Modifikator ternama Gemballa, makin ekstrem berkreasi. Sebuah Porsche 911 Turbo S mampu diubah jadi supercar tangguh di jalur off-road. Namanya Marsien yang dalam bahasa Prancis artinya penghuni Mars. Terinspirasi menaklukkan bukit-bukit pasir menyerupai Mars di Uni Emirat Arab.
Konsep Neunelfer berpostur jangkung memang sebetulnya tidak terlalu asing di mata. Bukan barang baru. Pasalnya, arahan modifikasi off-road seperti model Safari cukup digandrungi belakangan ini. Juga dalam sejarahnya, sportscar berpintu dua Porsche boleh dibilang masih ada hubungan dengan dunia reli. Apalagi, Gemballa Marsien seperti mengambil arahan gaya 959 yang pernah berlaga di reli Dakar dengan livery Rothmans nan legendaris.
Coba lihat saja rombakan bodi besar-besaran dari beltline ke bawah. Terlihat otot melar dan gahar di keempat sisi fender plus rongga agresif. Belum lagi bokong eksotisnya, terpahat spoiler terintegrasi langsung dari sepatbor sebagaimana ditemukan pada 959. Seakan membentuk frame lalu memberikan fokus untuk lampu horizontal dan bokong khas 911.
Untuk memberikan postur jangkung, Gemballa tidak asal bikin tinggi. Komposisi standar diubah total dengan melibatkan spesialis suspensi aftermarket, KW Automotive. Di poros depan kini tertanam lengan ayun double wishbone dengan peredam kejut berteknologi solid piston plus fungsi ‘intelligent active damper control’.
Baca Juga: Porsche 911 GT2 RS Patahkan Rekor Mercedes-AMG GT Black Series di The Green Hell
Ground clearance jelas bertambah signifikan dan bisa diatur ketinggiannya demi menyesuaikan medan. Mulai dari 120 mm di ‘road mode’ hingga 250 mm kalau mau diajak keluar dari aspal. Bukan itu saja, sistem peredaman dapat bereaksi secepat 20 milidetik terhadap berbagai kondisi. Kapabilitasnya sendiri disokong mode berkendara gravel, mud, sand, dan snow bawaan Porsche.
Kecanggihan kaki-kaki ini disudahi dua set sepatu forged aluminium wheel dengan satu baut bak mobil balap (centre locking). Satu set dibungkus ban segala medan sementara lainnya mengadopsi karet bundar Michelin Ultra High Performance.
Amunisi pencipta gerak Marsien tidak dibiarkan standar. Bahkan Gemballa meminta Ruf untuk menghipnotis mesin flat-six bawaan agar dapat melontarkan lebih banyak tenaga. Sukses, diklaim sanggup mengail tenaga sampai 750 Nm setelah torsi buas 930 Nm puas ditendangkan. Potensi ini membuat Marsien hanya butuh waktu 2,6 detik untuk mencapai 100 kpj dan terus berlari hingga 330 kpj.
Namun tidak terbatas sampai di situ saja, konsumen bisa meminta untuk membuatnya lebih gila lagi. Terdapat opsi ‘second stage’ yang membuat mesin lebih galak di figur 830 hp. Semua terlaksana berkat oprekan turbocharger, mapping mesin, dan ubahan transmisi. Di samping itu, kalau mau offroad lebih serius tersedia paket kaki-kaki dengan suspensi Reiger dan damper untuk keperluan reli. Memberikan tambahan travel suspensi dan ground clearance lebih tinggi lagi.
Hasrat akan diet ketat dapat dipenuhi pula. Adalah pembentukan bodi serat karbon racikan perusahaan Jerman yang biasa menyuplai untuk tim F1. Selain itu, masih ada pilihan berupa saluran gas buang titanium hingga revisi transmisi demi konsistensi pengantaran tenaga menuju keempat roda. Jangan khawatir pula, rancangan bodi dikembangkan melalui software CFD (Computational Fluid Dynamics) guna memastikan efisiensi dan keselamatan di kecepatan tinggi.
Personalisasi bisa dilanjut sepenuhnya dalam kabin. Itu kalau spek full leather atau Alcantara hitam pelengkap nuansa sporty serat karbon tidak cukup membahagiakan. Semua bisa diatur sebebas celotehan uang konsumen. Yang jelas tidak murah, konversinya saja dimulai dari 495 ribu Euro atau sekitar Rp 8,5 miliar dan belum termasuk unit mobil.
Saat ini Gemballa Marsien sedang menjalani tahap homologasi untuk Eropa, Timur Tengah dan Amerika Serikat. Produksi dibatasi 40 unit saja. Sepuluh edisi peluncuran sudah ludes dibeli sementara setengah dari sisanya telah punya majikan. (Krm/Odi)
Baca Juga: Porsche 911 Ground Clearance Tinggi Tertangkap Kamera, Prototipe Varian Safari?
Hak Cipta © Zigwheels 2014-2024. Semua Hak Cipta Dilindungi.