Dalam paket pembelian Toyota Raize, konsumen otomatis mendapat program free service dan spare part. Berlaku selama empat tahun atau 50.000 kilometer, mana yang tercapai lebih dulu. Lebih dari itu, berikut estimasi ongkos servis berkala 60.000 – 100.000 km Toyota Raize GR Sport di Auto2000 (Rp X 1.000)
60K | 70K | 80K | 90K | 100K | Total | |
Jasa | 462 | 393 | 717 | 393 | 509 | 2.474 |
Part | 781 | 781 | 2.253 | 781 | 1.681 | 6.278 |
Grand Total | 8.751 |
Keterangan:
- Interval servis berkala dan biaya dalam satuan ribu
- Biaya sudah termasuk PPN 10 persen
- Biaya tidak mengikat dan dapat berubah sewaktu-waktu
Bagi pengguna Toyota yang jarak tempuh mobilnya telah melewati 50.000 km atau tidak memiliki kuota free service. Maka dapat memanfaatkan Paket Spontan yang memberikan opsi gabungan servis berkala besar maupun kecil. Harga diklaim terasa ringan di kantong. Sedikitnya ada penghematan sekitar 34 persen dari biaya servis berkala normal, silakan gunakan via Auto2000 Digiroom.
Auto2000 menyarankan pengguna Raize GR Sport untuk melaksanakan servis berkala setiap enam bulan. Perawatan rutin bisa dilakukan di bengkel Auto2000 atau memanfaatkan layanans THS (Toyota Home Service) ke rumah pelanggan. Di masa pandemi, program ini sangat membantu karena tidak perlu keluar rumah untuk mencegah penularan Covid-19.
Jika ingin berkunjung ke bengkel Auto2000, ada layanan Express Maintenance. EM merupakan layanan servis berkala dengan waktu pengerjaan yang lebih singkat. Yakni maksimal 60 menit dari penerimaan sampai mobil kembali diserahkan kepada pelanggan. Meskipun cepat, tapi ongkos servis berkala EM tidak berbeda dari reguler. Syaratnya, pelanggan wajib melakukan booking servis berkala sebelumnya.
Baca Juga: Daftar Ongkos Servis Berkala Mobil Toyota di Bengkel Resmi
Enjin pemacu berinduksi turbo membutuhkan bahan bakar dengan nilai oktan tinggi. Sebab rasio kompresi ketika pembakaran juga tidak rendah. Asupan bahan bakar yang tidak tepat, seperti nilai oktan di bawah rekomendasi. Bisa membuat pembakaran tidak berlangsung sempurna. Alhasil buncahan daya Toyota Raize tidak optimal alias membuatnya kehilangan tenaga. Kemudian, juga menyebabkan knocking atau ngelitik. Dalam jangka panjang jika diabaikan bisa merusak mesin. Kondisi ini juga bakal menghasilkan residu pada gas buang yang menempel di turbin. Jika didiamkan dapat merusak komponen turbo.
Komponen turbo mendapatkan oli yang sama dengan cairan untuk melumasi komponen mesin. Mengingat kinerja turbo terbilang berat, karena sanggup berputar hingga 25.000 – 30.000 rpm. Maka hukumnya wajib menggunakan pelumas sesuai kebutuhan untuk memastikan tetap bekerja dengan baik dan menjaga daya tahan enjin. Sesuai rekomendasi pabrikan, gunakanlah oli TMO. Jangn lupa, terus rutin menggantinya waktu servis berkala.
Untuk diketahui, turbo mengisap udara dari luar untuk dimampatkan ke dalam ruang bakar mesin. Selalu perhatikan kondisi filter udara supaya memastikannya bekerja optimal menyaring kotoran. Sehingga tidak ikut terbawa. Segera ganti kalau penyaring udara terlalu kotor karena bakal menghambat aliran udara. Sebaiknya jangan dibersihkan, karena membuat elemen rusak, mengingat kuatnya dorongan turbo. Sama dengan oli mesin. Pastikan untuk selalu mengganti saringan udara sesuai ketentuan waktu servis berkala di bengkel resmi Toyota maupun Auto2000. (Alx/Odi)
Baca Juga: Pengalaman Memiliki Mobil Toyota Makin Mudah Lewat Layanan Berbasis Online
Hak Cipta © Zigwheels 2014-2025. Semua Hak Cipta Dilindungi.