OTO Media Group Ramaikan GIIAS 2021, Usung Tema Elektrifikasi

Booth OTO

Ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 resmi dibuka hari ini, 11 dan berlangsung hingga 21 November 2021 di ICE, BSD City, Tangerang Selatan, Banten. Mengangkat tema "Wheels To Move", ajang pameran bergengsi ini menampilkan beragam jenis kendaraan dari berbagai merek. Mulai dari segmen multi purpose vehicle (MPV), sport utility vehicle (SUV), hingga kendaraan listrik.

Sejalan dengan industri otomotif nasional yang sedang bergerak ke arah elektrifikasi, ragam pabrikan memasarkan kendaraan elektrifikasi mulai dari hybrid sampai full elektrik. Pemerintah Indonesia juga ikut andil untuk mendorong percepatan implementasi penggunaan kendaraan bermotor listrik berbasis baterai (KBLBB) sebagai alat transportasi. Hingga saat ini semua tengah digenjot jumlahnya agar segera dipilih masyarakat untuk kebutuhan mobilitas mereka. Selain itu beberapa kemudahan sudah dihadirkan seperti pajak nol persen bagi kendaraan listrik serta pembangunan infrastruktur pendukung EV.

Berkaitan dengan hal itu, OTO Media Group sebagai salah satu media otomotif terbesar di Indonesia dengan produk media Oto.com, Carvaganza.com serta Zigwheels.co.id ikut berpartisipasi di GIIAS 2021. Di ajang pameran kelas dunia ini, OTO Media Group hadir di Hall 6 Booth 6A dengan menampilkan sejumlah kendaraan niremisi.

GIIAS and OTO

Mengusung tema “Love the Earth, Electrify Now”, OTO Media Group memamerkan Mitsubishi Outlander PHEV, Toyota CH-R Hybrid, Nissan Leaf, Hyundai Kona Electric, Nissan Kicks e-Power dan mobil Konsep Binus ASO School of Engineering (BASE) yang ikut serta pada ajang Shell Eco Marthon.

"GIIAS 2021 adalah momentum penting untuk mengingatkan komitmen kita bersama dalam upaya mengurangi emisi dalam skala drastis. Karena itu, sebagai media sekaligus bagian dari industri otomotif nasional, Oto.com merasa perlu untuk ambil bagian dalam mengedukasi konsumen agar bermigrasi ke mobil listrik. Mengapa mobil listrik dan mobil elektrifikasi? Karena saat ini hanya teknologi tersebut yang relatif terjangkau serta dapat mengurangi emisi secara drastis. Mengedukasi konsumen soal mobil elektrifikasi adalah motivasi sekaligus tema utama dari kehadiran OTO.com di GIIAS 2021," ucap Munawar Chalil, Group Editor In Chief and Publisher.

OTO Media Group mengundang pengunjung pameran GIIAS 2021 untuk datang dan mendapatkan informasi lengkap seputar kendaraan listrik. Pengunjung bisa mendapatkan sejarah, pengenalan teknologi, cara kerja, serba-serbi mobil listrik beserta komponennya.

OTO electrify now

Situs Oto juga menawarkan kemudahan pencarian bagi calon konsumen yang ingin mencari mobil, motor, kendaraan niaga, kendaraan listrik terbaru maupun bekas. Sistem pencarian yang didasarkan riset serta terperinci ini juga menghadirkan informasi seputar promo, asuransi kendaraan, serta kredit kendaraan. Pembeli maupun penjual terhubung dengan mudah di situs Oto.com yang menyediakan informasi sesuai tempat dan pilihan konsumen. Hanya dengan satu klik, pengguna situs Oto.com dapat membandingkan dua atau lebih kendaraan dengan 100 lebih parameter penilaian.

Jangan lupa mengunjungi booth OTO Media Group di pameran GIIAS 2021 yang berlangsung mulai 11 sampai 21 November 2021. Berbagai program menarik juga menanti selama pameran berlangsung.

 

Soal GIIAS 2021

Di luar itu, GIIAS juga bisa dibilang sebagai barometer inovasi otomotif dari puluhan merek kendaraan penumpang dan komersial. Tahun ini, para pemegag merek yang hadir antara lain Audi, BMW, Daihatsu, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mini, Mitsubishi Motors, Nissan, Suzuki, Toyota, Volkswagen, Wuling, Isuzu, Hino, Mitsubishi Fuso, dan Scania, akan dapat dilihat dan dibuktikan langsung kelebihannya sepanjang pameran nanti.

Berbagai produk baru dengan status world premiere juga akan hadir, sementara dari industri pendukung, lebih dari 100 merek, termasuk sepeda motor telah mencatatkan komitmennya untuk juga menghadirkan yang terbaru dan terbaik pada GIIAS 2021.

Pengunjung GIIAS juga akan mendapati mobil-mobil berteknologi elektrifikasi mulai dari BEV (battery electric vehicle), hybrid, serta PHEV (plug-in electric vehicle). Beberapa model yang bisa dilihat antara lain kendaraan listrik Hyundai seperti Kona dan Ioniq, produk Mitsubishi seperti Outlander PHEV, Nissan Kicks dan Leaf, serta produk EV dari Toyota. (ZW)

