MG Motors merayakan ulang tahun ke-100 di ajang Goodwood Festival of Speed dengan memperkenalkan All New MG HS di pasar Eropa. Model terbaru ini hadir dengan pilihan mesin bensin dan plug-in hybrid (PHEV), sejalan dengan komitmen MG untuk menyediakan produk berkualitas tinggi dengan fitur dan kenyamanan yang ditingkatkan.
David Allison, Head of Product and Planning MG Motor UK, menyatakan bahwa SUV HS sangat populer dan kini hadir dengan standar perlengkapan dan fungsionalitas yang lebih baik. Desain khas MG membedakan HS dari SUV lainnya, dan pilihan mesin bensin serta hybrid plug-in menambah nilai lebih pada segmen ini.
“SUV HS yang keluar saat ini sangat populer. Kini hadir dengan standar lebih baik di perlengkapan dan fungsionalitas, tampilan MG khas yang membedakan HS dari SUV lain, dan pilihan mesin bensin dan hybrid plug-in yang canggih. Produk MG ini kini menambahkan nilai lebih untuk segmennya,” ucapnya.
Secara tampilan, HS terbaru tetap menawarkan bentuk SUV modern yang lebih menarik. Bagian depan memiliki gril dengan desain mencolok, headlamp meruncing yang terhubung dengan panel hitam, serta lampu belakang LED dengan motif sentral dan bentuk X yang ikonik di malam hari.
Dimensinya juga berubah, kini lebih lebar 14 mm menjadi 1.890 mm dan lebih panjang 49 mm menjadi 4.655 mm. Model PHEV panjangnya bahkan mencapai 4.670 mm. Model baru ini jadi lebih pendek sekitar 30 mm namun jarak sumbu rodanya memanjang 45 mm menjadi 2.765 mm. Ini menciptakan siluet SUV yang atletis dan menambah ruang di bagian dalam.
Masuk ke interior, tawaran dua layar beresolusi tinggi dengan ukuran 12,3 inci jadi perhatian utama. Layar tengah menjadi pusat hiburan yang berisi beragam fungsi seperti navigasi, sambungan Apple Carplay dan Android Auto. Hadir juga kamera 360 derajat dan wireless charging sebagai standar.
Layar kedua menjadi meter cluster untuk informasi pengemudi. Hadir dengan dua tema, yakni gelap dan terang, serta tiga mode berbeda: Peta, Digital, dan pengaturan fungsi ADAS. Tampilannya dirancang untuk memudahkan pengemudi fokus pada jalan tanpa kesulitan mengatur fungsinya. Kenyamanan lain hadir dari bahan premium di seluruh kabin untuk menciptakan ruang yang santai. Tambahan lainnya adalah bagasi yang meningkat 44 liter menjadi 507 liter.
MG pun langsung menjual model terbaru ini. Terdapat varian HS SE 1.5T bensin dengan harga £24.995 atau sekitar Rp520 jutaan. Varian HS Trophy PHEV ditawarkan dengan harga £33.595 atau sekitar Rp700 jutaan.
Varian PHEV dari model ini menggabungkan mesin 1.5L dengan tenaga 142 PS dan motor listrik dengan tenaga 154 kW. Tenaga instan memungkinkan akselerasi dari 0 hingga 100 km/jam dalam 6,8 detik. Motor listriknya didukung oleh baterai 24,7 kWh dan generator 67 kW, memungkinkan jarak tempuh hingga 120 kilometer.
Model dengan mesin konvensional 1.5L turbo menghasilkan tenaga sekitar 169 PS dan torsi 275 Nm. Varian ini mampu berakselerasi dari 0 hingga 100 km/jam dalam 9,4 detik. Kedua varian tersedia dengan transmisi manual enam percepatan dan transmisi otomatis DCT tujuh percepatan.
Fitur-fiturnya sangat lengkap. MG Pilot Package mencakup beberapa fitur seperti Active Emergency Braking dengan Pedestrian and Bicycle Detection, Lane Keep Assist dengan Lane Departure Warning System, Blind Spot Detection dengan Lane Change Assist, Driver Attention Alert, Forward Collision Warning, Rear Cross Traffic Alert, dan Door Open Warning. Varian dengan DCT juga dilengkapi dengan Adaptive Cruise Control, Traffic Jam Assist, dan Intelligent Speed Limit Assist.
Model terbaru ini akan tiba di pasar Inggris pada akhir tahun. Namun, belum ada informasi apakah model ini akan dibawa ke pasar Asia Tenggara. (Sta)
Baca Juga: MG VS HEV Meluncur dengan Harga Rp389 Juta
Hak Cipta © Zigwheels 2014-2025. Semua Hak Cipta Dilindungi.