Ini Varian Paling Direkomendasikan Saat Beli Mitsubishi Pajero Sport Bekas

Mitsubishi Pajero Sport

 

KEY TAKEAWAYS

  • Pajero bekas bisa diperoleh dengan bujet Rp400 jutaan

    Ada varian Dakar, Dakar Ultimate dan Exceed, berikut rekomendasi dari kami
  • Mitsubishi Pajero Sport jadi opsi SUV diesel dengan fitur paling komplet. Bahkan di varian tertinggi, jauh lebih unggul ketimbang Toyota Fortuner 2.4L. Harga baru on the road Jakarta mulai Rp529,6 (Exceed M/T) juta sampai Rp712,5 juta (Ultimate Dakar 4x4 A/T). Sedangkan unit bekas (pra-facelift) bisa lebih murah. Di kawasan Jabodetabek, Anda dapat menebus mulai Rp400 jutaan. Berikut rekomendasi paling cocok, dari segi mobilitas.

    Harga Bekas di Jabodetabek:

    • Mitsubishi Pajero Sport 2017 Exceed 4x2 AT Rp400 juta
    • Mitsubishi Pajero Sport 2017 Dakar 4x2 AT Rp435 juta
    • Mitsubishi Pajero Sport 2017 Ultimate 4x2 AT Rp 450 juta
    • Mitsubishi Pajero Sport 2018 Dakar 4x2 AT Rp465 juta
    • Mitsubishi Pajero Sport 2018 Dakar Ultimate 4x2 AT Rp480 juta
    • Mitsubishi Pajero Sport 2018 GLX MT R Rp400 juta
    • Mitsubishi Pajero Sport 2019 Dakar 4x2 AT Rp470 juta
    • Mitsubishi Pajero Sport 2020 Dakar 4x2 AT Rp517 juta
    • Mitsubishi Pajero Sport 2021 Dakar 4x2 AT Rp549 juta (facelift)

    Opsi paling direkomendasikan ialah membeli Pajero Sport Dakar A/T dan Ultimate seken. Alasan utama ialah enjin terpasang menggunakan teknologi paling mutakhir. Jadi, dari trim menengah ke atas tetap memakai diesel 4N15 MIVEC 2.4L. Contohnya bersemayam di Dakar 4x2 A/T, Dakar Ultimate 4x2 serta Dakar 4x4 A/T. Berbekal bantuan Variable Geometry Turbo (VGT) dan intercooler. Mesin diesel 2,4 liter sanggup memompa daya 181 PS pada 3.500 rpm. Selanjutnya momen puntir optimal diraih 429 Nm di 2.500 rpm. Buncahan tenaga disalurkan menggunakan transmisi otomatis 8-speed.

    Mitsubishi Pajero Sport 3rd generation

    Makin mantap kalau ambil tipe Ultimate, sudah memiliki Adaptive Cruise Control (ACC). Perangkat ini bisa membebaskan pengemudi dari menginjak pedal gas dan juga pedal rem secara kontinu. Sebab ACC sanggup menyesuaikan kecepatan dengan kondisi lalu lintas. Fitur canggih ini menggunakan bantuan laser dan sensor-sensor lain. Termasuk untuk melakukan pengereman secara otomatis (adaptif). Fitur safety (2017-2020) secara umum senantiasa dipertahankan. Di Ultimate, ketambahan Forward Collision Mitigation (FCM), Ultrasonic Miss-acceleration Mitigation System (UMS), Electric Parking Brake (EPB), Brake Auto Hold (BAH).

    Tidak hanya itu, perangkat lain senantiasa tersedia seperti tujuh SRS airbag, Active Stability & Traction Control (ASTC), Anti-lock Braking System, Electronic Brake Distribution, Brake Assist. Kemudian ia juga didukung oleh teknologi RISE (Reinforced Impact Safety Evolution) body dan Rigid Lightweight body. Namun varian Dakar juga punya value for money, walau kondisi bekas. Paling murah, lansiran 2017 dilego Rp435 jutaan.

