Sebuah mobil berkamuflase tebal terlihat di kota Bengaluru, India. Dicurigai ini adalah Toyota Innova generasi terbaru yang lagi dalam proses pengembangan. Karena kalau ditelaah lebih detail, ada kemiripan dengan sosok seperti terlihat di Thailand dan masih menyimpan beberapa ciri Innova lama.
Bisa jadi ini juga test mule atau unit tes pakai bodi lama. Kalaupun benar Innova terbaru, tidak bisa banyak mengharapkan perubahan terlalu drastis. Walau ciri sebagai MPV penggerak roda depan mudah dikenali. Misal dari tongkrongan lebih rendah berkat sasis monokok. Nah, bagian ini disinyalir bakal pakai platform TNGA-B. Tidak terlihat juga bonggol gardan di belakang menandakan penggerak roda depan (FWD).
Selimut kamuflase sama sekali berbeda dengan temuan di Thailand. Bentuk bodi tidak lagi terlalu ditutupi meski balutan pengecoh masih sulit untuk menerka bentuk asli. Yang pasti, kesan MPV begitu kentara. Mengikuti bentuk bodi Innova sekarang yang sangat proporsional sebagai kendaraan keluarga.
Indikasi kalau ini unit tes serupa seperti di Thailand bisa dikenali dari pelek. Ya, desainnya sama. Mirip kepunyaan Lexus juga. Tentu bisa saja bukan pelek aslinya kelak. Namun kesamaan itu pantas menjadi pengingat.
Lekuk bodi samping semakin jelas. Terutama setengah bodi ke belakang. Terlihat lekukan garis lebih tegas yang dibuat menyatu ke lampu belakang. Mirip seperti di Toyota Rush dan Veloz anyar. Jendela pilar C masih berbentuk segitiga. Tapi sudutnya kini ke arah bawah. Memperhatikan lampu belakang tertutup stiker, tetap ada kemiripan dengan Innova sekarang. Terutama dari sudut-sudut yang menonjol keluar. Tangkapan Motorbeam juga memperlihat sedikit muka. Cuma dari samping dan masih menyimpang detail wajah Innova lama dengan lampu lebih melekuk.
India dan Thailand juga pasar penting bagi Toyota Innova. Di sana lebih dikenal dengan nama Innova Crysta. Spesifikasinya lebih mantap dibanding versi Indonesia. Di Negeri Gajah Putih punya varian diesel 1GD-FTV 2,8-liter. Sementara varian bensin di Negeri Bharata pakai unit 2TR-FE 2,7-liter. Soal model terbaru yang akan berteknologi hybrid juga lagi ditunggu konsumen sana.
Seperti sudah diberitakan, Innova Hybrid bakal diproduksi di Indonesia. Ia akan menjadi produk hybrid Toyota pertama hasil rakitan lokal. Sekaligus jawaban atas komitmen Toyota dalam mengembangkan ekosistem kendaraan elektrifikasi. Soal kapan waktunya, bisa muncul akhir tahun ini atau paling tidak awal 2023.
Lagipula, sudah saatnya Innova berbenah total mengikuti langkah Avanza. Model eksis masih ditopang platform IMV2 yang juga dipakai Fortuner dan Hilux. Dengan kata lain, mobil keluarga tapi pakai konstruksi ala truk atau mobil barang. Tentu tidak sinkron bila ingin mengejar rasa nyaman untuk penumpang. Peralihan ke sasis monokok dan roda penggerak tentu amat wajar untuk mengikuti perkembangan zaman. Meski nantinya harus menghadapi rasa skeptisisme konsumen mengenai daya tahan kaki-kaki dan kemampuan menanjak mobil berpenggerak FWD. (Odi)
Source: Motorbeam
Baca Juga: Toyota Indonesia Siap Produksi Kijang Innova Hybrid Tahun Ini
Hak Cipta © Zigwheels 2014-2025. Semua Hak Cipta Dilindungi.