarnnya Toyota tak menerapkan banyak ubahan. Walau begitu tampilannya menjadi terasa berbeda. Jok, misalnya, diremajakan dengan balutan kain kelir coklat gelap. Warna senada juga diterapkan pada dasbor, sehingga auranya lebih elegan. Kemudian head unit 2-DIN dengan layar sentuh dapat memutar beragam format multimedia dan ditunjang beragam konektivitas. Semuanya bisa dikontrol melalui tombol fungsi di kemudi.
Pengaturan AC (air conditioner) masih memakai model kenop. Di samping tuas transmisi diberikan penerangan. Pendingin kabin ini sayangnya hanya tersedia di depan. Agar penumpang tak merasa gerah, Calya dipasangi air cilculator (kipas) untuk mengalirkan udara dingin dari depan ke belakang. Ini menyebabkan konsumsi bahan bakar lebih efisien, karena tak menggunakan double blower.
Fungsionalitas juga ditambahkan dengan tempat penyimpanan tersembunyi di bawah jok penumpang depan (tipe G AT). Akses ke bangku paling belakang juga mudah berkat one touch tumble untuk melipat tempat duduk tengah. Urusan bagasi jangan dipertanyakan. Ketika baris belakang ditegakkan, masih ada cukup ruang untuk meletakkan barang. Apalagi bila dilipat sepenuhnya, ruang kargo makin luas.
-
Toyota Calya Exterior
Tak ada ubahan pada dimensi maupun struktur Calya facelift. Panjangnya 4.070 mm, lebar 1.655 mm dan tinggi 1.600 mm, dengan jarak sumbu roda 2.525 mm. Namun, wajahnya ditransformasi dengan gaya kekinian. Grille tampak lebih dominan dengan bentuk trapezium terbalik yang mencakup bumper. Komponen ini menempel hingga palang tempat logo bertengger dan kedua perangkat penerangan. Garnish horizontal juga dibalut kelir hitam kromium, sehingga menguatkan kesan mewah dan sporty. Sepintas ia mirip MPV andalan Toyota, Avanza. Apalagi dengan adanya rumah foglamp vertikal nan besar yang meruncing ke atas.
Bentuk mata tak berubah, tapi jeroan di dalamnya semakin efisien mengonsumsi daya. Soalnya, Calya facelift sudah mengaplikasikan teknologi LED (Light Emitting Diode). Cahaya yang dihasilkan semakin terang dan berwarna putih, tak lagi kuning seperti sebelumnya. Untuk sein diposisikan di bawah headlamp, bukan di ujung lagi. Hasilnya, tampang mobil ini semakin tegas.
Ia dapat pelek baru. Ukuran tetap 14 inci dengan jumlah 8 palang, tapi desainnya tak sama. Kini lebih tegas dan modern bergaya dual tone dan dibalut ban 175/65. Spionnya kini sudah bisa melipat secara otomatis (tipe G). Yang aktif saat mesin dinyalakan atau dimatikan. Pengaturan kacanya juga sudah elektrik dari dalam. Sementara di belakang, ubahannya tak banyak, palang di atas pelat nomor kini dipanjangkan hingga menyentuh lampu kombinasi. Sama seperti garnish depan, ia disepuh hitam kromium.
-
Toyota Calya Pengendaraan & Pengendalian
Kaki-kaki New Calya masih memakai model MacPherson Strut di depan dan Semi Independent Torsion Axle Beam di belakang. Keempatnya dipadukan Coil Spring dan Stabilizer. Sedangkan sistem pengeremannya juga tak berubah, kedua roda depan dipasangkan cakram berventilasi untuk memastikan penghentian laju optimal. Di buritan tak menerapkan cakram, melainkan teromol.
