IIMS Hybrid 2021: Skuter Listrik NIU Dijual Mulai Rp23 Jutaan

Niu skuter listrik

PT Utomo International (Utomocorp) yang menaungi merek Royal Alloy, Italjet dan Energica, turut menjajakan NIU. Skuter listrik asal China itu hadir dalam tiga pilihan varian, NQi Sport 26, NQi Sport 35 dan NIU Gova 03. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp23 juta hingga Rp38 juta OTR Jakarta. NIU datang untuk menjadi pilihan terbaik konsumen di Indonesia. Khususnya bagi masyarakat yang memiliki mobilitas tinggi serta membutuhkan sebuah kendaraan roda dua yang praktis, efisien dan berteknologi tinggi.

Ketiga varian yang ditawarkan merupakan produk andalan Utomocorp. Beragam fitur canggih dan punya harga murah adalah nilai utamanya. Bodi mungil dan mudah dikendarai juga keunggulan yang dimiliki semua tipe NIU. Kemampuan jelajah dan performa masing-masing varian juga bisa dikategorikan mumpuni.

“NIU merupakan brand skuter listrik nomor satu di Eropa. Kini merek itu hadir di Indonesia untuk memenuhi kebutuhan mobilitas konsumen di Indonesia, serta menghadirkan skuter listrik yang efisien serta ramah lingkungan,” ungkap Denny Utomo CEO Utomocorp dalam siaran resmi (16/4).

Baca Juga: Astra Honda Motor Bawa 11 Line-up, Termasuk Rebel Warna Baru

Niu

Untuk NIU NQi Sport 26 dan NQi Sport 35 memiliki desain yang cocok menjadi kendaraan komuter. Bodinya kecil layaknya skutik konvensional dan memiliki tingkat kenyamanan yang baik ketika melalui kondisi jalanan yang kasar. Skuter listrik ini dilengkapi dengan Bosch hub motor dengan tenaga 1.500 w sampai 1.800 w dan mampu untuk mencapai top-speed 55 kpj.

Kecepatan dan tenaganya setara dengan skutik konvensional berkapasitas 125 cc hingga 150 cc. Bedanya tentu dalam hal kenyamanan berkendara, sangat senyap tanpa getaran serta pastinya ramah lingkungan. Baterai 11 kg dapat dikeluarkan untuk isi ulang, seperti mengisi baterai ponsel ataupun laptop. Sangat praktis dengan mobilitas yang tinggi.

NIU NQi Sport adalah skuter listrik pintar yang dapat tersambung ke ponsel melalui sebuah aplikasi. Sehingga pengendara dapat melihat kapasitas baterai, melihat jarak tempuh dan lokasi dilalui. Selain itu, aplikasi ditawarkan memiliki fitur anti-theft system, dapat memberitahu pengendara ketika skuter listrik digunakan. Dengan built-in GPS, pemiliknya juga dapat mengetahui posisi kendaraan secara real-time.

Skuter canggih ini memiliki fitur cruise control, parking assistant, dan fitur keselamatan dengan sensor. Pengendara dapat menyalakan lampu serta alarm untuk memudahkan pengendara menemukan NQi Sport ketika parkir di malam hari. Tinggal pencet menggunakan remote control yang telah disediakan. Keduanya dilego Rp28,4 juta untuk NIU NQi Sport 26, dan Rp38,2 juta OTR Jakarta buat NIU NQi 35.

Baca Juga: Royal Alloy Bawa Dua Skuter Baru, Pilihan Makin Variatif

Niu utomocorp

Kemudian NIU GOVA 03 memiliki kapasitas baterai lebih besar. Tak tanggung-tanggung, mencapai 2.700 W dan memiliki top-speed 60 kpj. Untuk mengisi ulang baterai, bisa dilakukan dengan dua cara. Mencolok langsung ke skuter atau melepasnya. Lama waktu pengisian dari nol persen hingga penuh memakan 6,5 jam.

Sama seperti tipe NIU lain, GOVA 03 dilengkapi LED Headlamp dan taillamp. Diberi pula indicator lamp, Vehicle locator, EBS Energy Recovery System yang mengubah energi pengereman ke daya baterai. Untuk harganya, ia dibanderol Rp23,8 juta on the road Jakarta.

“Produk ini menawarkan kemudahan bagi mereka yang menginginkan skuter listrik dengan desain menarik, jarak tempuh serta kecepatan yang dibutuhkan dalam penggunaan dalam kota. Line-up yang kami tawarkan sudah paket lengkap dan sudah sesuai dengan kebutuhan konsumen di Indonesia,” tutup Denny. (Bgx/Odi)

