Daihatsu All New Xenia meluncur di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021. Generasi ketiga dari Low MPV sejuta umat ini mengusung ubahan yang paling signifikan sejak pertama lahir di tahun 2004. Selain sasis baru, skema roda penggerak, jenis transmisi hingga penambahan fitur mutakhir jadi paketannya. Harganya, mulai Rp 190,9 juta - Rp 243,9 juta.
"Pada GIIAS hari ini, kami dengan bangga memperkenalkan generasi terbaru Xenia yang telah menggunakan platform DNGA (Daihatsu New Global Architecture). All New Xenia mengadopsi mesin berpenggerak roda depan dengan 2 pilihan mesin, didukung transmisi CVT, serta dilengkapi teknologi keselamatan terkini dari Daihatsu A.S.A (Advanced Safety Assist)," jelas Toshinori Edamoto, President Director PT Astra Daihatsu Motor di arena GIIAS, Kamis, 11 November 2021.
Generasi teranyar Daihatsu Xenia dijual dengan harga yang masih mengikuti paket keringanan PPnBM. Berikut detail harganya:
Tipe | Harga |
ALL NEW XENIA 1.3 M MT | Rp 190,900,000 |
ALL NEW XENIA 1.3 X MT | Rp 193,900,000 |
ALL NEW XENIA 1.3 X CVT | Rp 209,200,000 |
ALL NEW XENIA 1.3 R MT | Rp 204,000,000 |
ALL NEW XENIA 1.3 R MT ADS | Rp 213,000,000 |
ALL NEW XENIA 1.3 R MT SC | Rp 205,500,000 |
ALL NEW XENIA 1.3 R MT ADS SC | Rp 214,500,000 |
ALL NEW XENIA 1.3 R CVT | Rp 219,300,000 |
ALL NEW XENIA 1.3 R CVT ADS | Rp 228,300,000 |
ALL NEW XENIA 1.3 R CVT SC | Rp 220,800,000 |
ALL NEW XENIA 1.3 R CVT ADS SC | Rp 229,800,000 |
ALL NEW XENIA 1.5 R MT | Rp 221,000,000 |
ALL NEW XENIA 1.5 R MT ADS | Rp 230,000,000 |
ALL NEW XENIA 1.5 R MT SC | Rp 222,500,000 |
ALL NEW XENIA 1.5 R MT ADS SC | Rp 231,500,000 |
ALL NEW XENIA 1.5 R CVT | Rp 233,700,000 |
ALL NEW XENIA 1.5 R CVT ADS | Rp 242,700,000 |
ALL NEW XENIA 1.5 R CVT SC | Rp 235,200,000 |
ALL NEW XENIA 1.5 R CVT ADS SC | Rp 244,200,000 |
ALL NEW XENIA 1.5 R CVT ASA | Rp 242,400,000 |
ALL NEW XENIA 1.5 R CVT ASA SC | Rp 243,900,000 |
Ubahan utama Daihatsu Xenia adalah desainnya. Dibangun dari konstruksi baru platform DNGA (Daihatsu New Global Architecture), model ini bisa tampil dengan desain yang lebih agresif. Nampaknya PT Astra Daihatsu Motor (ADM) benar-benar ingin menyajikan pengalaman berbeda pada para pemilik Low MPV ini. Lampu depan kini jadi sangat pipih, diisi elemen LED. Dipadu bumper yang kokoh, memberi karakter berbeda dibanding pendahulunya.
Parasnya dihias grille dan airdam besar. Sosoknya pun terlihat lebih besar, bukan cuma perasaan, soalnya panjangnya bertambah 20 cm. Sedangkan tingginya berkurang sedikit. Walau demikian, ground clearance tak dipertaruhkan. Kini ia punya settingan jarak terendah dari tanah di level 205 mm.
Bodi samping turut tampil baru, dengan kesan atap floating berkat aksentuasi di pilar D. Mobil yang masih satu lini produksi dengan Avanza terbaru ini, sekarang punya buritan yang lebih menarik. Lampu kombinasinya atraktif dengan garnish yang menyambungkan kedua sisi. Berhias bumper dengan aerofin serta reflektor, keren!
Ubahan yang juga patut digarisbawahi adalah sektor performanya. Demi menyajikan performa yang lebih efisien, ia kini pakai skema gerak roda depan. Pilihan transmisi otomatis juga kini dialihkan ke model CVT yang lebih efisien menghantarkan tenaga ketimbang model otomatis konvensional.
Sektor jantung mekanis masih menganut pilihan mesin 1,3 liter atau 1,5 liter yang diwariskan dari generasi pendahulunya. Ada sedikit tuning di sektor ini agar lebih akomodatif dengan girboks dan penggerak roda depan barunya.
Fitur tentunya turut bertambah. Mengikuti Daihatsu Rocky, tipe termewah generasi ketiga Daihatsu Xenia sudah dilengkapi ASA (Advance Safety System) yang meliputi Pre-Collision Warning, Pre-Collision Braking, Pedal Misoperation Control, Front Departure Alert, Lane Departure Warning, dan Lane Departure Prevention.
"Kami berharap, All New Xenia dapat diterima oleh para keluarga di Indonesia sesuai tagline-nya, Xenia Sahabat Keluarga. Sekali lagi, kami mengucapkan terima kasih atas perhatiannya, dan semoga peluncuran All New Xenia dapat berkontribusi positif bagi pasar otomotif di Indonesia," kata Toshinori Edamoto. (Van/Odi)
Baca Juga: Harga New Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross Diumumkan
Hak Cipta © Zigwheels 2014-2024. Semua Hak Cipta Dilindungi.