-
Toyota Calya Mesin & Konsumsi BBM
Jantung mekanis New Calya tak diganti. Masih mengusung mesin 3NR-VE berkubikasi 1.197 cc yang diklaim irit bahan bakar dan mampu mengkomodasi mobil keluarga yang kompak. Setelannya 4 silinder dengan dual VVT-I, dapat menghasilkan tenaga puncak 88 PS di 6.600 rpm dan momen puntir maksimal 108 Nm pada 4.200 rpm. Dapur pacu ini disuplai bahan bakar dengan minimal oktan 92 dari tangki bahan bakar berkapasitas 36 liter. Seluruh daya dorong disalurkan ke roda depan melalui dua opsi transmisi, manual (5-speed) dan otomatis konvensional (4-speed).
-
Toyota Calya Pengereman & Keselamatan
Sistem keselamatan dan keamanannya cukup. Untuk memudahkan pengemudi parkir, terutama mundur, ada sensor belakang. Pengendalian ditopang ABS dan Electronic Brake Distribution (EBD) yang sangat bermanfaat saat menghadapi kondisi darurat. Ini masih didukung dual SRS airbag di depan dan tujuh sabuk pengaman 3 titik dengan pretensioner, serta force limiter. Proteksi terhadap anak tak dilupakan dengan adanya ISOFIX untuk menambatkan kursi khusus. Terakhir keamanan mobil dari bahaya tindak kejahatan disokong immobilizer key dan anti-theft system.
Motovaganza Toyota Calya Terbaru
- Motovaganza
- Artikel Feature
Mobil Toyota
- Populer
- mendatang
Temukan Mobil Bekas Berdasarkan Kota
Mobil Bekas Toyota Calya berdasarkan dana
- Dibawah Rp 50 Juta
- Dibawah Rp 60 Juta
- Dibawah Rp 70 Juta
Pertanyaan Seputar Toyota Calya
Jawaban untuk pertanyaan umum (FAQ) yang paling umum pada Toyota Calya
-
Apa Harga Toyota Calya di Indonesia?
Harga Toyota Calya di Indonesia dimulai dari Rp 167,3 Juta dan pergi upto Rp 190 Juta.
-
Berapa panjang dari Toyota Calya?
Panjang Toyota Calya adalah 4030 mm, sedangkan lebarnya adalah 1710 mm.
-
Apa Bulanan Angsuran Terendah untuk Toyota Calya di Indonesia?
Angsuran bulanan terendah untuk Toyota Calya di Indonesia dimulai dari Rp 3,82 Juta dengan Muka Rp 41,82 Juta untuk 36 Bulan.
-
Manakah yang jadi kompetitor utama Toyota Calya 2024 di Indonesia?
Kompetitor utama Toyota Calya 2024 di Indonesia adalah Daihatsu Sigra, Renault Triber, Wuling Confero and Wuling Formo.
-
Spesifikasi utama Toyota Calya di Indonesia?
Spesifikasi utama yang harus diketahui untuk Toyota Calya do Indonesia adalah Anti Lock Braking System, Sensor Parkir, Child Safety Locks, Kantong Udara Pengemudi and Airbag Penumpang Depan.
-
Apa saja fitur keselamatan pada Toyota Calya?
Fitur keselamatan di Toyota Calya antara lain Anti Lock Braking System, Sensor Parkir, Child Safety Locks, Kantong Udara Pengemudi, Airbag Penumpang Depan, Sabuk Pengaman Belakang, Sabuk Pengaman Depan dengan Penyesuai ketingg, Pengingat Pemakaian Sabuk Pengaman, Brake Assist, Crash Sensor, Pengingat Pintu Terbuka, Pelindung Benturan Samping, Pelindung Benturan Depan, Spion Tengah Lipat, Vehicle Stability Control System, Engine Check Warning, EBD (Electronic Brake Distribution) and Kamera Belakang.
-
Apa saja fitur keamanan yang ada di Toyota Calya?
Fitur keamanan di Toyota Calya antara lain Alarm Mobil, Engine Immobilizer, Anti Theft Device and Power Door Locks.