Resmi Dijual di Indonesia, Begini Spesifikasi dan Fitur Aprilia Tuareg 660

Aprilia Tuareg 660

 

KEY TAKEAWAYS

  • Aprilia Tuareg 660 dijual Rp656 juta OTR

    Ditenagai mesin 659 cc DOHC, 4-tak, 2-silinder, dengan tenaga maksimal 59 kW atau 79 hp dan torsi puncak 70 Nm
  • Aprilia menambah jajaran produk motor gede di pasar Indonesia. Kali ini mereka menawarkan genre adventure Tuareg 660 dengan banderol Rp656 juta on the road (OTR) Jakarta. Motor yang amat gagah berbasiskan Aprilia RS 660 dan Tuono 660, menambah opsi baru kuda besi untuk diajak bertualang.

    Managing & Country CEO PT Piaggio Indonesia (PID), Marco Noto La Diega mengatakan. Aprilia Tuareg 660 disuguhkan khusus untuk para pengendara yang benar-benar mencari kebebasan. Dengan segala kemampuan yang dimilikinya produk baru ini diklaim bisa memenuhi kebutuhan akan performa tinggi sebuah motor tualang.

    "Aprilia Tuareg 660 terbaru bergabung dalam keluarga 660, yaitu Aprilia RS 660 dan Aprilia Tuono 660, sehingga melengkapi segmen Aprilia dari racing ke adventure. Inilah mengapa PT Piaggio Indonesia berada di sini, untuk melayani pelanggan kami dengan pilihan yang lebih banyak dan lebih menarik," kata Marco dalam keterangan resmi, (6/9).

    Desain

    Aprilia Tuareg 660

    Aprilia Tuareg 660 memiliki visual gagah. Mulai dari fascia memakai lampu model Tri Led Lamp dengan DRL yang mirip produk Aprilia lainnya. Kemudian dibekali juga komponen windshield dan hand guard yang berfungsi menghalau kerikil atau ranting ketika diajak berkendara di jalur ekstrem. Tongkrongan di depan makin gagah berkat penggunaan suspensi berjenis upside down dengan tinggi travel mencapai 240 mm.

    Meniliknya dari samping, aura tangguhnya tetap konsisten dengan penggunaan layout bodi yang minimalis dan tajam di bagian shroud. Tak lupa sesuai temanya, pada sektor bawah motor dibekali dengan cover engine yang berfungsi sebagai proteksi dari obstacle yang tinggi. Desain knalpot besar dan menjulang tinggi turut memperkuat identitas serba bisa dari produk tersebut.

    Visual bokong tak kalah menarik. Pabrikan tidak membekalinya dengan bodi plastik namun sengaja memperlihatkan komponen rangka agar auranya makin tangguh. Lampu belakang dari motor ini sudah berteknologi LED dengan visual yang menyerupai RS dan Tuono 660.

     

    Rancang Kaki-kaki Tangguh

    Aprilia Tuareg 660

    Bersaing di segmen adventure, tentu saja konstruksi kaki-kaki jadi hal yang sangat penting. Haluan depan sudah menggunakan suspensi upside down garapan Kayaba dengan travel 240 mm. Untuk menambah keasyikan berkendara, peredam depan sudah memiliki fungsi pengaturan yang bisa disesuaikan dengan keinginan dan kondisi jalan.

    Sementara di belakang, lengan ayun berbahan alumuniumnya menjadi penyangga suspensi tunggal Kayaba yang juga memiliki travel di 340 mm. Serupa di depan, suspensi belakang ini turut dibekali dengan opsi pengaturan.

    Ukuran pelek berbeda. Di depan pakai size 21 inci dengan 90/90 dan di belakang mengusung ukuran 18 inci profil bal 150/70. Seluruh ban sudah memakai tipe garuk tanah dan memiliki fungsi tubeless.

    Baca Juga: Aprilia Tuono dan RS 660 Mengaspal di Indonesia

     

    Jantung Mekanis

    Aprilia Tuareg 660

    Mekanikal pacunya berbagi platform dengan Aprilia RS dan Tuono 660. Namun untuk menyesuaikan gaya dan tema motor, ada perbedaan dari segi output mesin. Enjin berkubikasi 659 cc DOHC, 4-tak, 2-silinder, pendingin cairan, pendingin oli, dan berpengabut injeksi. Racikan itu mampu memproduksi tenaga maksimal hingga 59 kW atau 79 hp di 9.250 rpm dan torsi puncak menyentuh 70 Nm di  6.500 rpm.

    Keseluruhan output disalurkan langsung lewat transmisi manual kopling 6-percepatan dengan teknologi assist and slipper clutch. Mesin yang diusung Aprilia Tuareg 660 di pasar Indonesia sudah mengantongi standar emisi Euro 5.

    Penghenti laju depan dikawal sepasang cakram 300 mm dan kaliper 4 piston dari Brembo. Sementara di belakang ditopang 1 kaliper berukuran 260 mm yang juga diproduksi Brembo. Melengkapi keduanya, pabrikan menyematkan teknologi ABS (Anti-lock Braking System).

