Mengusung slogan Play Freely in Colors. PT Piaggio Indonesia berusaha menyuguhkan keriaan hidup lewat warna baru empat model Vespa: LX, S, Primavera dan Sprint. Menurut mereka, sajian kelir anyar ini demi memperkuat identitas pengguna penuh gaya premium. Semua tersedia di ringan diler resmi Motoplex yang kini telah tersebar di 55 lokasi di seluruh Indonesia, termasuk 11 outlet Motoplex Piaggio, Vespa, Aprilia dan Moto Guzzi.
Vespa LX merupakan model skutik premium dengan ukuran bodi kecil dan ramping. Ideal untuk mobilitas perkotaan dan menunjang gaya hidup urban. Tampil unik lewat lampu depan berbentuk bulat. Vespa LX 125 i-get terlihat elegan berupa pilihan warna: grey delicato dan red passione. Seri Vespa S merupakan salah satu pilihan sesuai karakter aktif, ukuran kompak, tampil lebih dominan berkat warna baru: yellow sole, grey materia dan white innocenza.
Baca Juga: Spesifikasi Vespa Elettrica yang Berpeluang Dijual di Indonesia 2023
Primavera dan Primavera S juga sama. Piaggio Indonesia menawarkan rangkaian cat baru yakni blue estroverso, green relax dan grey materia menawan. Sedangkan, untuk Primavera S kini terdapat empat pilihan kelir anyar yakni beige sabbia, blue capri, white innocenza dan yellow sole berikut detail grafis agar semakin menonjolkan karakternya.
Kedua Vespa Primavera 150 i-get ABS dan Vespa Primavera S 150 i-get ABS dilengkapi dengan pelek berukuran 12 inci aluminium alloy. Setiap detail kendaraan. Mulai dari knalpot hingga struktur bagian dalam casing transmisi didesain untuk memberikan sensasi berkendara halus, hening dan nyaman. Kekuatan dan tarikan dihadirkan agar menambah kestabilan serta keandalan saat berkendara, bahkan di kesibukan jalanan kota.
Tak ketinggalan Sprint dan Vespa Sprint S. Sekarang ditawarkan lebih dinamis dengan tiga pilihan cat bodi baru, yaitu blue audace, grey materia dan yellow sole. Sementara untuk seri Sprint S yang lebih sporty, sekarang ditawarkan grey titanio matt, orange tramonto, green tenace dan white innocenza. Sehingga memadukan kesan klasik modern bersama karakter sporty secara seimbang. Siapa saja terpana olehnya.
“Setelah sukses menjadi simbol gaya hidup penuh sejarah lintas generasi berjiwa muda. Vespa senantiasa konsisten berinovasi untuk menghadirkan solusi mobilitas khas Italia, relevan bagi generasi modern. Salah satu cara memastikan agar Vespa terus menginspirasi gaya hidup ceria dan bersemangat adalah koleksi warna model yang selalu diperbaharui. Kali ini, dengan tema “Play Freely in Colors”, Vespa memiliki warna memikat guna menyegarkan rutinitas hidup para pengendara dan pecintanya,” terang Ayu Hapsari, PR & Communications Manager PT Piaggio Indonesia. (Alx)
Baca Juga: Vespa Primavera Color Vibe Edisi Terbatas Menarik Dikoleksi
Hak Cipta © Zigwheels 2014-2024. Semua Hak Cipta Dilindungi.