    Baca Juga: Tertarik Mitsubishi Xpander Cross Bekas? Cek Dulu Kelebihan dan Kekurangannya

     

    Jika Anda memilih GLX atau Exceed. Mereka menggunakan enjin peminum solar berkubikasi lebih besar. Pemacu daya berkode 4D56 DOHC ini punya volume bakar 2,5 liter DOHC plus turbo. Dengan ukuran bore stroke 91,1 x 95,0 resultan daya tersembur mencapai 136 PS di 4.000 rpm dan momen puntir 324 Nm sejak 2.000 rpm. Penyaluran tenaga menggunakan pilihan transmisi manual lima percepatan atau matik konvensional lima percepatan. Namun lontaran tenaga kalah jauh dari Dakar. Rentang transmisi AT juga terbatas, tak sampai 8-speed. Tetap layak dibeli, misal sebagai kendaraan operasional kantor, karena lebih murah.

    Contoh, Exceed 2017 dilepas sekira Rp400 jutaan. Namun varian ini belum memiliki Active Stability & Traction Control (ASC + TCL), tak ada Hill Start Assist (HSA) maupun Hill Descent Control (HDC). Lalu minus fitur Brake Assist (BA), Ultrasonic Mis-acceleration Mitigation System (UMS). Dan hanya tersedia dual SRS airbags saja. Maka menjadi wajar, unit seken jauh lebih murah dari Dakar AT.

     

    Perhatikan Ini

    Mitsubishi Pajero Sport

    Namanya juga barang bekas, perlu dicek lebih cermat soal beberapa hal di Pajero Sport. Misalnya saja bagian kaki-kaki. Lihat kondisi shockbreaker belakang, apakah masih kering atau oli rembes. Penggunaan ekstra di medan tak rata membuat usia peredam guncangan lebih pendek. Pastikan hal itu aman dari lumuran oli. Lalu steering shaft juga mesti dilihat. Saat Anda test drive kemudian lingkar kemudi terasa bergetar. Kemungkinan besar bagian itu bermasalah.

    Terakhir, cek pula bagian rotor disc. Dalam kondisi normal, saat Anda menginjak pedal sistem pengereman terasa halus. Namun cakram yang bergelombang bakal menimbulkan getaran ketika mobil bergerak kencang dan injak pedal rem. Memang, bentuk muka masih pakai desain Dynamic Shield lama. Tapi dari kelengkapan fitur maupun nilai jual, sebetulnya tak kalah dibanding model facelift 2021 berwajah Xpander. Itulah informasi mengenai model bekas. Semoga poin-poin tersaji dapat menjadi acuan serta pertimbangan calon pembeli. (Alx/Odi)

     

    Baca Juga: Mitsubishi Eclipse Cross Bekas Tak Sampai Rp400 Juta, Kenali Berbagai Keunggulannya

    Jelajahi Mitsubishi Pajero Sport

    Model Mobil Mitsubishi

    Mobil Mitsubishi
    • Mitsubishi Xpander
      Mitsubishi Xpander
    • Mitsubishi L300
      Mitsubishi L300
    • Mitsubishi L100 EV
      Mitsubishi L100 EV
    • Mitsubishi Pajero Sport
      Mitsubishi Pajero Sport
    • Mitsubishi Pajero Sport Elite
      Mitsubishi Pajero Sport Elite
    • Mitsubishi Triton
      Mitsubishi Triton

    Don't Miss

    Baca Semua

    Artikel Unggulan

    Artikel yang direkomendasikan untuk anda

    Baca Semua

    Mobil Mitsubishi Unggulan

    • Yang Akan Datang

    Bandingkan & Rekomendasi

    Tren SUV

    • Yang Akan Datang

    Artikel Mobil Mitsubishi Pajero Sport dari Carvaganza

    • Pilih Mitsubishi New Pajero Sport Karena Ketangguhan dan Fitur Keamanan yang Lengkap
      Pilih Mitsubishi New Pajero Sport Karena Ketangguhan dan Fitur Keamanan yang Lengkap
      Tomi Tomi . 13 Des, 2024
    • Tergoda Bikin Pajero Sport Tampil Ala Street Racer, Ada Paket Body Kit dari Coga
      Tergoda Bikin Pajero Sport Tampil Ala Street Racer, Ada Paket Body Kit dari Coga
      Setyo Adi . 09 Okt, 2024
    • Berkarakter Gagah, New Mitsubishi Pajero Sport Juga Bisa Bikin Penumpang Nyaman
      Berkarakter Gagah, New Mitsubishi Pajero Sport Juga Bisa Bikin Penumpang Nyaman
      Alvando Noya . 29 Sep, 2024
    • Mitsubishi Pajero Sport Elite Ditawarkan Terbatas, Ada Promo Khusus
      Mitsubishi Pajero Sport Elite Ditawarkan Terbatas, Ada Promo Khusus
      Alvando Noya . 28 Jun, 2024
    • Membandingkan Spek Mitsubishi Pajero Sport Elite Limited dengan Toyota Fortuner
      Membandingkan Spek Mitsubishi Pajero Sport Elite Limited dengan Toyota Fortuner
      Muhammad Hafid . 13 Mei, 2024