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Mobil Unggulan

  • Yang Akan Datang

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • Hyundai Palisade Terbaru Meluncur di New York, Tampil Lebih Mewah Andalkan Hybrid
    Hyundai Palisade Terbaru Meluncur di New York, Tampil Lebih Mewah Andalkan Hybrid
    Alvando Noya . Hari ini
  • Toyota Indonesia Recall Alphard: Periksa Front Hood Moulding dan Alternator Pulley
    Toyota Indonesia Recall Alphard: Periksa Front Hood Moulding dan Alternator Pulley
    Anjar Leksana . Hari ini
  • Xpeng X9 Facelift Debut Global di Hong Kong, Simak Perubahannya
    Xpeng X9 Facelift Debut Global di Hong Kong, Simak Perubahannya
    Zenuar Yoga . 17 Apr, 2025
  • Dewa United X MSRT Turun di Kejurnas Sprint Rally, Optimis Raih Gelar Juara
    Dewa United X MSRT Turun di Kejurnas Sprint Rally, Optimis Raih Gelar Juara
    Alvando Noya . 17 Apr, 2025
  • Kesan Pertama Bertemu Jeep Wrangler Rubicon 2025, Ini yang Berubah
    Kesan Pertama Bertemu Jeep Wrangler Rubicon 2025, Ini yang Berubah
    Setyo Adi . 17 Apr, 2025

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test
  • Lexus "Nyeni" di Milan Design Week 2025
    Lexus "Nyeni" di Milan Design Week 2025
    Setyo Adi Nugroho . Hari ini
  • MPMX Kantongi Pendapatan Rp15,8 Triliun, Bisnis Otomotif Jadi Penyokong
    MPMX Kantongi Pendapatan Rp15,8 Triliun, Bisnis Otomotif Jadi Penyokong
    Anjar Leksana . 17 Apr, 2025
  • Xpeng Luncurkan MPV X9 2025 di Hongkong: Apa yang Baru?
    Xpeng Luncurkan MPV X9 2025 di Hongkong: Apa yang Baru?
    Zenuar Yoga . 17 Apr, 2025
  • Great Wall Motor Tampilkan Tank 500 HEV dan Haval Jolion di OTO Mall Exhibition
    Great Wall Motor Tampilkan Tank 500 HEV dan Haval Jolion di OTO Mall Exhibition
    OTO . 17 Apr, 2025
  • Daihatsu Kuartal Pertama 2025: Sigra Tetap Mendominasi Penjualan
    Daihatsu Kuartal Pertama 2025: Sigra Tetap Mendominasi Penjualan
    Alvando Noya . 17 Apr, 2025
  • Impresi Jeep Wrangler 4-Doors Rubicon 2025, Apa yang Baru?
    Impresi Jeep Wrangler 4-Doors Rubicon 2025, Apa yang Baru?
    Setyo Adi Nugroho . 17 Apr, 2025
  • Ford Everest Sport Next-Gen: SUV Tangguh, Nyaman, dan Canggih di Harga Terjangkau
    Ford Everest Sport Next-Gen: SUV Tangguh, Nyaman, dan Canggih di Harga Terjangkau
    Muhammad Hafid . 17 Apr, 2025
  • Mengulas Fitur Keselamatan Ford Everest Sport 4x2, Bikin Tenang di Segala Medan
    Mengulas Fitur Keselamatan Ford Everest Sport 4x2, Bikin Tenang di Segala Medan
    Alvando Noya . 15 Apr, 2025
  • Porsche Panamera, Partner Liburan Ideal di Tengah Jakarta yang Lengang
    Porsche Panamera, Partner Liburan Ideal di Tengah Jakarta yang Lengang
    Wahyu Hariantono . 15 Apr, 2025
  • 5 Fakta Menarik Chery J6, SUV Listrik Tangguh dan Stylish
    5 Fakta Menarik Chery J6, SUV Listrik Tangguh dan Stylish
    OTO . 14 Apr, 2025
  • Pentingnya Ganti Oli Kompresor AC Mobil Secara Rutin
    Pentingnya Ganti Oli Kompresor AC Mobil Secara Rutin
    Muhammad Hafid . 15 Apr, 2025
  • Waspada Bahu Jalan dan Pahami Aturannya
    Waspada Bahu Jalan dan Pahami Aturannya
    Setyo Adi Nugroho . 28 Mar, 2025
  • Lawan Kantuk saat Perjalanan Mudik, Pakai Cara Ini
    Lawan Kantuk saat Perjalanan Mudik, Pakai Cara Ini
    Setyo Adi Nugroho . 27 Mar, 2025
  • 5 Hal yang Mesti Disiapkan saat Mudik Bareng si Kecil Pakai Mobil Pribadi
    5 Hal yang Mesti Disiapkan saat Mudik Bareng si Kecil Pakai Mobil Pribadi
    Anjar Leksana . 26 Mar, 2025
  • Tips Berkendara Nyaman dan Aman Selama Puasa Ramadhan
    Tips Berkendara Nyaman dan Aman Selama Puasa Ramadhan
    Alvando Noya . 18 Mar, 2025
  • Road Test Hyundai Tucson 1.6T-GDi HEV: Seperti Nyetir EV!
    Road Test Hyundai Tucson 1.6T-GDi HEV: Seperti Nyetir EV!
    Anjar Leksana . 09 Apr, 2025
  • Road Test Mazda CX-80 PHEV: Performa Andal di Medan Pegunungan!
    Road Test Mazda CX-80 PHEV: Performa Andal di Medan Pegunungan!
    Muhammad Hafid . 22 Mar, 2025
  • Road Test Haval Jolion Ultra HEV: Enak Buat ke Luar Kota
    Road Test Haval Jolion Ultra HEV: Enak Buat ke Luar Kota
    Alvando Noya . 13 Mar, 2025
  • Test Drive BYD Sealion 7: Di Mana Letak Kelebihannya?
    Test Drive BYD Sealion 7: Di Mana Letak Kelebihannya?
    Eka Zulkarnain . 03 Mar, 2025
  • First Drive Chery Tiggo Cross: Mengancam Lawan dengan Paket Fitur dan Harga!
    First Drive Chery Tiggo Cross: Mengancam Lawan dengan Paket Fitur dan Harga!
    Setyo Adi Nugroho . 12 Feb, 2025