Mitsubishi Xpander Facelift Diprediksi Meluncur Akhir Tahun, Bakal Banyak Perubahan

mitsubishi_xpander_

Pasar LMPV tahun depan sepertinya akan tambah panas. Selain model betul-betul gres, banyak yang memasuki fase penyegaran. Salah satunya adalah Mitsubishi Xpander. Konon segera memasuki fase siklus hidup baru lewat facelift. Bisa dipastikan bukan sebatas ubahan ringan dan boleh jadi tidak perlu menunggu waktu terlalu lama lagi.

Kabar ini sendiri pertama datang dari laporan keuangan perusahaan untuk tahun fiskal 2020 (FY2020). Pada transkrip presentasi di-mention bahwa terdapat rencana besar untuk Xpander di FY2021. “Kami akan mengenalkan Xpander yang diubah secara dramatis untuk kawasan ASEAN, pasar inti kami”. Kata dramatis perlu digarisbawahi sebagai definisi penyegaran yang cukup signifikan. Dalam materi pun dituliskan kalau Xpander masuk dalam rencana “pembaruan besar”.

Baca Juga: Wajah Mirip Xpander Cross, Mitsubishi Airtrek EV Meluncur Akhir Tahun

produk mitsubishi 2022

Belum diketahui pasti akan sejauh mana ubahannya. Namun kalau berkaca dari pernyataan, dapat diekspektasikan bukan sebatas ganti patron grille atau hal remeh temeh lainnya. Tidak menutup kemungkinan kalau akhirnya Xpander sedikit bikin pangling. Minimal membawa aransemen fasad depan baru mulai dari lampu, grille, hingga ke bumper sebagaimana sebuah major facelift. Juga di area bokong berisi revisi pahatan ringan dan komposisi lampu anyar.

Urusan mekanikal dan basis pembangun sewajarnya sama sebab diekspektasikan bukan full model change. Sebagai gambaran, saat ini Xpander mengusung enjin empat silinder 1.500 cc MIVEC DOHC 16 katup sekuat 105 PS/141 Nm. Tersalur ke roda depan via seleksi transmisi otomatis empat percepatan atau manual 5-speed. Well, mungkin harus puas dengan pencipta velositas berkekuatan moderat ini. Tapi minimal soal reliabilitas diharapkan semakin baik lewat pembelajaran recall dan pengembangan di model eksis.

Produk baru mitsubishi

Seberapa besar ubahannya mungkin masih haus sabar menunggu. Tapi tidak butuh waktu lama untuk Xpander facelift ini dikenalkan. Tidak sampai satu tahun. Pasalnya, pada presentasi laporan keuangan terbaru kuartal pertama FY2021 disebut Xpander dengan “penyempurnaan signifikan” dicanangkan berkenalan pada paruh kedua FY2021. Dengan periode pelaporan dari April 2021 hingga Maret 2022, diartikan New Xpander datang sekitar kuartal keempat tahun kalender 2021 atau paling telat kuartal pertama 2022.

Bukan model facelift saja, dapat dinanti pula kehadiran Xpander yang irit BBM dan ramah lingkungan. Yep, model HEV (Hybrid Electric Vehicle) masuk dalam amunisi pabrikan di masa mendatang. Tidak dalam satu tahun mendatang sebab kalau melihat presentasi termasuk ke rencana produk di 2023.

Selain Xpander, dari 2022 dan selanjutnya banyak produk Mitsubishi menanti. Mulai dari perkenalan generasi penerus Triton dan membuka kemungkinan disusul All-new Pajero Sport pada 2023. Terindikasi juga kedatangan kei-car listrik dan sekurang-kurangnya empat “All-new Model” dalam dua tahun ke depan. (Krm/Odi)

Baca Juga: Detail Mitsubishi Outlander PHEV 2023 Mulai Dipublikasikan

Jelajahi Mitsubishi Xpander

  • Tampak Depan Bawah Mitsubishi Xpander
  • Tampak samping Xpander
  • Tampak Grille Xpander
  • Lampu depan Xpander
  • lampu belakang Xpander
  • Mitsubishi Xpander Drivers Side Mirror Front Angle
  • Pelek Xpander
  • Antena atap Xpander
  • Mitsubishi
  • Tampak depan medum angle Xpander
Mitsubishi Xpander
Rp 263,2 - 324,5 Juta Cicilan : Rp 6,01 Juta

Model Mobil Mitsubishi

Mobil Mitsubishi
  • Mitsubishi Xpander
    Mitsubishi Xpander
  • Mitsubishi L300
    Mitsubishi L300
  • Mitsubishi Triton
    Mitsubishi Triton
  • Mitsubishi L100 EV
    Mitsubishi L100 EV
  • Mitsubishi Pajero Sport
    Mitsubishi Pajero Sport
Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Mobil Mitsubishi Unggulan

