Hyundai Creta Facelift Makin Sering Terlihat, Apa yang Harus Berubah?

Hyundai Creta spyshot

Dalam perjalanan ke Semarang dengan All New Hyundai Kona Electric, sebuah mobil berkamuflase menarik perhatian. Kendaraan tersebut melaju dengan kecepatan tinggi menyusul konvoi media hingga sulit untuk dikenali. Secara tak terduga, kami bertemu lagi dengan mobil tersebut di rest area KM 379A Tol Trans Jawa. Tanpa perlu analisis mendalam, terlihat jelas ini adalah Hyundai Creta Facelift.

Meskipun tertutup selimut penyamaran, ciri khasnya masih dapat dikenali. Khusus bodi samping yang masih mirip dengan model sekarang. Kemudian, pilar A membentuk sudut tajam di garis atap menambah kejelasan identitas itu. Bagian lainnya sangat tersembunyi, terutama fasad depan dan belakang.

Kami yakin ini adalah Creta Facelift karena model penyegaran sudah keluar di India sejak Januari 2024. Sementara Creta di Indonesia masuk dalam persaingan ketat di segmen SUV kompak. Tentunya, harus terus diperbarui agar tidak kalah bersaing.

Prediksi kami, Creta ini merupakan model yang sama dengan di India. Jika dilihat lebih dekat melalui celah-celah selimut penyamarannya, detailnya akan terungkap. Jika prediksi ini benar, tentu akan lebih menarik dan lebih mudah diterima pasar.

Hyundai Creta spyshot

Muka baru baru terinspirasi dari Hyundai Palisade. Grille besar berbentuk kotak terhubung langsung dengan lampu depan LED dan DRL berbentuk L. Desain depan mengotak kontras dengan sisi bodi yang membulat, namun sepertinya tetap proporsional.

Bagian belakang mengalami perubahan total. Desain lampu belakang yang sebelumnya rumit dan terpisah, digantikan desain lebih sederhana. Pola lampunya mengikuti desain lampu depan, lengkap dengan pola pencahayaan berbentuk huruf L. Dan yang paling meyakinkan bahwa ini adalah Creta facelift adalah desain peleknya, yang persis sama dengan New Creta di India.

Kabinnya sulit dilihat karena kaca film gelap. Jika mengadopsi model India, tentu akan lebih menarik. Dasbor didominasi oleh monitor digital. Model layar ganda berukuran 10,25 inci ditempatkan dalam satu frame, menampilkan panel instrumen di depan pengemudi dan sistem infotainment di tengah. Desain ventilasi AC membentang horizontal di bawah monitor, terintegrasi dengan ornamen piano black di sisi penumpang.

Hyundai Creta 2024

Fitur-fitur tambahan diharapkan untuk meningkatkan kenyamanan. Harapannya sudah termasuk kontrol iklim dua zona, kamera 360 derajat, kursi dengan ventilasi, sunroof panoramik, dan sistem suara Bose. Untuk perangkat keselamatan standar, terdapat enam airbag, ABS+EBD, ESP, sistem pemantau tekanan ban, ISOFIX, sensor parkir, dan bantuan start di tanjakan.

Hyundai SmartSense bakal menjadi fitur unggulan. Model di India sudah dilengkapi dengan 19 fitur ADAS, termasuk Forward Collision Warning (FCW), Blind-Spot View Monitor, Lane Keeping Assist, Lane Departure Warning, hingga Smart Cruise Control with Stop & Go.

Bluelink juga semakin umum di hampir semua model Hyundai, dengan sistem yang terhubung ke lebih dari 70 fitur seperti Engine Start/Stop, Door Lock/Unlock, informasi status kendaraan (mesin, HVAC, pintu, level bahan bakar, dll.), serta notifikasi kendaraan (Geo-Fence, Speed, Time Fence, Valet, Status Kendaraan, dan Kendaraan yang Dicuri). Notifikasi dapat muncul tidak hanya melalui smartphone tetapi juga smartwatch.

Hyundai Creta 2024

Di India, Creta dilengkapi dengan mesin bensin baru 1,5 liter turbo. Menghasilkan tenaga paling kuat dengan 160 PS dan torsi 252 Nm. Varian ini khusus mendapatkan transmisi otomatis kopling ganda (DCT). Selain itu, tersedia juga mesin diesel 1,5 liter dan bensin naturally aspirated 1,5 liter.

Diperkirakan model yang akan hadir di sini tidak akan mengalami perubahan mesin. Akan tetap menggunakan unit Smartstream empat silinder 1,5 liter dengan tenaga 115 PS dan torsi 144 Nm, disalurkan ke roda depan melalui transmisi manual 6-percepatan atau CVT.