    Artikel Mobil Mitsubishi Pajero Sport dari Oto

    • Berita
    • Artikel Feature
    • Road Test
    • Pilih Mitsubishi New Pajero Sport Karena Ketangguhan dan Fitur Keamanan yang Lengkap
      Pilih Mitsubishi New Pajero Sport Karena Ketangguhan dan Fitur Keamanan yang Lengkap
      OTO . 13 Des, 2024
    • Paket Lengkap New Mitsubishi Pajero Sport, SUV Tangguh, Nyaman dan Kaya Fitur
      Paket Lengkap New Mitsubishi Pajero Sport, SUV Tangguh, Nyaman dan Kaya Fitur
      OTO . 11 Des, 2024
    • Saatnya Berburu Promo Mitsubishi di GJAW 2024 dari Xpander, Xforce dan Pajero Sport
      Saatnya Berburu Promo Mitsubishi di GJAW 2024 dari Xpander, Xforce dan Pajero Sport
      Ardiantomi . 29 Nov, 2024
    • Pembaruan Pajero Sport untuk Tingkatkan Kenyamanan Penumpang
      Pembaruan Pajero Sport untuk Tingkatkan Kenyamanan Penumpang
      Alvando Noya . 29 Agu, 2024
    • Detail Penyegaran New Mitsubishi Pajero Sport 2024
      Detail Penyegaran New Mitsubishi Pajero Sport 2024
      Setyo Adi Nugroho . 31 Jul, 2024
    • Pertarungan Berlanjut, Pilih New Toyota Fortuner atau New Mitsubishi Pajero Sport?
      Pertarungan Berlanjut, Pilih New Toyota Fortuner atau New Mitsubishi Pajero Sport?
      Setyo Adi Nugroho . 09 Sep, 2024
    • Rivalitas SUV Ladder Frame 4x2, Pilih Mitsubishi Pajero Sport atau Toyota Fortuner?
      Rivalitas SUV Ladder Frame 4x2, Pilih Mitsubishi Pajero Sport atau Toyota Fortuner?
      Ahmad Karim . 19 Feb, 2021
    • Sebelum Beli, Simak Perbedaan Pajero Sport 2021 dengan Model Lawas
      Sebelum Beli, Simak Perbedaan Pajero Sport 2021 dengan Model Lawas
      Anjar Leksana . 17 Feb, 2021
    • Sebelum Beli, Simak Perbedaan Pajero Sport 2021 dengan Model Lawas
      Sebelum Beli, Simak Perbedaan Pajero Sport 2021 dengan Model Lawas
      Anjar Leksana . 17 Feb, 2021
    • Kepincut Mitsubishi Pajero Sport, Simak Beda Varian Reguler dengan Rockford Fosgate Edition
      Kepincut Mitsubishi Pajero Sport, Simak Beda Varian Reguler dengan Rockford Fosgate Edition
      Anjar Leksana . 13 Jan, 2021
    • Jajal Keunggulan Mitsubishi Pajero Sport di Pulau Dewata (Bagian 2 - Habis)
      Jajal Keunggulan Mitsubishi Pajero Sport di Pulau Dewata (Bagian 2 - Habis)
      Budityas Basuki . 12 Mei, 2016
    • Jajal Keunggulan Mitsubishi Pajero Sport di Pulau Dewata (Bagian 1)
      Jajal Keunggulan Mitsubishi Pajero Sport di Pulau Dewata (Bagian 1)
      Budityas Basuki . 11 Mei, 2016
    • First Drive: Mitsubishi Pajero Sport Dakar 4x2 AT
      First Drive: Mitsubishi Pajero Sport Dakar 4x2 AT
      Budityas Basuki . 21 Jan, 2016