Harga New MG ZS Diumumkan, Termurah Rp269,8 Juta

Harga MG ZS

Sepekan setelah peluncuran, harga New MG ZS keluar. Masih membawa value for money tinggi jika dibandingkan lawan sekelas asal Jepang dan Korea Selatan. Ada kenaikan dari model sebelumnya, tapi tak terlalu banyak. Kini paling murah dibanderol Rp269,6 juta dan termahal Rp309,8 juta. Berikut detail sesuai 3 varian ditawarkan:

  • New MG ZS Active - Rp269,8 juta
  • New MG ZS Ignite - Rp289,8 juta
  • New Mg ZS Magnify - Rp309,8 juta

Ya, ada penambahan varian baru untuk trim paling atas. Awal pertama kali diluncurkan cuma MG ZS Excite dan Ignite. Sekarang bertambah Magnify untuk memberi pilihan sesuai kebutuhan konsumennya. Tak hanya varian, New MG ZS juga pantas disebut sebagai major change. Sebab mengalami pembaruan juga dari sektor mekanikal.

Baca Juga: New MG ZS 2021 Meluncur dengan Wajah dan Transmisi Baru

 

Tepatnya sistem penyalur tenaga. Dari sebelumnya memakai transmisi otomatis konvensional 4-percepatan beralih ke CVT 8-percepatan. Sementara mesin tetap mengandalkan unit I5S4C 4-silinder 1,5-liter naturally aspirated berteknologi VTi-TECH. Tenaga dihasilkan masih 114 PS dengan torsi 150 Nm. Dari tampilan, fasad mengalami perubahan total. Ke dalam pun ada yang baru. Berupa layar monitor sebesar 10,1-inci dengan fungsi Apple CarPlay dan Android Auto. Ketambahan pula fitur kamera 360 derajat. Membuat MG ZS semakin percaya diri dalam kontestasi compact crossover.

Menurut Arief Syarifudin, Marketing and PR Director MG Motor Indonesia, pengumuman harga merupakan salah satu strategi penjualan dan pemasaran. "Kami sangat optimis bahwa setelah resmi mengumumkan harganya akan membuat konsumen semakin yakin terhadap keseluruhan nilai yang ditawarkan New MG ZS. Dengan redefined expectations sebagai landasannya, kami yakin persepsi konsumen kami mengenai SUV yang bernilai tinggi akan berubah dengan kehadiran New MG ZS—sebuah kombinasi antara harga terjangkau, desain premium, keselamatan maksimal untuk kenyamanan menyeluruh dari sebuah pengalaman berkendara dan kepemilikan sebuah legenda Inggris,” katanya.

MG ZS adalah produk global yang juga dijual di negara lain. Di Chile sangat sukses dan diakui sebagai SUV terlaris dengan market share 3,9%. Penjualan di Australia diklaim sangat pesat. Capaiannya sebesar 446,2% per Agustus 2021. Di Thailand juga dicap sukses setelah menerima 3.000 pemesanan dalam kurun sebulan setelah meluncur pertama kali. Potensi besar di Asia Tenggara inilah yang membuat MG Motor Indonesia optimis ZS bisa diterima konsumen Tanah Air. (Odi)

 

Baca Juga: Siap Tantang Honda HR-V dan Kia Seltos, Cek Perubahan New MG ZS 2021

Jelajahi MG ZS

  • Tampak Depan Bawah MG ZS
  • Tampak belakang serong ZS
  • Tampak Grille ZS
  • Pelek ZS
  • Tampak depan medium MG ZS
MG ZS
Rp 315,8 - 355,8 Juta Cicilan : Rp 7,21 Juta

Model Mobil MG

Mobil MG
  • MG ZS
    MG ZS
  • MG 3
    MG 3
  • MG 4 EV
    MG 4 EV
  • MG 5 GT
    MG 5 GT
  • MG Cyberster
    MG Cyberster
  • MG G90
    MG G90

