Hasil Kerja Bareng KTM, Brabus Luncurkan Naked Bike 1300 R Edisi Terbatas
Brabus terkenal dalam mendandani mobil Mercedes-Benz berperforma. Namun kali ini mereka kerja bareng KTM membesut 1300 R dalam jumlah terbatas. Secara global hanya dilimitasi 154 unit saja. Sebetulnya ia berbasis dari Super Duke R Evo. Kemudian tampilan dirombak total agar makin selaras dengan kinerja mesin brutal. Ini merupakan sepeda motor Brabus pertama yang dirancang dengan memperhatikan banyak aspek detail.
KEY TAKEAWAYS
Brabus 1300 R mengambil KTM Super Duke R Evo sebagai basis
Kemudian tampilan dirombak total agar makin selaras dengan kinerja mesin brutalDitenagai mesin V-twin berkapasitas ruang bakar 1.301 cc
Menghasilkan 180 Hp (182,5 PS) di 9.500 rpm dan torsi puncak 140 Nm di 8.000 rpmDikembangkan untuk menggabungkan identitas dan gaya desain Brabus bersama KTM. Naked bike 1300 R dinilai mewakili sisi terbaik dari kedua merek. Ia mengusung bahasa desain Black and Bold. Makanya menggunakan cat khusus untuk memunculkan karakter berbeda dari Super Duke R. Motor memakai pelek Monoblock Z, material bodi karbon kelas atas dan jok custom-made yang bergaya. Semua dilakukan secara detail oleh spesialis interior dari Brabus. Tampilan diformulasi ulang sepenuhnya agar mendefinisikan karakter motor unik nan sporty. Berikut deret ubahannya:
- WP APEX semi-active suspension
- WP PRO COMPONENTS (WP APEX PRO 7117) steering damper
- 5 Ride modes (STREET - SPORT - RAIN - PERFORMANCE - TRACK)
- Quick turn throttle twist grip
- Various carbon fiber parts
- Brabus Lightweight Monoblock Z 9 spoke forged wheels
- Brabus Slip-on double-pipe exhaust
- Brabus custom made heated seat
- Brabus air ducts
- Brabus headlight mask
- Brabus CNC-machined triple clamps
- Brabus CNC-machined adjustable front brake and clutch lever
- Brabus CNC-machined adjustable footpegs
- Brabus CNC-machined reservoirs and oil tank caps
- Brabus carbon skid plate
- Brabus carbon pillion seat cover
Baca Juga: Brabus 92R, Monster Kecil Bertenaga Listrik untuk Perkotaan
Jantung pacu Brabus 1300 R memanfaatkan mesin V-twin. Kapasitas ruang bakar 1.301 cc, sanggup berdenyut hingga 180 Hp (182,5 PS) di 9.500 rpm dan torsi puncak 140 Nm di 8.000 rpm. Buncahan tenaga dikawinkan dengan transmisi 6-percepatan plus teknologi slipper clutch. Rangkanya juga sama seperti yang terlihat pada KTM. Penyangga depan pakai teleskopik upside-down dan belakang monoshock.
Tugas pengereman ditangani cakram 320 mm di bagian depan, dengan kaliper empat piston Brembo Stylema Monobloc yang dipasang secara radial. Sementara cakram 240 mm dipasang di belakang bersama dua piston Brembo. Sudah mengadopsi teknologi Supermoto ABS. Berbicara tentang elektronik. Motor ini mendapatkan mode berkendara sama seperti Duke. Kemudian kluster instrumen identik, namun dengan grafis start-up khas Brabus.
Untuk menambahkan sentuhan ekstra eksklusivitas. Brabus 1300 R ditawarkan hanya dua opsi warna berbeda: magma red dan signature black. Masing-masing tersedia dalam jumlah 77 unit. Angka ini sengaja dibuat untuk menandakan tahun Brabus berdiri. Pemesanan bisa dilakukan melalui website resmi perusahaan. (Alx/Odi)
Baca Juga: Brabus 900 Rocket Edition, Monster Siap Mengamuk dengan Torsi 1.250 NM
Artikel Unggulan
- Terbaru
- Populer
Artikel yang direkomendasikan untuk anda
Motor KTM Unggulan
- Terbaru
- Populer
Artikel Motor KTM dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Road Test