Relaksasi PPnBM, Harga Toyota Vios Turun Paling Banyak

toyota vios

Harga baru Toyota Vios per 1 Maret 2021 turun drastis. Selisihnya mencapai Rp59,55 juta sampai Rp65 juta di varian tertinggi. Bisa berkurang signifikan karena sebelumnya dikenai PPnBM sebesar 30 persen masuk ke jenis sedan. Barangkali Anda berminat, bisa manfaatkan momentum ini. Sekaligus melestarikan sedan yang semakin ditinggal.

Ia mendapat potongan pajak dari pemerintah lantaran kubikasi ruang bakar di bawah 1.500 cc. IMenggendong mesin bensin empat silinder 16 Valve, DOHC dan pakai teknologi Dual VVT-I. Tarian empat piston sanggup memberi buncahan maksimum 107 PS pada 6.000 rpm. Sementara torsi maksimumnya bisa menuju angka 14.3 Kgm atau 140 Nm di 4.200 rpm. Dengan bantuan sistem fuel injection, urusan bahan bakar menjadi lebih irit dibandingkan sedan di kelasnya. Semua tenaga disalurkan pakai CVT. Opsi lainnya menggunakan manual 5-speed.

Hingga saat ini, Vios memiliki varian G dan E. Masing-masing pilihan memiliki perbedaan yang tak begitu mencolok. Kecuali di bagian girboks dan sejumlah fitur. Rasanya supaya tak tanggung, disarankan ambil jenis G CVT yang memiliki kelengkapan optimal. Selisih harganya juga Rp 65,25 juta dari banderol normal bulan lalu.

Baca Juga: Daya Pikat Toyota Rush dalam Kompetisi Low SUV

Vios generasi teranyar memiliki ukuran panjang 4.425 mm, lebar 1.730 mm, 1.500 mm, dengan jarak sumbu roda 1.550 mm. Memang tidak terlalu besar, tapi pas, sesuai dengan segmen small sedan. Urusan tampilan pun lebih baik dari generasi sebelumnya. Rancangan tubuh terbilang kontemporer. Bumper depan mencolok, semakin membuat sedan ini tampil mengesankan urusan visual. Lampu depan muncul dalam lekukan berani. Tatanam lampu utama LED tampak impresif. Sementara itu bagian lampu belakang masih lumayan oke. Roda berdesain dwiwarna juga memberikan kesan berani juga khas. Sebagai kasta tertinggi ini, ban pakai ukuran 195/50 pelek 16 inci. Pola dual tone dan grille mengaga bikin tampilan tampak premium.

Beralih ke bagian kabin. Ia memiliki cutting-edge pada desain dasbor, sehingga nuansa sporty cukup kentara. Bagian pemanja telinga pakai head unit layar sentuh multikoneksi plus perangkat audio baik. Lingkar kemudia berbalut bahan kulit plus tombol atau audio switch mengontrol saluran musik maupun layar TFT. Kelengkapan macam ini sudah lazim, dan bisa menambah kepraktisan dalam berkendara.

Meter cluster dengan teknologi TFT MID ini tak hanya bergaya. Namun juga mampu memberikan tampilan berbagai informasi. Sistem dilengkapi dengan pilihan driving mode seperti Eco dan Sport. Pilihan driving mode ini mampu menambah preferensi berkendara. Mau hemat bahan bakar atau ingin performa kencang. Itu semua sesuai kebutuhan Anda. Dan turut memberikan pengalaman berkendara yang lebih baik. Lalu AC otomatis digital memberikan kontrol aliran udara secara tepat.

Baca Juga: Ragam Kelebihan Toyota Corolla Cross Hybrid yang Membuatnya Pantas Dipertimbangkan

Kemudian urusan redaman suspensi cukup stabil. Ia mengadopsi tipe MacPherson strut sebagai penopang roda depan. Sementara di belakang menggunakan penyangga Torsion Beam. Racikan suspensi ini diklaim bisa membuat berkendara bersama Vios semakin nyaman dan tak terasa limbung. Kalau Anda ambil tipe G CVT. Sistem rem pakai cakram 15 inci (ventilated disc) dipasang di depan. Sementara jenis 15 inci solid disc digunakan pada bagian belakang.

Fitur keamanan lain ikut disematkan. Di antaranya ABS, EBD, Brake Assist, Hill Start Assist, Vehicle Stability Control atau VSC. Tak main-main, walau kelas small sedan, di varian G memiliki tujuh bantalan udara yang tersebar di dasbor, bagian lutut, juga di tirai jendela. Kelengkapan itu bisa menambah keamanan. Termasuk mengurangi risiko cedera akibat tubrukan atau kecelakaan kendaraan. Kehadiran sabuk pengaman tiga titik juga meningkatkan keamanan penumpang.

Warna yang tersedia ada enam. Mulai dari Dark Blue Mica Metallic, Silver Metallic, Attitude Black Mica, Quartz Brown, Red Mica Metallic dan Dark Grey Metallic. Pada varian G CVT, mobil dilengkapi dengan konsol tengah berteknologi tinggi dan speedometer dengan desain kombinasi. Tersedia pula Saklar Pemanas, USB/ AUX, pengisi daya nirkabel dan Multi Information Display (MID) kontemporer. Nah, dari seluruh unit yang dimiliki Toyota, hanya Vios yang potongannya tinggi, dibanding kelas Avanza dan saudara lain. Sebab PPnBM jenis minibus hanya 10 persen saja. (Alx/Odi)

Berikut daftar harga Toyota Vios Maret 2021 OTR Jakarta:

