Gambar teaser Type R yang Anda lihat ini resmi dari Honda. Dalam balutan kamuflase merah hitam di sekujur tubuh. Mereka tengah melakukan uji coba di sirkuit Nürburgring, Jerman dan jalan raya. Kalau dilihat tampilan, siluet samping sekilas agak mirip dengan Civic hatchback reguler. Namun ada perbedaan fisik. Dan kalau bicara soal performa, pastilah kacek jauh. Rencananya, pabrikan merilis versi produksi massal tahun depan secara global.
“Pengembangan Honda Civic Type R dengan performa terbaik terus berlanjut. Civic Type R yang serba baru siap dikenalkan pada 2022,” tulis pernyataan resmi Honda. Namun mereka tak banyak memberi informasi mengenai ubahan apa saja. Tapi saat dipandang secara saksama, banyak elemen desain generasi anyar. Mulai dari bumper depan, tampak agresif plus sport intake besar di tengah dan sudut.
Lalu bentuk rumah lampu depan identik dengan Civic hatchback biasa. Kalau Anda melihat kisi-kisi, mendapat sisipan jaring sarang lebah demi mengoptimalkan aliran udara. Di bagian samping, sepatbor atau fender tampak dibuat lebih menonjol. Untuk mempermanis tampilan, pelek pakai gaya racing dibalut ban Michelin Pilot Sport dan rem Brembo yang besar. Ventilasi belakang roda depan juga lebih halus dibandingkan dari FK8. Cenderung mengarah ke side skirt.
Baca Juga: New Honda Civic Type R 2021 Mengaspal, Dapat Penyegaran Minor Luar dan Dalam
Sedangkan di bagian buritan, hot hatch baru mempertahankan tiga lubang knalpot seperti FK8. Namun bentuk dirombak, sehingga sekarang ada satu pipa besar di tengah yang diapit oleh dua lubang lebih kecil. Perangkat mencolok lain dari mobil baru ini adalah sayap belakang bergaya GT. Entah kenapa, sekarang struktur besar dan menjulang ketimbang milik generasi lama. Boleh jadi alasan aerodinamika.
Mengenai tatanan kabin belum ada informasi dari Honda. Tapi diprediksi sebagian besar mirip dengan Civic hatchback biasa. Kecuali penambahan jok sporty atau racing bucket dan beberapa sentuhan emblem atau logo Type R. Perusahaan juga belum mengungkapkan rincian jantung pacu yang digunakan. Mungkin tetap pakai mesin bervolume 2,0 liter turbo tapi diperkuat. Plus transmisi manual enam percepatan menjadi perlengkapan standar.
Namun kalau berdasar rumor beredar. Ada versi upgrade dari enjin K20C1 2,0 liter turbocharged empat silinder. Di model eksis atau FK8, unit membuncahkan daya 320 PS (306 hp) dan torsi 400 Nm. Dari desas-desus terbaru, ia bakal mengadopsi sistem all wheel drive hybrid dengan bantuan motor listrik 400 PS. Benar atau tidak, harus menunggu sampai tahun depan untuk melihat apa yang sebenarnya terjadi di bawah kap mesin Civic Type R 2022.
Terakhir, menyoal fasilitas produksi. Beda dengan FK8, pembuatan Civic Type R 2022 bakal berlangsung di Amerika Utara untuk kali pertama. Kemungkinan di pabrik Greensburg, Indiana di lokasi Civic hatchback dibikin. Penyebabnya, Honda telah memutuskan untuk menutup pabrik Swindon di Inggris (pusat global untuk FK8). Langkah ini merupakan bagian dari restrukturisasi jaringan manufaktur globalnya. (Alx/Odi)
Baca Juga: Belum Tersentuh Elektrifikasi, Penerus Honda Civic Type R Masih Pakai Mesin Konvensional
Hak Cipta © Zigwheels 2014-2024. Semua Hak Cipta Dilindungi.