Generasi baru All New Toyota Agya 2023 datang membawa banyak perlengkapan. Tak lain, agar bisa mememangkan pertarungan di segmen LCGC maupun small hatchback city car. Sebab Honda Brio series berhasil merajai kelas ini, sekaligus menjadi pemimpin pasar tahun lalu. Penyempurnaan dilakukan agar kendaraan baru mampu bersaing. Banyak sekali bagian atau peranti yang tidak ditemukan di kompetitor.
Khusus tipe Agya matik. Mobil didukung oleh transmisi CVT baru yang dikembangkan dengan fixed gear ratio. Sama seperti Dual Mode CVT milik Daihatsu, hanya penamaan saja berbeda. Penyaluran ini mampu menghasilkan akselerasi lebih cepat dan linear. Selain itu, perangkat dibekali teknologi Active D Control yang bekerja lebih hening dalam kondisi normal. Termasuk menjaga efisiensi bahan bakar, tapi dijanjikan memberikan akselerasi tangkas. Hal ini tidak ada di rival lain. Brio masih pakai CVT konvensional.
Baik Toyota Agya GR Sport maupun G CVT, semuanya diberikan paddle shift. Tidak tersedia di Brio RS sekalipun. Walau bukan teknologi baru, namun bisa menambah kesenangan berkendara. Kesan sporty bisa timbul saat kita memindahkan rasio gigi virtual. Tinggal menjentikkan jari kanan atau kiri dibalik setir untuk mengatur kecepatan sesuai kebutuhan.
Hanya tersedia di Toyota Agya GR Sport. Meter cluster (MID) menggunakan layar digital TFT 7 inci. Selain tampil semakin keren, segala macam informasi di dalamnya lebih mudah terbaca pengemudi, apalagi saat malam hari.
Baca Juga: All New Toyota Agya 2023 Pakai Mesin WA-VE, Ini Bedanya dengan Enjin 1.2L Lawas
Mengikuti tren kendaraan modern. Toyota Agya 2023 menggunakan head unit layar sentuh tujuh inci gaya mengambang (floating monitor). Tersedia segala macam fungsi koneksi. Ada fitur mirroring, ditambah sambungan via Bluetooth, AUX-IN dan USB untuk mendengarkan musik.
Tipe teratas Agya juga memiliki fasilitas wireless charger. Pengguna smartphone high-end sangat terbantu untuk mengecas baterai tanpa ribet menggunakan kabel. Tinggal letakkan di konsol tengah, otomatis terisi. Bagian ini menjadi nilai tembah tersendiri di kelas city car.
“All-New Agya dan All-New Agya GR Sport memiliki peran masing-masing untuk memenuhi kebutuhan mobilitas di segmen cukup berbeda. Pengembangan Agya difokuskan guna memperkuat basic value sebuah model di segmen entry. Sementara khusus Agya GR Sport. Kami berikan value added berupa special tuning yang membuatnya lebih fun to drive. Sehingga mengakomodasi kebutuhan pelanggan berjiwa sporty. Kedua hatchback ini menjanjikan total package lebih baik. Sekaligus menawarkan perfect value for money bagi sebuah exciting city car,” ungkap Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director PT Toyota Astra Motor, saat pemaparan produk di Gaikindo Jakarta Auto Show 2023. (Alx/Odi)
Baca Juga: Harga All New Toyota Agya Diumumkan, Naik Tapi Sepadan!
Hak Cipta © Zigwheels 2014-2024. Semua Hak Cipta Dilindungi.