Baca Juga: Italjet Dragster 200 Resmi Dipasarkan, Harga Tembus Rp137 juta

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Motor Unggulan

  • Yang Akan Datang

Artikel Motor dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test
  • Khusus Pengguna Skutik! Ada Promo Servis Hari Kartini di AHASS Jakarta-Tangerang
    Khusus Pengguna Skutik! Ada Promo Servis Hari Kartini di AHASS Jakarta-Tangerang
    Zenuar Yoga . Hari ini
  • Harga Masih Terjangkau, New Honda CB150 Verza 2025 Punya Warna Baru
    Harga Masih Terjangkau, New Honda CB150 Verza 2025 Punya Warna Baru
    Anjar Leksana . 16 Apr, 2025
  • Mirip Honda Dream, Lihat Spesifikasi Solar Proud CBS 2025
    Mirip Honda Dream, Lihat Spesifikasi Solar Proud CBS 2025
    Anjar Leksana . 14 Apr, 2025
  • Ducati dan Lamborghini Hadirkan Panigale V4 Lamborghini, Superbike Kolektor Edisi Terbatas
    Ducati dan Lamborghini Hadirkan Panigale V4 Lamborghini, Superbike Kolektor Edisi Terbatas
    Muhammad Hafid . 11 Apr, 2025
  • Royal Enfield Catat Penjualan Tertinggi Sepanjang Masa, Tembus 1 juta Unit
    Royal Enfield Catat Penjualan Tertinggi Sepanjang Masa, Tembus 1 juta Unit
    Zenuar Yoga . 11 Apr, 2025
  • Yamaha R25 MY 2025 Pakai Mesin Baru dan Lebih Canggih, Ini Bedanya dengan Versi Lama
    Yamaha R25 MY 2025 Pakai Mesin Baru dan Lebih Canggih, Ini Bedanya dengan Versi Lama
    Zenuar Yoga . Hari ini
  • Praktis Bawa Banyak Barang Pakai Yamaha Gear Ultima Hybrid!
    Praktis Bawa Banyak Barang Pakai Yamaha Gear Ultima Hybrid!
    Bangkit Jaya Putra . 14 Apr, 2025
  • Tiga Naked Bike Terbaru, Cocok Dipinang Pascalebaran 2025
    Tiga Naked Bike Terbaru, Cocok Dipinang Pascalebaran 2025
    Zenuar Yoga . 14 Apr, 2025
  • Irit! Konsumsi BBM Yamaha Gear Ultima Hybrid Tembus di 74 Km/Liter
    Irit! Konsumsi BBM Yamaha Gear Ultima Hybrid Tembus di 74 Km/Liter
    Bangkit Jaya Putra . 12 Apr, 2025
  • Harga Beda Tipis, Pilih Suzuki Address Playful atau Yamaha Gear Ultima Hybrid S?
    Harga Beda Tipis, Pilih Suzuki Address Playful atau Yamaha Gear Ultima Hybrid S?
    Zenuar Yoga . 10 Apr, 2025
  • Tips Rawat Baterai Motor Listrik Agar Awet ala United E-Motor
    Tips Rawat Baterai Motor Listrik Agar Awet ala United E-Motor
    Bangkit Jaya Putra . Hari ini
  • Wajib Lakukan Ini Bila Motor Ditinggal Mudik Lebaran
    Wajib Lakukan Ini Bila Motor Ditinggal Mudik Lebaran
    Zenuar Yoga . 27 Mar, 2025
  • Biar Aman, 7 Komponen Ini Wajib Diperiksa Sebelum Mudik Menggunakan Motor
    Biar Aman, 7 Komponen Ini Wajib Diperiksa Sebelum Mudik Menggunakan Motor
    Zenuar Yoga . 27 Mar, 2025
  • Terpaksa Mudik Pakai Motor, Perhatikan Hal Ini Sebelum Berangkat
    Terpaksa Mudik Pakai Motor, Perhatikan Hal Ini Sebelum Berangkat
    Zenuar Yoga . 18 Mar, 2025
  • Tips Mudah Menjaga Keawetan Cat Doff pada Motor
    Tips Mudah Menjaga Keawetan Cat Doff pada Motor
    Alvando Noya . 10 Mei, 2024
  • Test Ride Maka Cavalry: Jadi Standar Skutik Listrik Lokal yang Ideal
    Test Ride Maka Cavalry: Jadi Standar Skutik Listrik Lokal yang Ideal
    Bangkit Jaya Putra . 04 Mar, 2025
  • First Ride 4 Model QJMotor: Mana yang Cocok untuk Anda?
    First Ride 4 Model QJMotor: Mana yang Cocok untuk Anda?
    Zenuar Yoga . 03 Mar, 2025
  • Test Ride New Honda PCX 160 Roadsync: Teknologi Tepat Guna untuk Berkendara Nyaman
    Test Ride New Honda PCX 160 Roadsync: Teknologi Tepat Guna untuk Berkendara Nyaman
    Setyo Adi Nugroho . 27 Feb, 2025
  • First Ride Yamaha Aerox Alpha: Pembuktian Matic Sport Bukan Cuma Gimik
    First Ride Yamaha Aerox Alpha: Pembuktian Matic Sport Bukan Cuma Gimik
    Bangkit Jaya Putra . 16 Jan, 2025
  • First Ride Honda CUV e: Senyap dan Bertenaga
    First Ride Honda CUV e: Senyap dan Bertenaga
    Zenuar Yoga . 02 Jan, 2025