Dijual terbatas, Honda Malaysia merilis Vario 160 Repsol Edition 2023. Namun hanya tersedia buat market domestik saja. Untuk harga, mereka menawarkan RM10.498 atau setara Rp34,58 juta, belum termasuk pajak jalan, asuransi dan biaya registrasi. Dibandingkan model reguler, terpaut RM500 (Rp1,64 jutaan). Boon Siew Honda hanya menjajakan 2.000 unit saja. Kalau dilihat dari aspek teknis tidak ada perbedaan dengan unit biasa.
Bagian paling mencolok berupa desain grafis perpaduan oranye, merah, hitam dan putih. Kemudian di bagian sayap terdapat stiker Repsol. Tak lupa, pelek juga diberikan warna senada bodi, gune mengesankan sporty serta racing. Sedangkan behel belakang dikelir merah. Lalu di bagian sepatbor diberi sepasang reflektor. Untuk jantung pemacu tetap sama.
Type |
Single Cylinder, Liquid Cooled, SOHC 4 Stroke 4 Valve, eSP+ |
Displacement |
156,9 cm³ |
Bore X Stroke |
60 mm x 55,502 mm |
Compression Ratio |
12.0 : 1 |
Max. Power |
11,3 kW (15,36 PS) pada 8.500 rpm |
Max Torque |
13,8 Nm pada 7.000 rpm |
Engine Oil Capacity |
0,9 litre (New) 0,8 litre (Exchange) |
Baca Juga: Honda Vario 125 Tampil Lebih Atraktif di Malaysia
Power itu kemudian disalurkan ke roda belakang melalui transmisi CVT. Untuk ukuran roda Vario 160 menggunakan pelek 14 inci depan dan belakang. Skuter matik ini bersepatu ban tubeless 100/80 dan 120/70. Perlengkapan pengereman standar pakai ABS saluran tunggal di roda depan. Pengereman dilakukan dengan sistem cakram hidrolik tunggal di depan serta belakang.
Model ini dilengkapi sebuah full digital panel meter untuk menampilkan informasi lengkap. Antara lain indikator kecepatan, jarak tempuh, bahan bakar, indikator Smart Key, jam digital, fuel consumption. Lanjut kapasitas tegangan baterai, penggantian oli, trip meter, indikator ISS dan indikator ABS. Desain bodi gambot Vario 160 Repsol Limited Edition memberikan kapasitas bagasi 18 liter. Ia dirancang agar memberikan ruang dalam dengan desain flat deck.
Sementara itu, suspensi depan menggunakan garpu teleskopik bawah. Lalu terpasang peredam kejut tunggal yang dapat disetel (preload) di belakang. Untuk dimensi dan penggunaan sasis tak berubah. Vario Repsol Edition pakai rangka underbone – eSAF (enhanced Smart Architecture Frame). Bodi berukuran 1.929 x 695 x 1.088 mm. Terus jarak sumbu roda 1.278 mm, ground clearance 138 mm dan tinggi jok 778 mm. (Alx/Odi)
Baca Juga: Honda Blade 2023 di Vietnam, Mengingatkan Supra 125 Lawas
Hak Cipta © Zigwheels 2014-2024. Semua Hak Cipta Dilindungi.