Pasti Masuk Indonesia, Akankah All-New Honda HR-V Pakai Mesin Turbo?

All-new-Honda-HR-V-front

Kedatangan Honda HR-V generasi baru di Indonesia sangat meyakinkan. Honda Motor Co., Ltd mengajukan paten di Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI). Di dalam dokumen itu, terdapat nomor permohonan A00202003239. Juga nama pendesain model generasi anyar, yakni Daisuke Akojima (Jepang). Lantas yang jadi pertanyaan, pakai mesin mana? Sebab di pasar global mereka banyak menjajakan varian enjin. Misal, naturally aspirated 1,5 liter, 1,0 turbo, 1,5 turbo, diesel hingga e:HEV.

Sebagai strategi dagang, opsi jantung pacu terpasang, pasti menyesuaikan kebutuhan di masing-masing negara. Ambil contoh di Jepang, banyak varian tersedia. Mulai dari mesin bensin (ICE) hingga berjantung e:HEV. Tidak serta-merta opsi itu diturunkan langsung untuk pasar Indonesia. Honda memiliki riset tersendiri mengenai potensi market. Tapi sejauh ini, belum ada gelagat mereka menawarkan produk full hybrid.

Lalu di tempat lain, Honda menyediakan diesel. Kalau dinalar, sangat kecil bahkan tidak ada kesempatan memasukannya di sini. HPM acap menegaskan tidak berminat pada unit penenggak solar. Bukan soal produknya saja, mereka juga belum memiliki fasilitas servis untuk jenis enjin ini. Butuh banyak modal lagi, dalam menyediakan layanan aftersales yang berbeda. Jadi, opsi diesel sementara harus dicoret.

honda hr-v

Belum selesai di situ. Honda memiliki mesin bensin 1,0 liter turbocharger tiga silinder. Tarian piston ganjil sanggup menyuplai daya 126 PS (124 HP) dan torsi maksimal 200 Nm. Kalau berdasar informasi yang kami himpun, juga sangat kecil peluang dipakai. Niscaya tipe mekanikal pacu paling sesuai dengan Indonesia ialah opsi reguler 1,5 liter naturally aspirated. Namun berbeda dari model eksis yang mengandalkan Single Over Head Camshaft (SOHC). Melainkan sama dari City hatchback bertipe DOHC. Buncahan daya 121 PS di 6.600 rpm dan torsi maksimum 145 Nm pada 4.300 rpm.

Mesin naturally aspirated masih digemari masyarakat. Buktinya, untuk mengincar lahan yang sama, kompetitor seperti Mazda bahkan menyediakan jantung pacu 1,5 liter di CX-3 Sport. Tepatnya ia mengusung konfigurasi empat silinder segaris 1.496 cc. Dengan kubikasi sebesar itu, cocok digunakan di varian bawah alias termurah All-new Honda HR-V. Kelak saat sang suksesor datang, melalui mesin ringkas ini, semoga harga tetap kompetitif. Setidaknya Rp300 jutaan di trim dasar.

 

Baca Juga: Begini Tampilan Honda HR-V Generasi Baru yang Akan Beredar di Indonesia

Ada pula pemacu 1,8 liter berkekuatan 139 PS serta 169 Nm yang masih dijual di sini. Tapi Honda mulai meninggalkannya. Ambil contoh, Civic sekarang sepenuhnya sudah melepas opsi serupa dan berganti 1,5 turbo. Sehingga ke depan, HR-V juga mengikuti saudaranya tak pakai jantung mekanis naturally aspirated ini. Tak perlu khawatir, kalau berdasar analisis redaksi, sang generasi penerus layak menggunakan bantuan turbo dari CR-V.

Honda HR-V 2022 cabin

Honda Prospect Motor (HPM) bisa memanfaatkan enjin 1,5 turbo sebagai pendorong utama. Tren mesin kecil namun tenaga besar dapat diterima masyarakat. Kemudian efisiensi relatif mudah didapat ketimbang tipe NA 1,8 liter. Dalam hal onderdil pun bisa semakin ringkas lantaran menggunakan jantung mekanis serupa. Namun baiknya dipasang model paling mahal. Misal dengan penamaan Honda HR-V RS Turbo. Performa Earth Dreams milik Honda masih sangat bisa diandalkan.