Mari kita tunggu langkah selanjutnya dari Hyundai Motors Indonesia mengenai Creta. (Odi)

Baca Juga: All New Hyundai Santa Fe Dipastikan Meluncur di Indonesia Oktober 2024

Jelajahi Hyundai Creta

  • Tampak Depan Bawah Hyundai Creta
  • Tampak Depan Hyundai Creta
  • Fog lamp depan Creta
  • Lampu depan Creta
  • lampu belakang Creta
  • Pelek Creta
  • Tampak belakang Creta
  • Hyundai Creta Front Side View
  • Tampak depan medium Hyundai Creta
  • Tampak belakang sisi tengah Creta
  • Tampak depan Creta, tilted
  • Hyundai Creta Front Cross Side View
  • Hyundai Creta Front Angle High View
Hyundai Creta
Rp 297,3 - 421,8 Juta Cicilan : Rp 6,78 Juta

Model Mobil Hyundai

Mobil Hyundai
  • Hyundai Palisade
    Hyundai Palisade
  • Hyundai Creta
    Hyundai Creta
  • Hyundai Ioniq 5
    Hyundai Ioniq 5
  • Hyundai Ioniq 5 N
    Hyundai Ioniq 5 N
  • Hyundai Ioniq 6
    Hyundai Ioniq 6
  • Hyundai Kona Electric
    Hyundai Kona Electric

Don't Miss

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Mobil Hyundai Unggulan

Bandingkan & Rekomendasi

Tren Crossover

  • Yang Akan Datang

Artikel Mobil Hyundai Creta dari Carvaganza

  • Setelah Ioniq 5 N, Hyundai Rilis Model N Lagi Akhir Tahun
    Setelah Ioniq 5 N, Hyundai Rilis Model N Lagi Akhir Tahun
    Setyo Adi . 18 Nov, 2024
  • SPYSHOT: Sosok Hyundai Creta Facelift Terlihat di Tol Trans Jawa, Meluncur Tahun Ini?
    SPYSHOT: Sosok Hyundai Creta Facelift Terlihat di Tol Trans Jawa, Meluncur Tahun Ini?
    Anindiyo Pradhono . 10 Okt, 2024
  • Ini Pembaruan Hyundai Creta Alpha Demi Antisipasi Lawannya di Segmen SUV Kompak
    Ini Pembaruan Hyundai Creta Alpha Demi Antisipasi Lawannya di Segmen SUV Kompak
    Alvando Noya . 29 Feb, 2024
  • IIMS 2024: Hyundai Creta Alpha Jadi Varian Baru, Tampil Eksklusif Luar Dalam
    IIMS 2024: Hyundai Creta Alpha Jadi Varian Baru, Tampil Eksklusif Luar Dalam
    Wahyu Hariantono . 15 Feb, 2024
  • Hyundai Creta Facelift Meluncur di India, Fitur Semakin Melimpah dan Dapat Mesin Turbo
    Hyundai Creta Facelift Meluncur di India, Fitur Semakin Melimpah dan Dapat Mesin Turbo
    Muhammad Hafid . 17 Jan, 2024

Artikel Mobil Hyundai Creta dari Oto

  • Berita
  • Road Test
  • Mengisi Varian Tertinggi, Hyundai CRETA Alpha Tampil Makin Eksklusif
    Mengisi Varian Tertinggi, Hyundai CRETA Alpha Tampil Makin Eksklusif
    OTO . 19 Feb, 2024
  • Hyundai Rilis Creta Facelift 2024 di India
    Hyundai Rilis Creta Facelift 2024 di India
    Anindiyo Pradhono . 17 Jan, 2024
  • New Hyundai Creta 2024 Mendebut pada 16 Januari
    New Hyundai Creta 2024 Mendebut pada 16 Januari
    Anjar Leksana . 03 Jan, 2024
  • Hyundai Creta Akan Facelift Lagi, Diprediksi Meluncur Tahun Depan
    Hyundai Creta Akan Facelift Lagi, Diprediksi Meluncur Tahun Depan
    Anjar Leksana . 04 Jul, 2023
  • Hyundai Creta EV Kedapatan Sedang Tes Jalan, Meluncur Tahun Depan
    Hyundai Creta EV Kedapatan Sedang Tes Jalan, Meluncur Tahun Depan
    Anjar Leksana . 04 Mei, 2023
  • Road Test Hyundai Creta Prime di Dalam Kota Jakarta
    Road Test Hyundai Creta Prime di Dalam Kota Jakarta
    Setyo Adi Nugroho . 30 Mar, 2022
  • First Drive Hyundai Creta 2022, Banyak Nilai Plus Untuk Bersaing
    First Drive Hyundai Creta 2022, Banyak Nilai Plus Untuk Bersaing
    Wahyu Hariantono . 19 Jan, 2022