GIIAS 2021: All New Daihatsu Xenia Meluncur, Harga Termurah Rp190,9 Juta

harga daihatsu xenia

Daihatsu All New Xenia meluncur di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021. Generasi ketiga dari Low MPV sejuta umat ini mengusung ubahan yang paling signifikan sejak pertama lahir di tahun 2004. Selain sasis baru, skema roda penggerak, jenis transmisi hingga penambahan fitur mutakhir jadi paketannya. Harganya, mulai Rp 190,9 juta - Rp 243,9 juta.

"Pada GIIAS hari ini, kami dengan bangga memperkenalkan generasi terbaru Xenia yang telah menggunakan platform DNGA (Daihatsu New Global Architecture). All New Xenia mengadopsi mesin berpenggerak roda depan dengan 2 pilihan mesin, didukung transmisi CVT, serta dilengkapi teknologi keselamatan terkini dari Daihatsu A.S.A (Advanced Safety Assist)," jelas Toshinori Edamoto, President Director PT Astra Daihatsu Motor di arena GIIAS, Kamis, 11 November 2021.

Generasi teranyar Daihatsu Xenia dijual dengan harga yang masih mengikuti paket keringanan PPnBM. Berikut detail harganya:

Tipe Harga
ALL NEW XENIA 1.3 M MT Rp 190,900,000
ALL NEW XENIA 1.3 X MT Rp 193,900,000
ALL NEW XENIA 1.3 X CVT Rp 209,200,000
ALL NEW XENIA 1.3 R MT Rp 204,000,000
ALL NEW XENIA 1.3 R MT ADS Rp 213,000,000
ALL NEW XENIA 1.3 R MT SC Rp 205,500,000
ALL NEW XENIA 1.3 R MT ADS SC Rp 214,500,000
ALL NEW XENIA 1.3 R CVT Rp 219,300,000
ALL NEW XENIA 1.3 R CVT ADS Rp 228,300,000
ALL NEW XENIA 1.3 R CVT SC Rp 220,800,000
ALL NEW XENIA 1.3 R CVT ADS SC Rp 229,800,000
ALL NEW XENIA 1.5 R MT Rp 221,000,000
ALL NEW XENIA 1.5 R MT ADS Rp 230,000,000
ALL NEW XENIA 1.5 R MT SC Rp 222,500,000
ALL NEW XENIA 1.5 R MT ADS SC Rp 231,500,000
ALL NEW XENIA 1.5 R CVT Rp 233,700,000
ALL NEW XENIA 1.5 R CVT ADS Rp 242,700,000
ALL NEW XENIA 1.5 R CVT SC Rp 235,200,000
ALL NEW XENIA 1.5 R CVT ADS SC Rp 244,200,000
ALL NEW XENIA 1.5 R CVT ASA Rp 242,400,000
ALL NEW XENIA 1.5 R CVT ASA SC Rp 243,900,000

Ubahan utama Daihatsu Xenia adalah desainnya. Dibangun dari konstruksi baru platform DNGA (Daihatsu New Global Architecture), model ini bisa tampil dengan desain yang lebih agresif. Nampaknya PT Astra Daihatsu Motor (ADM) benar-benar ingin menyajikan pengalaman berbeda pada para pemilik Low MPV ini. Lampu depan kini jadi sangat pipih, diisi elemen LED. Dipadu bumper yang kokoh, memberi karakter berbeda dibanding pendahulunya.

GIIAS 2021 Daihatsu

Parasnya dihias grille dan airdam besar. Sosoknya pun terlihat lebih besar, bukan cuma perasaan, soalnya panjangnya bertambah 20 cm. Sedangkan tingginya berkurang sedikit. Walau demikian, ground clearance tak dipertaruhkan. Kini ia punya settingan jarak terendah dari tanah di level 205 mm.

Bodi samping turut tampil baru, dengan kesan atap floating berkat aksentuasi di pilar D. Mobil yang masih satu lini produksi dengan Avanza terbaru ini, sekarang punya buritan yang lebih menarik. Lampu kombinasinya atraktif dengan garnish yang menyambungkan kedua sisi. Berhias bumper dengan aerofin serta reflektor, keren!