Tengok saja kemampuan 1,5 liter empat silinder segaris VTEC turbo DOHC, 16 Katup + DBW. Dengan ukuran diamater langkah 73,0 mm x 89,5 mm pembakaran internal memberi lontaran tenaga 190 PS di 5.600 rpm plus torsi puncak 240 Nm sejak 2.000 rpm - 5.000 rpm. Semua opsi itu dikawinkan penghubung berupa transmisi CVT. Racikan ini bikin HR-V RS semakin mantap. Dan jarang konsumen yang mengeluh soal performa mesin. Khususnya saat dipakai di CR-V. Lantas agar kian afdal, HPM perlu membubuhi sofistikasi Honda Sensing di generasi teranyar.

Vezel – nama lain HR-V di Jepang – memiliki kelebihan dengan Honda Sensing. Malah semakin menarik tatkala HPM membenamkan paket fitur itu di varian RS. Kalau dibedah lebih perinci, fungsinya meliputi: Collision Mitigation Braking System (CMBS), Forward Collision Warning (FCW) – Integrated with CMBS, Lane Keeping Assist System (LKAS) dan Road Departure Mitigation (RDM). Ditemani pula oleh Lane Departure Warning (LDW), Adaptive Cruise Control (ACC) with Low Speed Follow (LSF) serta Auto High Beam. Keamanan generasi penerus semakin mantap melaju di jalanan. Tunggu saja perilisan di Tanah Air usai All-new BR-V mendebut. Toh dokumen di instansi pemerintah melegitimasi kedatangan All-new Honda HR-V. (Alx/Odi)

 

Baca Juga: All-new Honda Civic Sedan Tiba di Thailand, Beri Gambaran Versi Indonesia Kelak

Jelajahi Honda HRV

  • Tampak Depan Bawah Honda HRV
  • Tampak belakang serong HRV
  • Tampak Depan Honda HRV
  • Tampak Grille HRV
  • Fog lamp depan HRV
  • Lampu depan HRV
  • lampu belakang HRV
  • Honda HRV Drivers Side Mirror Front Angle
  • handle pintu HRV
  • Pelek HRV
  • Knalpot HRV
  • Antena atap HRV
  • Tampak depan medum angle HRV
  • Fog lamp belakang HRV
Honda HRV
Rp 383,9 - 540,3 Juta Cicilan : Rp 8,76 Juta

Model Mobil Honda

Mobil Honda
  • Honda Brio
    Honda Brio
  • Honda BRV
    Honda BRV
  • Honda Civic Type R
    Honda Civic Type R
  • Honda WR-V
    Honda WR-V
  • Honda Accord
    Honda Accord
  • Honda City
    Honda City

Don't Miss

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Mobil Honda Unggulan

  • Yang Akan Datang

Bandingkan & Rekomendasi

Tren Crossover

  • Yang Akan Datang

Artikel Mobil Honda HRV dari Carvaganza

  • SPYSHOT: Honda HR-V Hybrid Berkamuflase Terlihat Diuji di Jakarta
    SPYSHOT: Honda HR-V Hybrid Berkamuflase Terlihat Diuji di Jakarta
    Anjar Leksana . 11 Des, 2024
  • Honda HR-V Hybrid Dapat Facelift di Thailand, Muncul Tanda Meluncur di Indonesia
    Honda HR-V Hybrid Dapat Facelift di Thailand, Muncul Tanda Meluncur di Indonesia
    Anjar Leksana . 07 Okt, 2024
  • GIIAS 2024: Tahun Depan Pasti Dijual di Indonesia, Simak Spesifikasi Honda e:N1
    GIIAS 2024: Tahun Depan Pasti Dijual di Indonesia, Simak Spesifikasi Honda e:N1
    Muhammad Hafid . 21 Jul, 2024
  • Test Drive: Geber Honda e:Ny1 di Jepang, Lebih Dari Sekadar Mirip HR-V
    Test Drive: Geber Honda e:Ny1 di Jepang, Lebih Dari Sekadar Mirip HR-V
    Alvando Noya . 30 Nov, 2023
  • IIMS 2023: Warna All New Honda HR-V Terfavorit Bisa Dipesan
    IIMS 2023: Warna All New Honda HR-V Terfavorit Bisa Dipesan
    Muhammad Hafid . 22 Feb, 2023