     

    Kelengkapan Fitur

    Aprilia Tuareg 660

    Oke, bagaimana dengan fiturnya? Sebagai moge kelas menengah khas racikan Italia motor ini memiliki fitur dan teknologi elektronik yang mumpuni. Dia sudah dibekali layar instrumen TFT 5 inci yang menampilkan segala informasi penting dari kendaraan.

    Kemudian turut dibekali multimap Ride-by-Wire dan paket APRC (Aprilia Performance Ride Control) meliputi Traction Control, Cruise Control, Engine Brake, dan Engine Map.

    Buat melengkapi keasyikan berkendara si rider, Tuareg 660 disematkan juga 4 riding mode yakni Urban, Explore, Offroad, dan Individual. Fitur pengereman ABS (Anti-lock Braking System) sudah terpasang di roda depan atau belakang dengan kontrol atau pengaturan yang bisa disesuaikan keinginan pengendaranya.

     

    Opsi Warna dan Aksesori

    Aprilia Tuareg 660

    Khusus pasar Indonesia, Aprilia Tuareg hadir dengan 2 pilihan warna. Pertama Acid Gold yang sebelumnya ada di kelir RS dan Tuono 660. Kemudian Indaco Tagelmust yang secara eksplisit terinspirasi oleh skema warna Aprilia Tuareg Wind 600 pada medio 1988.

    PID juga menawarkan beberapa aksesori tambahan yang dijual secara terpisah. Ada tubular engine guard, centre stand, pair of aluminium side panniers, 33 liter alumunium case, dan windshield khusus touring. (Kit/Odi)

     

    Baca Juga: Aprilia SR-GT 200 Meluncur dengan Banderol Rp60 Jutaan

    Baca Semua

    Artikel Unggulan

    Artikel yang direkomendasikan untuk anda

    Baca Semua

    Motor Aprilia Unggulan

    Artikel Motor Aprilia dari Oto

    • Berita
    • Artikel Feature
    • Road Test
    • Sambut MotoGP Mandalika, Aprilia Indonesia Rilis Livery Baru SR-GT 200 Replica
      Sambut MotoGP Mandalika, Aprilia Indonesia Rilis Livery Baru SR-GT 200 Replica
      Bangkit Jaya Putra . 30 Sep, 2024
    • Aprilia SR-GT 200 Replica, Jadi Teman Liburan Asyik Berkat Ragam Keunggulannya
      Aprilia SR-GT 200 Replica, Jadi Teman Liburan Asyik Berkat Ragam Keunggulannya
      Bangkit Jaya Putra . 21 Apr, 2024
    • Aprilia Racing Launching Tim untuk MotoGP Musim 2024
      Aprilia Racing Launching Tim untuk MotoGP Musim 2024
      Zenuar Yoga . 22 Feb, 2024
    • Spesifikasi dan Fitur Aprilia SR-GT 200 Replica
      Spesifikasi dan Fitur Aprilia SR-GT 200 Replica
      Bangkit Jaya Putra . 16 Okt, 2023
    • Daya Tarik Aprilia SR-GT 200 Replica yang Dirilis Vinales di MotoGP Mandalika
      Daya Tarik Aprilia SR-GT 200 Replica yang Dirilis Vinales di MotoGP Mandalika
      Bangkit Jaya Putra . 14 Okt, 2023
    • Harga Beda Tipis, Pilih Yamaha XMax atau Aprilia SR-GT 200
      Harga Beda Tipis, Pilih Yamaha XMax atau Aprilia SR-GT 200
      Zenuar Yoga . 20 Jul, 2022
    • Test Ride Aprilia SR-GT 200 Replica: Lincah dan Punya Balans Bagus di Jalan Pegunungan
      Test Ride Aprilia SR-GT 200 Replica: Lincah dan Punya Balans Bagus di Jalan Pegunungan
      Eka Zulkarnain . 20 Jun, 2024
    • Test Ride Aprilia Tuono 660: Pembuktian Nyata Naked Sport di Sirkuit Mandalika
      Test Ride Aprilia Tuono 660: Pembuktian Nyata Naked Sport di Sirkuit Mandalika
      Bangkit Jaya Putra . 29 Mei, 2023
    • Test Ride Aprilia RS 660: Menguji Nilai Jualnya Langsung di Sirkuit Mandalika
      Test Ride Aprilia RS 660: Menguji Nilai Jualnya Langsung di Sirkuit Mandalika
      Bangkit Jaya Putra . 23 Mei, 2023
    • First Ride Aprilia Tuareg 660: Jadi Standar Moge Adventure Kelas Menengah
      First Ride Aprilia Tuareg 660: Jadi Standar Moge Adventure Kelas Menengah
      Bangkit Jaya Putra . 12 Des, 2022
    • Test Ride Aprilia SR-GT 200: Mengagumkan di 2 Alam
      Test Ride Aprilia SR-GT 200: Mengagumkan di 2 Alam
      Bangkit Jaya Putra . 03 Agu, 2022