Ubahan yang juga patut digarisbawahi adalah sektor performanya. Demi menyajikan performa yang lebih efisien, ia kini pakai skema gerak roda depan. Pilihan transmisi otomatis juga kini dialihkan ke model CVT yang lebih efisien menghantarkan tenaga ketimbang model otomatis konvensional.

Sektor jantung mekanis masih menganut pilihan mesin 1,3 liter atau 1,5 liter yang diwariskan dari generasi pendahulunya. Ada sedikit tuning di sektor ini agar lebih akomodatif dengan girboks dan penggerak roda depan barunya.

Fitur tentunya turut bertambah. Mengikuti Daihatsu Rocky, tipe termewah generasi ketiga Daihatsu Xenia sudah dilengkapi ASA (Advance Safety System) yang meliputi Pre-Collision Warning, Pre-Collision Braking, Pedal Misoperation Control, Front Departure Alert, Lane Departure Warning, dan Lane Departure Prevention.

"Kami berharap, All New Xenia dapat diterima oleh para keluarga di Indonesia sesuai tagline-nya, Xenia Sahabat Keluarga. Sekali lagi, kami mengucapkan terima kasih atas perhatiannya, dan semoga peluncuran All New Xenia dapat berkontribusi positif bagi pasar otomotif di Indonesia," kata Toshinori Edamoto. (Van/Odi)

Baca Juga: Harga New Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross Diumumkan

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Mobil Unggulan

  • Yang Akan Datang

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • Tsunoda Geser Lawson di Red Bull, Tampil Nasionalis di GP Jepang 2025
    Tsunoda Geser Lawson di Red Bull, Tampil Nasionalis di GP Jepang 2025
    Wahyu Hariantono . Hari ini
  • Daftar Harga BBM Berkualitas Terbaru April 2025: Shell, BP, dan Vivo Turun
    Daftar Harga BBM Berkualitas Terbaru April 2025: Shell, BP, dan Vivo Turun
    Setyo Adi . Hari ini
  • Ford RMA Indonesia Hadirkan Bengkel Siaga & ERA untuk Mudik Lebaran 2025
    Ford RMA Indonesia Hadirkan Bengkel Siaga & ERA untuk Mudik Lebaran 2025
    Muhammad Hafid . Hari ini
  • ExxonMobil Pastikan Pasokan Bensin RON92 Aman di Pelosok Selama Mudik
    ExxonMobil Pastikan Pasokan Bensin RON92 Aman di Pelosok Selama Mudik
    Alvando Noya . 01 Apr, 2025
  • Generasi Penerus MG4 EV Unjuk Gigi, Lebih Kencang Mirip Cyberster
    Generasi Penerus MG4 EV Unjuk Gigi, Lebih Kencang Mirip Cyberster
    Alvando Noya . 01 Apr, 2025

