IIMS Hybrid 2021: Wuling Motors Umumkan Harga Subsidi untuk Almaz dan Cortez CT

Wuling motors iims 2021

Wuling tampil komplet di palagan IIMS Hybrid 2021. Booth mereka di hall D JIEXpo, terisi semua produk jagoan saat ini. Mulai dari Wuling Cortez CT, Almaz hingga model gres New Confero S dan sekaligus perkenalan Almaz RS ke publik. Pengunjung pun bisa mencoba semuanya di arena test drive yang khusus disediakan.

“Dengan konsep Hybrid Exhibition Experience yang digagas di IIMS 2021, kami turut serta membawakan beragam produk dan inovasi terdepan dari Wuling dalam tema ‘New Era New Experiences with Wuling'. Dengan semangat Drive For A Better Life, kami merepresentasikan komitmen kami untuk menjadi adaptif dalam menyajikan pengalaman baru melalui beragam produk dan promo menarik yang sayang dilewatkan pengunjung.” ujar Brian Gomgom, Media Relations Wuling Motors.

Ada pengumuman penting diutarakan pria yang akrab disapa Gomgom ini. Berupa daftar baru subsidi harga on-the road spesial dari Wuling untuk Almaz Series dan Cortez Series. Jika sebelumnya diskon diberikan untuk lini Almaz RS saja, kini juga didapat semua model Wuling. Tapi ingat, potongan hanya berlaku April ini.

Baca Juga: Beda Fitur Wuling Almaz RS dan Reguler Cukup Signifikan, Harga Tetap Kompetitif

Wuling Almaz

Harga diskon Wuling Almaz khusus April 2021:

  • Almaz Smart Enjoy 6MT 7-Seater dari Rp268,8 juta menjadi Rp257,3 juta
  • Almaz Smart Enjoy CVT 7-Seater dari Rp285,8 juta menjadi Rp272,8 juta
  • Almaz Exclusive 5-Seater dari Rp335,8 juta menjadi Rp320,8 juta
  • Almaz Exclusive 7-Seater dari Rp345,8 juta menjadi Rp330,8 juta

Harga diskon Wuling Cortez CT khusus April 2021:

  • Cortez CT S 6MT dari Rp213,8 juta menjadi Rp203,8 juta
  • Cortez CT S CVT dari Rp233,8 juta menjadi Rp222,8 juta
  • Cortez CT C 6MT dari Rp242,8 juta menjadi Rp230,8 juta
  • Cortez CT C CVT dari Rp259,8 juta menjadi Rp247,8 juta
  • Cortez CT L CVT dari Rp294,8 juta menjadi Rp281,8 juta

Dengan demikian, semua line-up Wuling mengalami penurunan banderol. Itu termasuk New Confero S yang berhak mendapat relaksasi PPnBM dari pemerintah. Begitu pula harga subsidi Almaz RS dengan booking fee minimal Rp20 juta, tetap berlaku sepanjang IIMS Hybrid 2021.

“Bagi setiap pelanggan yang tertarik membeli Almaz RS, jangan lewatkan kesempatan untuk mendapatkan Intelligent Digital Car ini dengan subsidi harga OTR spesial yang masih berlaku selama periode launching dan IIMS Hybrid 2021 JIEXPO, Kemayoran. Sambut ‘New Era New Experience with Wuling’ dengan pengalaman baru dan setiap inovasi terdepan dari Wuling Motors,” ajak Brian Gomgom.

Baca Juga: Detail Perubahan dan Varian Wuling Confero S 2021, Ada Fitur yang Hilang

Promo Ramadhan

promo ramadhan wuling berkah

Bertepatan bulan suci Ramadhan, tentu ada banyak penawaran menarik. Program Ramadhan Wuling Berkah, bisa dinikmati pengunjung booth atau lewat virtual. Pertama untuk New Wuling Confero S, dapat dimiliki dengan uang panjer Rp31 jutaan ditambah gratis smartphone. Selain itu program cicilan ringan mulai Rp5 jutaan spesial seri Almaz, serta cicilan Rp3 jutaan untuk Cortez CT.

Berkat kerja sama dengan Wuling Finance, banyak keuntungan yang bisa didapat konsumen. Tersedia gratis voucher trade-in senilai Rp3 juta, bunga 0% selama 1 tahun atau gratis asuransi sepanjang tenor cicilan, serta TDP hanya 15%. Jangan lupakan juga standar kepemilikan unit baru Wuling. Pembeli mendapat gratis biaya perawatan 4 tahun atau 50.000 km.