Don't Miss

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Mobil MG Unggulan

  • Yang Akan Datang

Bandingkan & Rekomendasi

Tren SUV

  • Yang Akan Datang

Artikel Mobil MG ZS dari Carvaganza

  • MG ZS Generasi Terbaru Segera Lahir, Andalkan Desain Agresif dan Mesin Hybrid
    MG ZS Generasi Terbaru Segera Lahir, Andalkan Desain Agresif dan Mesin Hybrid
    Alvando Noya . 22 Agu, 2024
  • GIIAS 2023: MG ZS X Power Jadi Edisi Terbatas, Cuma Dijual Selama 10 Hari
    GIIAS 2023: MG ZS X Power Jadi Edisi Terbatas, Cuma Dijual Selama 10 Hari
    Setyo Adi . 17 Agu, 2023
  • GIIAS 2023: MG ZS EV Langsung Dipesan Ratusan Meski Belum Rilis Harga
    GIIAS 2023: MG ZS EV Langsung Dipesan Ratusan Meski Belum Rilis Harga
    Setyo Adi . 16 Agu, 2023
  • MG Bawa Mobil Listrik Baru Lagi di GIIAS 2023, Launching ZS EV?
    MG Bawa Mobil Listrik Baru Lagi di GIIAS 2023, Launching ZS EV?
    Muhammad Hafid . 14 Jul, 2023
  • IIMS 2023: Tampang Sangar MG ZS Dark Midnight Edition Dijual Terbatas
    IIMS 2023: Tampang Sangar MG ZS Dark Midnight Edition Dijual Terbatas
    Setyo Adi . 24 Feb, 2023

Artikel Mobil MG ZS dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test
  • Tambah XForce DS dan Jimny White Rhino, Ini Daftar Model SUV Kompak Terbaru
    Tambah XForce DS dan Jimny White Rhino, Ini Daftar Model SUV Kompak Terbaru
    Setyo Adi Nugroho . 09 Des, 2024
  • MG ZS Terbaru Siap Hadir dengan Membawa Mesin Hybrid
    MG ZS Terbaru Siap Hadir dengan Membawa Mesin Hybrid
    Alvando Noya . 22 Agu, 2024
  • MG ZS X Power Tampil Lebih Sporty Dijual Terbatas Hanya 100 Unit!
    MG ZS X Power Tampil Lebih Sporty Dijual Terbatas Hanya 100 Unit!
    Setyo Adi Nugroho . 14 Agu, 2023
  • MG ZS Bercorak Abstrak Karya Abenk Alter Hadir di GJAW 2023
    MG ZS Bercorak Abstrak Karya Abenk Alter Hadir di GJAW 2023
    Muhammad Hafid . 13 Mar, 2023
  • Serbahitam, MG ZS Dark Midnight Edition Ditawarkan Terbatas Selama IIMS 2023
    Serbahitam, MG ZS Dark Midnight Edition Ditawarkan Terbatas Selama IIMS 2023
    Setyo Adi Nugroho . 23 Feb, 2023
  • 5 Alasan Kenapa MG ZS Menjadi Pilihan Favorit Pelanggan
    5 Alasan Kenapa MG ZS Menjadi Pilihan Favorit Pelanggan
    Raju Febrian . 27 Feb, 2021
  • Pilihan Crossover Murah dengan Segudang Fitur, Ambil Kia Sonet Premiere atau MG ZS Ignite?
    Pilihan Crossover Murah dengan Segudang Fitur, Ambil Kia Sonet Premiere atau MG ZS Ignite?
    Ahmad Karim . 20 Nov, 2020
  • Komparasi MG ZS Ignite VS Suzuki S-Cross, Pilih Pendatang Baru atau Dia yang Memberi Kepastian?
    Komparasi MG ZS Ignite VS Suzuki S-Cross, Pilih Pendatang Baru atau Dia yang Memberi Kepastian?
    Ahmad Karim . 25 Mar, 2020
  • First Drive MG ZS EV: Rasa Asing di Balik Lenggokan yang Familiar
    First Drive MG ZS EV: Rasa Asing di Balik Lenggokan yang Familiar
    Ahmad Karim . 24 Apr, 2021
  • First Drive MG ZS EV: Menguji Model ZS Bertenaga Listrik
    First Drive MG ZS EV: Menguji Model ZS Bertenaga Listrik
    Ivan Hermawan . 14 Agu, 2020
  • Road Test Morris Garage ZS: Mengutamakan Rasa Aman dan Nyaman (Part-2)
    Road Test Morris Garage ZS: Mengutamakan Rasa Aman dan Nyaman (Part-2)
    Muhammad Hafid . 10 Agu, 2020
  • Road Test MG ZS Ignite: Gebrakan Pemain Baru Blasteran Inggris-Cina (Part-1)
    Road Test MG ZS Ignite: Gebrakan Pemain Baru Blasteran Inggris-Cina (Part-1)
    Muhammad Hafid . 10 Agu, 2020