Artikel Mobil Honda HRV dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test
  • Perbandingan Varian Sporty, Hyundai Creta N Line Vs Honda HR-V RS
    Perbandingan Varian Sporty, Hyundai Creta N Line Vs Honda HR-V RS
    Alvando Noya . 14 Jan, 2025
  • Tipe Termurah Honda HR-V S CVT, Dapat Apa Saja?
    Tipe Termurah Honda HR-V S CVT, Dapat Apa Saja?
    Anjar Leksana . 09 Jan, 2025
  • Honda Jual 8.765 Unit pada November 2024 dan Tawarkan Promo Akhir Tahun
    Honda Jual 8.765 Unit pada November 2024 dan Tawarkan Promo Akhir Tahun
    Anjar Leksana . 12 Des, 2024
  • SPY SHOT: Honda HR-V Hybrid Sedang Tes Jalan di Jakarta
    SPY SHOT: Honda HR-V Hybrid Sedang Tes Jalan di Jakarta
    Anjar Leksana . 11 Des, 2024
  • Tambah XForce DS dan Jimny White Rhino, Ini Daftar Model SUV Kompak Terbaru
    Tambah XForce DS dan Jimny White Rhino, Ini Daftar Model SUV Kompak Terbaru
    Setyo Adi Nugroho . 09 Des, 2024
  • Adu Taring Mazda CX-3 1.5L Sport Lawan Honda HR-V 1.5 E Special Edition, Pilih Mana?
    Adu Taring Mazda CX-3 1.5L Sport Lawan Honda HR-V 1.5 E Special Edition, Pilih Mana?
    Ahmad Karim . 01 Apr, 2021
  • Komparasi Crossover Kompak 1,8 liter: Toyota Corolla Cross vs Honda HR-V Prestige
    Komparasi Crossover Kompak 1,8 liter: Toyota Corolla Cross vs Honda HR-V Prestige
    Ahmad Karim . 05 Okt, 2020
  • Komparasi Kompak SUV: Kia Seltos Vs Honda HR-V, Mana Paling Hebat?
    Komparasi Kompak SUV: Kia Seltos Vs Honda HR-V, Mana Paling Hebat?
    Anjar Leksana . 20 Jan, 2020
  • Komparasi Hyundai Kona vs Honda HR-V 1.8 Prestige
    Komparasi Hyundai Kona vs Honda HR-V 1.8 Prestige
    Anindiyo Pradhono . 06 Mei, 2019
  • 5 Alasan Honda HR-V Masih Sangat Digemari
    5 Alasan Honda HR-V Masih Sangat Digemari
    Anjar Leksana . 14 Nov, 2018
  • First Drive Honda e:Ny1: Punya Potensi Dijual dan Sukses di Indonesia
    First Drive Honda e:Ny1: Punya Potensi Dijual dan Sukses di Indonesia
    OTO . 30 Nov, 2023
  • Test Drive: Mengajak Honda HR-V RS Turbo Berdansa di Sirkuit Mandalika
    Test Drive: Mengajak Honda HR-V RS Turbo Berdansa di Sirkuit Mandalika
    Rizki Satria . 24 Mei, 2022
  • Road Test Honda HR-V 1.8L Prestige 2018: Perhatian Hingga Detail Terkecil (Part-3)
    Road Test Honda HR-V 1.8L Prestige 2018: Perhatian Hingga Detail Terkecil (Part-3)
    Rizki Satria . 12 Okt, 2018
  • Road Test Honda HR-V 1.8L Prestige 2018: Perhatian Hingga Detail Terkecil (Part-2)
    Road Test Honda HR-V 1.8L Prestige 2018: Perhatian Hingga Detail Terkecil (Part-2)
    Rizki Satria . 12 Okt, 2018
  • Road Test Honda HR-V 1.8L Prestige 2018: Perhatian Hingga Detail Terkecil (Part-1)
    Road Test Honda HR-V 1.8L Prestige 2018: Perhatian Hingga Detail Terkecil (Part-1)
    Rizki Satria . 10 Okt, 2018