All New Daihatsu Ayla 2023 Resmi Diperkenalkan

all new daihatsu ayla launched

 

KEY TAKEAWAYS

  • Daihatsu Ayla hanya ada model LCGC

    Jadi tidak mengikuti jejak Agya GR Sport yang non-LCGC
  • Giliran Daihatsu Ayla generasi diperkenalkan. Layaknya sang saudara kembar, produk PT Astra Daihatsu Motor mendapat pembaruan signifikan setelah 10 tahun dipasarkan dan memperoleh dua kali minor change.

    Ubahan utama terletak pada platform yang sudah DNGA (Daihatsu New Generation Architecture), membuatnya lebih panjang sedikit. Dampaknya kabin menjadi semakin lapang, terutama pada area bagasi sehingga lebih akomodatif.

    Eksterior menjadi lebih minimalis, perbedaannya begitu terasa dengan generasi terdahulu. Kesannya lebih dewasa sambil tetap mempertahankan nuansa sporty. Seluruh sektor penerangan dipipihkan baik di depan dan belakang. Interior tak luput, tatanannya kini menyerupai Rocky layaknya Agya terinspirasi desain kabin Raize. Head unit dibuat floating dan mencuat dari dasbor.

    Daihatsu ayla 2023

    Soal performa, Ayla mengandalkan jantung mekanis terbaru berkode WA-VE dengan kubikasi 1,2 liter. Tenaga disalurkan ke roda depan melalui sistem transmisi D-CVT anyar yang mengejar efisiensi dan respons. Pengendalian turut ditingkatkan berkat revisi suspensi yang dibuat lebih kaku, sehingga manuver menjadi semakin stabil. Walau begitu, Daihatsu tetap mempertahankan kenyamanan bagi seluruh penumpang ketika melaju.

    Baca Juga: Tanpa Selubung, Kembaran Generasi Baru Toyota Agya dan Daihatsu Ayla 2023 Tampak Jelas!

    Lebih lanjut, mobil yang sepanjang 2013 hingga Januari 2023 terjual sebanyak 268 ribu tetap disuguhkan sebagai LCGC (Low Cost Green Car). Tak seperti Toyota yang kini menyajikan dua varian, non-LCGC diisi Agya GR Sport dan versi reguler sebagai LCGC. Artinya banderol tetap berada di rentang yang telah diatur dalam regulasi.

    Daihatsu ayla 2023

    Sayangnya, Daihatsu belum mengumumkan berapa banderolnya. Begitu pula spesifikasi lengkap baik fitur kenyamanan maupun safety. Meski begitu, pengembangan Ayla dikatakan melibatkan Daihatsu Indonesia dengan meramu berbagai masukan dari para konsumen. Penggunaan komponen juga diupayakan menggunakan lokal. Generasi sebelumnya diungkapkan sudah dilokalisasi melebihi 80% dengan melibatkan lebih dari 1.700 supplier pembentuk komponen dan lebih dari 500 small medium enterprises.

    "10 tahun Ayla hadir dan telah mendapatkan respon yang sangat baik dari masyarakat Indonesia. Ayla terbaru merupakan hasil pengembangan yang berasal dari keinginan para konsumen," Yasushi Kyoda, Presiden Direktur PT ADM saat peluncuran di Jakarta, Rabu (15/02).

    Dikatakan Direktur Marketing dan Direktur Corporate Planning & Communication PT Astra Daihatsu Motor, Sri Agung Handayani keterlibatan pihaknya mencakup proses engineering dan validasi. Di mana mereka turut mengecek kualitas ketika berhadap berbagai jalan di Tanah Air. Sehingga mobil dapat menyuguhkan kualitas terbaik dan memenuhi kebutuhan banyak konsumen. (Hfd/Odi)

     

    Baca Juga: Tampilan Generasi Baru Toyota Agya dan Daihatsu Ayla Mulai Terbuka!

    Baca Semua

    Artikel Unggulan

    Artikel yang direkomendasikan untuk anda

    Baca Semua

    Mobil Unggulan

    • Yang Akan Datang

    Artikel Mobil dari Carvaganza

    • Daihatsu Raih Market Share 17,5 Persen di Kuartal Pertama 2025
      Daihatsu Raih Market Share 17,5 Persen di Kuartal Pertama 2025
      Alvando Noya . 19 Apr, 2025
    • Kenali Spesifikasi Lengkap Jeep Wrangler Rubicon 2025
      Kenali Spesifikasi Lengkap Jeep Wrangler Rubicon 2025
      Muhammad Hafid . 19 Apr, 2025
    • Porsche Panamera: Ikon 4-Door Coupe Sejati Tanpa Menjadi Pelopor
      Porsche Panamera: Ikon 4-Door Coupe Sejati Tanpa Menjadi Pelopor
      Wahyu Hariantono . 19 Apr, 2025
    • Hyundai Bangun Proyek Hidrogen dari Sampah Pertama di Indonesia, Target Operasi 2027
      Hyundai Bangun Proyek Hidrogen dari Sampah Pertama di Indonesia, Target Operasi 2027
      Anjar Leksana . 18 Apr, 2025
    • Hyundai Palisade Terbaru Meluncur di New York, Tampil Lebih Mewah Andalkan Hybrid
      Hyundai Palisade Terbaru Meluncur di New York, Tampil Lebih Mewah Andalkan Hybrid
      Alvando Noya . 18 Apr, 2025