  • Toyota Vios E MT Rp 252,4 juta (selisih Rp 59,55 juta)
  • Toyota Vios E CVT Rp 252,4 juta (selisih Rp 59,55 juta)
  • Toyota Vios G MT Rp 268,9 juta (selisih Rp 61,85 juta)
  • Toyota Vios G CVT Rp 281,6 juta (selisih Rp 65,25 juta)

Baca Juga: Toyota Raize Segera Masuk Indonesia, Kemungkinan Dilengkapi Toyota Safety Sense

Jelajahi Toyota Vios

  • Tampak Depan Bawah Toyota Vios
  • Tampak samping Vios
  • Tampak belakang serong Vios
  • Tampak Depan Toyota Vios
  • Tampak belakang Vios
  • Tampak Grille Vios
  • Lampu depan Vios
  • lampu belakang Vios
  • Toyota Vios Drivers Side Mirror Front Angle
  • Pelek Vios
  • Tampak belakang Vios
  • Toyota Vios Front Side View
  • Tampak kanan Toyota Vios
Toyota Vios
Rp 369,9 - 383,1 Juta Cicilan : Rp 8,44 Juta

Model Mobil Toyota

Mobil Toyota
  • Toyota Rush
    Toyota Rush
  • Toyota Kijang Innova
    Toyota Kijang Innova
  • Toyota Avanza
    Toyota Avanza
  • Toyota Fortuner
    Toyota Fortuner
  • Toyota Agya
    Toyota Agya
  • Toyota Calya
    Toyota Calya

Don't Miss

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Mobil Toyota Unggulan

  • Yang Akan Datang

Bandingkan & Rekomendasi

Tren Sedan

  • Yang Akan Datang

Artikel Mobil Toyota Vios dari Carvaganza

  • Hadir Generasi Baru, Bagaimana Toyota Vios Dibanding City, Mazda2 Sedan dan MG 5 GT?
    Hadir Generasi Baru, Bagaimana Toyota Vios Dibanding City, Mazda2 Sedan dan MG 5 GT?
    Alvando Noya . 25 Okt, 2022
  • KOMPARASI: Seperti Apa All New Toyota Vios Di Hadapan Honda City Sedan?
    KOMPARASI: Seperti Apa All New Toyota Vios Di Hadapan Honda City Sedan?
    Muhammad Hafid . 14 Okt, 2022
  • Mau Beli All New Toyota Vios Varian Termurah? Begini Semua Kelengkapannya
    Mau Beli All New Toyota Vios Varian Termurah? Begini Semua Kelengkapannya
    Anjar Leksana . 13 Okt, 2022
  • Kupas Lengkap Spesifikasi All New Toyota Vios, Fitur Keselamatan Terlengkap di Kelasnya
    Kupas Lengkap Spesifikasi All New Toyota Vios, Fitur Keselamatan Terlengkap di Kelasnya
    Muhammad Hafid . 13 Okt, 2022
  • Ingin Beli All New Toyota Vios? Ini Besaran DP dan Cicilannya
    Ingin Beli All New Toyota Vios? Ini Besaran DP dan Cicilannya
    Eka Zulkarnain H . 13 Okt, 2022

Artikel Mobil Toyota Vios dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test
  • All New Toyota Vios Raih Bintang 5 Uji Keselamatan ASEAN NCAP
    All New Toyota Vios Raih Bintang 5 Uji Keselamatan ASEAN NCAP
    Setyo Adi Nugroho . 13 Sep, 2023
  • Skema Kredit All New Toyota Vios, Angsuran Mulai Rp5 Jutaan
    Skema Kredit All New Toyota Vios, Angsuran Mulai Rp5 Jutaan
    Setyo Adi Nugroho . 13 Okt, 2022
  • Varian Termurah All New Toyota Vios E, Selengkap Apa?
    Varian Termurah All New Toyota Vios E, Selengkap Apa?
    Anjar Leksana . 13 Okt, 2022
  • Singkap Perbedaan Toyota All New Vios dengan Model Sebelum
    Singkap Perbedaan Toyota All New Vios dengan Model Sebelum
    Setyo Adi Nugroho . 12 Okt, 2022
  • Toyota Resmi Memperkenalkan All New Vios, Harga Mulai Rp314 Jutaan
    Toyota Resmi Memperkenalkan All New Vios, Harga Mulai Rp314 Jutaan
    Setyo Adi Nugroho . 12 Okt, 2022
  • Small Sedan Paling Gres, Komparasi Toyota All New Vios Lawan MG 5 GT
    Small Sedan Paling Gres, Komparasi Toyota All New Vios Lawan MG 5 GT
    Setyo Adi Nugroho . 17 Okt, 2022
  • Duel Mesin dan Fitur All New Toyota Vios vs Mazda 2 Sedan, Mana yang Pantas Dibeli?
    Duel Mesin dan Fitur All New Toyota Vios vs Mazda 2 Sedan, Mana yang Pantas Dibeli?
    Bangkit Jaya Putra . 17 Okt, 2022
  • Perubahan Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Perubahan Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Anjar Leksana . 14 Okt, 2022
  • Toyota Vios G CVT TSS vs Honda City, Rival Abadi Kembali Bertarung
    Toyota Vios G CVT TSS vs Honda City, Rival Abadi Kembali Bertarung
    Muhammad Hafid . 14 Okt, 2022
  • Toyota Vios VS Honda City, Mana Yang Lebih Baik?
    Toyota Vios VS Honda City, Mana Yang Lebih Baik?
    Rizki Satria . 04 Jun, 2018
  • First Drive Toyota All New Vios: Transformasi dan Fitur Bikin Naik Kelas
    First Drive Toyota All New Vios: Transformasi dan Fitur Bikin Naik Kelas
    Muhammad Hafid . 18 Nov, 2022