  • Yang Akan Datang

Bandingkan & Rekomendasi

Tren MPV

  • Yang Akan Datang

Artikel Mobil Mitsubishi Xpander dari Carvaganza

  • Mitsubishi Rilis Xpander Baru di Malaysia, Pakai Transmisi Beda
    Mitsubishi Rilis Xpander Baru di Malaysia, Pakai Transmisi Beda
    Anjar Leksana . 24 Sep, 2024
  • Mitsubishi Xpander Hybrid Resmi Debut di Thailand, Pakai Mesin Baru
    Mitsubishi Xpander Hybrid Resmi Debut di Thailand, Pakai Mesin Baru
    Anjar Leksana . 01 Feb, 2024
  • Mitsubishi Xpander Hybrid Segera Debut 1 Februari 2024, Bukan di Indonesia
    Mitsubishi Xpander Hybrid Segera Debut 1 Februari 2024, Bukan di Indonesia
    Anindiyo Pradhono . 27 Jan, 2024
  • Masalah Regulasi dan Harga, Mitsubishi Pilih Luncurkan Xpander Hybrid Duluan di Thailand
    Masalah Regulasi dan Harga, Mitsubishi Pilih Luncurkan Xpander Hybrid Duluan di Thailand
    Tomi Tomi . 08 Des, 2023
  • Kata CEO Mitsubishi, Xpander Hybrid Meluncur Tahun Depan
    Kata CEO Mitsubishi, Xpander Hybrid Meluncur Tahun Depan
    Anjar Leksana . 04 Agu, 2023

Artikel Mobil Mitsubishi Xpander dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test
  • Skema Kredit Mitsubishi Xpander Ultimate Transmisi Manual
    Skema Kredit Mitsubishi Xpander Ultimate Transmisi Manual
    Setyo Adi Nugroho . 20 Mei, 2024
  • Harga Mitsubishi Xpander CVT Bekas Usai Lebaran Masih Sebesar Ini
    Harga Mitsubishi Xpander CVT Bekas Usai Lebaran Masih Sebesar Ini
    Anjar Leksana . 17 Apr, 2024
  • Melihat Lebih Dekat Mitsubishi Xpander Hybrid
    Melihat Lebih Dekat Mitsubishi Xpander Hybrid
    Setyo Adi Nugroho . 05 Apr, 2024
  • Mitsubishi Xpander Hybrid Series Sudah Rilis di Thailand, Indonesia Menyusul?
    Mitsubishi Xpander Hybrid Series Sudah Rilis di Thailand, Indonesia Menyusul?
    Anjar Leksana . 20 Feb, 2024
  • Mitsubishi Xpander HEV dan Cross HEV Meluncur, Pakai Mesin Baru 1,6-liter
    Mitsubishi Xpander HEV dan Cross HEV Meluncur, Pakai Mesin Baru 1,6-liter
    Anjar Leksana . 01 Feb, 2024
  • Ulik Tawaran Mitsubishi Xpander Exceed untuk Calon Konsumen LMPV
    Ulik Tawaran Mitsubishi Xpander Exceed untuk Calon Konsumen LMPV
    Setyo Adi Nugroho . 01 Nov, 2022
  • Komparasi Toyota All New Avanza Vs Mitsubishi New Xpander Varian Teratas, Pilih Mana?
    Komparasi Toyota All New Avanza Vs Mitsubishi New Xpander Varian Teratas, Pilih Mana?
    Setyo Adi Nugroho . 14 Nov, 2021
  • Mitsubishi Xpander GLS Vs Toyota Rush G Varian Termurah Rp 200 Jutaan, Menarik Mana?
    Mitsubishi Xpander GLS Vs Toyota Rush G Varian Termurah Rp 200 Jutaan, Menarik Mana?
    Anjar Leksana . 10 Agu, 2021
  • Menjajal Beragam Keunggulan yang Ada di Mitsubishi Xpander Ultimate
    Menjajal Beragam Keunggulan yang Ada di Mitsubishi Xpander Ultimate
    Ivan Hermawan . 30 Jun, 2021
  • Pilih-Pilih Mitsubishi Xpander Exceed Bekas, Tak Kalah Menarik
    Pilih-Pilih Mitsubishi Xpander Exceed Bekas, Tak Kalah Menarik
    Helmi Alfriandi . 23 Okt, 2020
  • Test Drive Mitsubishi New Xpander Ultimate: Banyak Ubahan, Layak Berstatus All New
    Test Drive Mitsubishi New Xpander Ultimate: Banyak Ubahan, Layak Berstatus All New
    Setyo Adi Nugroho . 30 Jan, 2022