    Artikel Mobil dari Oto

    • Berita
    • Artikel Feature
    • Advisory Stories
    • Road Test
    • VinFast Serahkan 100 Unit VF 3 ke Konsumen
      VinFast Serahkan 100 Unit VF 3 ke Konsumen
      Anindiyo Pradhono . Hari ini
    • Mazda EZ-60 Segera Debut di Shanghai Auto Show 2025
      Mazda EZ-60 Segera Debut di Shanghai Auto Show 2025
      Muhammad Hafid . 19 Apr, 2025
    • VinFast VF 3 Dijadikan Media untuk Menumpahkan Kreativitas Kawula Muda
      VinFast VF 3 Dijadikan Media untuk Menumpahkan Kreativitas Kawula Muda
      Anjar Leksana . 19 Apr, 2025
    • V-Kool Indonesia Rayakan 30 Tahun dengan Inovasi Kreatif Kolaborasi Sepatu Custom
      V-Kool Indonesia Rayakan 30 Tahun dengan Inovasi Kreatif Kolaborasi Sepatu Custom
      Setyo Adi Nugroho . 19 Apr, 2025
    • Bisnis Mobil Bekas Bagus, Lelang Online Auksi Meningkat
      Bisnis Mobil Bekas Bagus, Lelang Online Auksi Meningkat
      Anjar Leksana . 19 Apr, 2025
    • Impresi Jeep Wrangler 4-Doors Rubicon 2025, Apa yang Baru?
      Impresi Jeep Wrangler 4-Doors Rubicon 2025, Apa yang Baru?
      Setyo Adi Nugroho . 17 Apr, 2025
    • Ford Everest Sport Next-Gen: SUV Tangguh, Nyaman, dan Canggih di Harga Terjangkau
      Ford Everest Sport Next-Gen: SUV Tangguh, Nyaman, dan Canggih di Harga Terjangkau
      Muhammad Hafid . 17 Apr, 2025
    • Mengulas Fitur Keselamatan Ford Everest Sport 4x2, Bikin Tenang di Segala Medan
      Mengulas Fitur Keselamatan Ford Everest Sport 4x2, Bikin Tenang di Segala Medan
      Alvando Noya . 15 Apr, 2025
    • Porsche Panamera, Partner Liburan Ideal di Tengah Jakarta yang Lengang
      Porsche Panamera, Partner Liburan Ideal di Tengah Jakarta yang Lengang
      Wahyu Hariantono . 15 Apr, 2025
    • 5 Fakta Menarik Chery J6, SUV Listrik Tangguh dan Stylish
      5 Fakta Menarik Chery J6, SUV Listrik Tangguh dan Stylish
      OTO . 14 Apr, 2025
    • Pentingnya Ganti Oli Kompresor AC Mobil Secara Rutin
      Pentingnya Ganti Oli Kompresor AC Mobil Secara Rutin
      Muhammad Hafid . 15 Apr, 2025
    • Waspada Bahu Jalan dan Pahami Aturannya
      Waspada Bahu Jalan dan Pahami Aturannya
      Setyo Adi Nugroho . 28 Mar, 2025
    • Lawan Kantuk saat Perjalanan Mudik, Pakai Cara Ini
      Lawan Kantuk saat Perjalanan Mudik, Pakai Cara Ini
      Setyo Adi Nugroho . 27 Mar, 2025
    • 5 Hal yang Mesti Disiapkan saat Mudik Bareng si Kecil Pakai Mobil Pribadi
      5 Hal yang Mesti Disiapkan saat Mudik Bareng si Kecil Pakai Mobil Pribadi
      Anjar Leksana . 26 Mar, 2025
    • Tips Berkendara Nyaman dan Aman Selama Puasa Ramadhan
      Tips Berkendara Nyaman dan Aman Selama Puasa Ramadhan
      Alvando Noya . 18 Mar, 2025
    • Road Test Hyundai Tucson 1.6T-GDi HEV: Seperti Nyetir EV!
      Road Test Hyundai Tucson 1.6T-GDi HEV: Seperti Nyetir EV!
      Anjar Leksana . 09 Apr, 2025
    • Road Test Mazda CX-80 PHEV: Performa Andal di Medan Pegunungan!
      Road Test Mazda CX-80 PHEV: Performa Andal di Medan Pegunungan!
      Muhammad Hafid . 22 Mar, 2025
    • Road Test Haval Jolion Ultra HEV: Enak Buat ke Luar Kota
      Road Test Haval Jolion Ultra HEV: Enak Buat ke Luar Kota
      Alvando Noya . 13 Mar, 2025
    • Test Drive BYD Sealion 7: Di Mana Letak Kelebihannya?
      Test Drive BYD Sealion 7: Di Mana Letak Kelebihannya?
      Eka Zulkarnain . 03 Mar, 2025
    • First Drive Chery Tiggo Cross: Mengancam Lawan dengan Paket Fitur dan Harga!
      First Drive Chery Tiggo Cross: Mengancam Lawan dengan Paket Fitur dan Harga!
      Setyo Adi Nugroho . 12 Feb, 2025