Spesial bagi pengunjung booth Wuling, tetap ada promo menarik. Banyak special gift berupa voucher belanja untuk pemesanan model Wuling tertentu. Lebih menarik lagi kesempatan mendapatkan lucky dip bernilai tinggi. Mulai dari logam mulia, drone, smartphone, power bank hingga e-money. Semua sesuai syarat dan ketentuan berlaku selama pameran. (Odi)

Baca Juga: Serbamodern Tak Harus Mahal, Simak Nilai Unggul Wuling Almaz RS atas Harga Jualnya

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Mobil Wuling Unggulan

  • Yang Akan Datang

Artikel Mobil Wuling dari Carvaganza

  • Wuling Tebar Promo Semua Model Sambut Akhir Tahun
    Wuling Tebar Promo Semua Model Sambut Akhir Tahun
    Setyo Adi . 13 Des, 2024
  • Produksi Cikarang, Wuling Mulai Ekspor Cloud EV ke Asia Tenggara
    Produksi Cikarang, Wuling Mulai Ekspor Cloud EV ke Asia Tenggara
    Anjar Leksana . 02 Des, 2024
  • Wuling Dukung Transisi Energi Bersih, Hibahkan Dua Unit Cloud EV ke Pemprov Jawa Barat
    Wuling Dukung Transisi Energi Bersih, Hibahkan Dua Unit Cloud EV ke Pemprov Jawa Barat
    Wahyu Hariantono . 27 Nov, 2024
  • GJAW 2024: Wuling Gelar Promo Khusus EV, Ada DP Rendah Bunga 0 Persen
    GJAW 2024: Wuling Gelar Promo Khusus EV, Ada DP Rendah Bunga 0 Persen
    Anjar Leksana . 24 Nov, 2024
  • Carvaganza Editors' Choice 2024, Best Value Electric Car Award: Wuling Cloud EV
    Carvaganza Editors' Choice 2024, Best Value Electric Car Award: Wuling Cloud EV
    Zenuar Yoga . 30 Okt, 2024

Artikel Mobil Wuling dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test
  • Ragam Program Akhir Tahun dari Wuling, Ada Produk ICE dan EV
    Ragam Program Akhir Tahun dari Wuling, Ada Produk ICE dan EV
    Setyo Adi Nugroho . 11 Des, 2024
  • Ragam Program Akhir Tahun dari Wuling, Ada Produk ICE dan EV
    Ragam Program Akhir Tahun dari Wuling, Ada Produk ICE dan EV
    Setyo Adi Nugroho . 11 Des, 2024
  • Ragam Program Akhir Tahun dari Wuling, Ada Produk ICE dan EV
    Ragam Program Akhir Tahun dari Wuling, Ada Produk ICE dan EV
    Setyo Adi Nugroho . 11 Des, 2024
  • Ragam Program Akhir Tahun dari Wuling, Ada Produk ICE dan EV
    Ragam Program Akhir Tahun dari Wuling, Ada Produk ICE dan EV
    Setyo Adi Nugroho . 11 Des, 2024
  • Tambah XForce DS dan Jimny White Rhino, Ini Daftar Model SUV Kompak Terbaru
    Tambah XForce DS dan Jimny White Rhino, Ini Daftar Model SUV Kompak Terbaru
    Setyo Adi Nugroho . 09 Des, 2024
  • 10 Model EV yang Menarik Perhatian di 2024
    10 Model EV yang Menarik Perhatian di 2024
    Setyo Adi Nugroho . Hari ini
  • Ragam Keunggulan Wuling Air ev untuk Senjata Mobilitas Harian
    Ragam Keunggulan Wuling Air ev untuk Senjata Mobilitas Harian
    Ardiantomi . 09 Des, 2024
  • Menilik Kelebihan dan Kekurangan Wuling Cloud EV Senilai Rp398 Juta
    Menilik Kelebihan dan Kekurangan Wuling Cloud EV Senilai Rp398 Juta
    Anjar Leksana . 15 Agu, 2024
  • Lawan Potensial Neta V-II dan Wuling BinguoEV, Citroen E-C3 Tetap Pede Meski Tanpa ADAS
    Lawan Potensial Neta V-II dan Wuling BinguoEV, Citroen E-C3 Tetap Pede Meski Tanpa ADAS
    Alvando Noya . 04 Jul, 2024
  • Komparasi Nissan Sakura dan Wuling BinguoEv, Produk EV Kompak yang Menarik
    Komparasi Nissan Sakura dan Wuling BinguoEv, Produk EV Kompak yang Menarik
    Setyo Adi Nugroho . 26 Feb, 2024
  • Road Test Wuling Cloud EV: Janjikan Sofistikasi dan Kenyamanan Jok Awan
    Road Test Wuling Cloud EV: Janjikan Sofistikasi dan Kenyamanan Jok Awan
    Anjar Leksana . 21 Agu, 2024
  • First Drive Wuling BinguoEV: Mode Berkendara dan Suspensi Bikin Suka
    First Drive Wuling BinguoEV: Mode Berkendara dan Suspensi Bikin Suka
    Anjar Leksana . 24 Nov, 2023
  • First Drive Wuling Alvez EX: Habitat Cocok di Perkotaan, Enak Buat Harian
    First Drive Wuling Alvez EX: Habitat Cocok di Perkotaan, Enak Buat Harian
    Wahyu Hariantono . 31 Mei, 2023
  • Road Test Wuling Almaz Hybrid: Power Ada, Irit Bisa!
    Road Test Wuling Almaz Hybrid: Power Ada, Irit Bisa!
    Ardiantomi . 18 Jan, 2023
  • Road Test Wuling Air ev Long Range: Micro Car Listrik yang Praktis untuk Komuter
    Road Test Wuling Air ev Long Range: Micro Car Listrik yang Praktis untuk Komuter
    Bangkit Jaya Putra . 26 Nov, 2022