Bajaj Siapkan Motor Scrambler dan Café Racer
NEW DELHI, 6 Januari 2017 – Sukses menghadirkan Bajaj Dominar 400 dan Pulsar 200NX beberapa waktu lalu, pabrikan motor asal India Bajaj akan segera merilis motor bergenre retro seperti Café Racer, Scrambler dan juga Classic Roadster.
Seperti yang dilansir situs www.motoroids.com, Bajaj merilis rendering motor dengan tampilan cafe racer. Dimana hasil rendering tersebut dilakukan oleh artis bernama Oberdan Bezzi dari MotoSketches yang terbiasa membuat rendering beberapa motor. Kali ini gambar rendering tersebut dinamakan dengan Bajaj V22.
Melihat hasil rendering tersebut, Bajaj V22 tampil klasik dengan desain headlamp bulat, buritan membulat a la 'buntut tawon', velg jari-jari dan knalpot khas motor custom. Nantinya, Bajaj V22 classic edition ini akan dibekali dengan mesin yang berkubikasi 220cc dengan teknologi DTS-i.
Sementara untuk sistem keamanan berkendara, motor berpenampilan klasik ini sudah dibekali dengan sistem pengereman yang menggunakan sistem cakram pada kedua rodanya.
Walau demikian belum diketahui apakah piringan ini juga akan disematkan sistem ABS (Anti-Lock Brake System). Namun yang pasti, penyematan rem ABS dianggap sudah menjadi teknologi standar di India untuk produksi tahun 2017.
ANDHIKA KRESNA

Artikel Unggulan
- Terbaru
- Populer
Artikel yang direkomendasikan untuk anda
Motor Unggulan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Motor dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Advisory Stories
- Road Test