Cuma Minggu Ini, KTM Kalimalang Beri Paket Service Penuh Diskon
JAKARTA, 29 Mei 2019 – Persiapan mudik dan lebaran tengah dilakukan banyak pihak. Dealer KTM Kalimalang, Jakarta Timur, memanfaatkannya untuk memberikan promo servis menarik bagi pengendara KTM. Tapi ingat, promo ini hanya berlaku pekan ini, sampai 31 Mei 2019.
KTM memberikan dua model paket servis yang terbagi berdasarkan oli yang digunakan yaitu Oli Ipone 4000RS dan Oli Motul 5100. Masing-masing juga dibagi dua paket sesuai dengan banyaknya bagian yang diservis.
“Kita memberikan diskon untuk servis bagi pengguna KTM menjelang lebaran ini,” kata Effendy Hidajat, Owner PT Ivan Djaya Motor yang membawahi KTM Kalimalang.
Baca juga: Asik, Dealer KTM Kalimalang Sudah Jual Model Enduro dan Trail
Misalnya, Paket Service 1 yang berisi jasa service, dua oli Ipone 4000RS (atau Motul 5100), spark plug, pad brake rear set, oli filter, diagnostcic check, dan radiator coolant check yang harga biasanya Rp 650 ribu, cukup Anda banyar Rp 500 ribu saja.
Lalu ada paket 2. Isinya sama dengan paket 1 namun ditambah dengan Air Filter. “Rata-rata paket diskon yang kita tawarkan lebih murah Rp 150-170 ribu dari harga service standar,” kata Effendy,
Menarik kan? Mau tahu lengkapnya? Coba cek flyer berikut:
RAJU FEBRIAN




Artikel Unggulan
- Terbaru
- Populer
Artikel yang direkomendasikan untuk anda
Motor Unggulan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Motor dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Advisory Stories
- Road Test