Motovillage, Pusat Motor dan Bikers Satu Atap Resmi Dibuka
JAKARTA, 21 Oktober 2018 – Satu tempat untuk mencari kebutuhan sepeda motor, aksesoris dan juga ngongkrong buat bikers kini sudah dibuka yaitu Motovillage di Kemang, Jakarta Selatan, hari ini, Minggu (22/10). Motovillage menjadi one stop place bagi bikers untuk memenuhi kebutuhan mereka.
Motovillage yang berlokasi di Jl. Pangeran Antasari No 36 Jakarta Selatan, hadir dengan membawa konsep tempat bagi para penggemar motor dan otomotif untuk berkumpul, bersosialisasi dan bersilaturahmi sehingga merasa memiliki sebuah rumah untuk memenuhi kebutuhan hobi mereka dan juga sebagai sarana berinteraksi dengan penggemar motor dan otomotif yang lain.
Umar Lubis, CEO dan founder Motovillage Jakarta mengatakan selama ini banyak bikers yang berkumpul di salah satu lokasi hanya karena tempatnya yang nyaman dan cozy. “Di Motovillage, bikers yang datang bisa langsung mendapatkan seluruh kebutuhannya, mulai dari mencari dan memasang aksesoris untuk motor, berbelanja merchandise dan apparel, sampai dengan perawatan motor kesayangannya,” kata Umar Lubis.
Umar yang dikenal juga sebagai aktor dan penggemar otomotif ini, menambahkan di dalam area Motovillage juga terdapat beberapa tenant untuk memenuhi hobby lain dari para biker, seperti penggemar mobil, sepeda bahkan penyuka olahraga, sehingga semua pengunjung yang datang merasa nyaman memenuhi kebutuhan hobinya.
Motovillage Jakarta sendiri memiliki luas total bangunan sebesar 2.500 m2 yang terbagi menjadi beberapa area seperti area Basement, Lantai Dasar dan Lantai 2. Saat ini area basement sudah terisi penuh untuk beberapa area workshop dan garage dari berbagai jenis motor, seperti: Batavia Motoworks untuk motor besar, MiniGP Garage, Moto & Car Polish dan juga aksesoris mobil Jip dan Offroad. Bahkan builder motor Bapak Jokowi, Elders Garage juga hadir bersama tenant lainnya.
Di Lantai 1 telah tersedia tenant-tenant yang menjual produk dan juga aksesoris after market untuk motor besar, yaitu Endorphin dan Holy 72, merchandise dan apparel; Black Riot, Gold Rose, DnF dan juga showroom motor Cleveland dan mobil Jeep Garansindo.
Di area lantai 1 juga tersedia beberapa area yang bisa digunakan sebagai area pameran dan eksebisi. Seperti pada acara Grand Opening terdapat beberapa exhibitors yang meramaikan pameran, seperti: BMW Motorrad Indonesia, Nusantara Harley Davidson, GAS Triumph Motorcycles, First Media dan IIMS.
Selain itu di lantai 1 ini juga tersedia beberapa ruangan yang bisa digunakan untuk memenuhi hobi dan kebutuhan bikers lainnya seperti: MV Combat & Fitness Center, Barber Garage by Mark the Barber.
Selain kebutuhan apparel dan gears, bikers juga membutuhkan tempat untuk bersosialisasi, bertukar pengalaman dan bersantai bersama bikers lainnya. Di area samping depan terdapat Papabro Café. Café yang bernuansa Biker’s Café ini menjadi tempat paling pas bagi untuk berkumpul dan memenuhi kebutuhan kuliner pengunjung Motovillage bersama para sahabat dan keluarga.
Lantai 2 Motovillage terdapat area hiburan Shark billiard dan juga area kantor. HOG Jakarta Chapter, tidak ketinggalan menempatkan sekretariatnya disini. Fasilitas yang tersedia di area juga sangat lengkap, mulai dari area parkir gratis yang luas, taman, toilet exclusive, musholla, dan bahkan helipad yang berada di halaman belakang gedung.
“Pokoknya lengkap di satu tempat,” tutup Umar Lubis. “Silahkan datang bagi semua bikers.”
Motovillage Jakarta
Jl. Pangeran Antasari No.36, Kebayoran Baru
Jakarta Selatan (Jalan masuk utama Kemang Village)
Tel. 021 29721177
Instagram: @motovillagejakarta
Website: www.motovillage.id
[gallery columns="4" ids="33113,33117,33116,33115,33118,33119,33109,33110,33112,33114,33108,33120">
RAJU FEBRIAN
Artikel Unggulan
- Terbaru
- Populer
Artikel yang direkomendasikan untuk anda
Motor Unggulan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Motor dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Advisory Stories
- Road Test