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test
  • Jasa Marga Catat Jutaan Mobil Meninggalkan Jabodetabek hingga H-3 Lebaran
    Jasa Marga Catat Jutaan Mobil Meninggalkan Jabodetabek hingga H-3 Lebaran
    Anjar Leksana . 01 Apr, 2025
  • Update Harga BBM April 2025
    Update Harga BBM April 2025
    Setyo Adi Nugroho . 01 Apr, 2025
  • Lebaran Drive 2025, Mudik Asyik bersama 9 Mobil Pilihan
    Lebaran Drive 2025, Mudik Asyik bersama 9 Mobil Pilihan
    Wahyu Hariantono . 30 Mar, 2025
  • ExxonMobil Lubricants Indonesia Kembali Gelar Mudik Gratis untuk Mekanik di 2025
    ExxonMobil Lubricants Indonesia Kembali Gelar Mudik Gratis untuk Mekanik di 2025
    Ardiantomi . 29 Mar, 2025
  • Exxon Mobil Jamin Ketersedian Stok BBM di Pulau Jawa Selama Mudik 2025
    Exxon Mobil Jamin Ketersedian Stok BBM di Pulau Jawa Selama Mudik 2025
    Bangkit Jaya Putra . 29 Mar, 2025
  • Update Harga LCGC Jelang Lebaran, Ada Agya Stylix Terbaru
    Update Harga LCGC Jelang Lebaran, Ada Agya Stylix Terbaru
    Setyo Adi Nugroho . 22 Mar, 2025
  • Harga Low MPV Jelang Lebaran, Ada Stargazer Essential Tech di Model Terbaru
    Harga Low MPV Jelang Lebaran, Ada Stargazer Essential Tech di Model Terbaru
    Setyo Adi Nugroho . 21 Mar, 2025
  • Komparasi Jetour Dashing vs Honda HR-V vs Hyundai Creta, Pilih Mana?
    Komparasi Jetour Dashing vs Honda HR-V vs Hyundai Creta, Pilih Mana?
    Bangkit Jaya Putra . 17 Mar, 2025
  • Komparasi SUV Listrik Terbaru: Geely EX5 vs BYD Atto 3 vs Aion V
    Komparasi SUV Listrik Terbaru: Geely EX5 vs BYD Atto 3 vs Aion V
    Setyo Adi Nugroho . 14 Mar, 2025
  • Cari Mobil untuk Mudik Lebaran, Cek Harga Toyota Kijang Innova Zenix Bekas
    Cari Mobil untuk Mudik Lebaran, Cek Harga Toyota Kijang Innova Zenix Bekas
    Anjar Leksana . 14 Mar, 2025
  • Waspada Bahu Jalan dan Pahami Aturannya
    Waspada Bahu Jalan dan Pahami Aturannya
    Setyo Adi Nugroho . 28 Mar, 2025
  • Lawan Kantuk saat Perjalanan Mudik, Pakai Cara Ini
    Lawan Kantuk saat Perjalanan Mudik, Pakai Cara Ini
    Setyo Adi Nugroho . 27 Mar, 2025
  • 5 Hal yang Mesti Disiapkan saat Mudik Bareng si Kecil Pakai Mobil Pribadi
    5 Hal yang Mesti Disiapkan saat Mudik Bareng si Kecil Pakai Mobil Pribadi
    Anjar Leksana . 26 Mar, 2025
  • Tips Berkendara Nyaman dan Aman Selama Puasa Ramadhan
    Tips Berkendara Nyaman dan Aman Selama Puasa Ramadhan
    Alvando Noya . 18 Mar, 2025
  • Biaya-biaya yang Harus Dipersiapkan Jelang Mudik Lebaran
    Biaya-biaya yang Harus Dipersiapkan Jelang Mudik Lebaran
    Muhammad Hafid . 17 Mar, 2025
  • Road Test Mazda CX-80 PHEV: Performa Andal di Medan Pegunungan!
    Road Test Mazda CX-80 PHEV: Performa Andal di Medan Pegunungan!
    Muhammad Hafid . 22 Mar, 2025
  • Road Test Haval Jolion Ultra HEV: Enak Buat ke Luar Kota
    Road Test Haval Jolion Ultra HEV: Enak Buat ke Luar Kota
    Alvando Noya . 13 Mar, 2025
  • Test Drive BYD Sealion 7: Di Mana Letak Kelebihannya?
    Test Drive BYD Sealion 7: Di Mana Letak Kelebihannya?
    Eka Zulkarnain . 03 Mar, 2025
  • First Drive Chery Tiggo Cross: Mengancam Lawan dengan Paket Fitur dan Harga!
    First Drive Chery Tiggo Cross: Mengancam Lawan dengan Paket Fitur dan Harga!
    Setyo Adi Nugroho . 12 Feb, 2025
  • Test Drive New Hyundai Creta N Line: Semakin Asyik Dikendarai
    Test Drive New Hyundai Creta N Line: Semakin Asyik Dikendarai
    Anjar Leksana . 12 Feb, 2025