Sempat Dipajang di IIMS Hybrid 2022, Mobil Listrik Chery EQ1 Bisa Dibeli?

Chery EQ1

 

KEY TAKEAWAYS

  • Chery Motor Indonesia mengklaim banyak yang ingin memesan mobil EQ1

    Namun saat ini masih memprioritaskan pre-booking SUV Tiggo Series terlebih dahulu
  • Kalau kelak dijual, akan menjadi lawan sepadan Wuling GSEV

    Sama-sama bertubuh mungil kemampuan untuk transportasi perkotaan
  • Aneka model dipamerkan Chery Motor Indonesia di IIMS Hybrid 2022. Mereka memajang deret SUV dan mobil listrik EQ1. Kemungkinan disiapkan untuk menantang Wuling GSEV yang dijanjikan meluncur tahun ini. Memang selama ini Chery belum menjabarkan harga resmi lini produknya. Namun sudah mulai membuka pemesanan Tiggo series. Lantas apakah kendaraan mungil berdaya setrum ini dijual juga?

    “Selama IIMS Hybrid 2022 berlangsung. EQ1 mendapat respons yang sangat baik dari para pengunjung. Pada dasarnya konsumen sudah sangat tertarik dengan kendaraan listrik. Kemudian mereka melihat tampilan dan fitur-fitur dimiliki EQ1. Bahkan semakin antusiasme untuk melakukan pre-booking. Namun saat ini kami memprioritaskan pre-booking untuk seri SUV yang perkiraan jadwal peluncurannya lebih dekat,” jelas Tao Yong, President Director PT Chery Motor Indonesia.

    Ia dibangun sesuai standar keselamatan bintang lima C-NCAP. Struktur EQ1 terdiri dari kerangka aluminium berkonsep Bionic Bird Bone. Seperti ruang tiga dimensi, struktur ini mengelilingi seluruh bagian dengan ruas-ruas progresif. Sehingga diklaim mampu menciptakan ruang kabin aman. Serta meningkatkan perlindungan saat tabrakan sebesar 30 persen hingga 50 persen. Rangka aluminium ringan disebut mampu mengurangi bobot sampai 30 persen dan kepadatan 20 persen. Sehingga benar-benar mencapai kekuatan tinggi berikut konsumsi energi efisien.

    EQ1 dilengkapi dengan tombol parkir otomatis. Ada pusat pengontrol satu tombol, start AC jarak jauh. Mobil berbekal layar LCD 10 inci, interaksi implementasi artificial intelligence, wireless charger dan Baidu Car-Life+4G Wi-Fi. Ini dapat membantu pengguna terkoneksi secara online.

    Baca Juga: Menilik Spesifikasi Chery Skytour yang Mejeng di IIMS Hybrid 2022

     

    Untuk baterai, Chery membenamkan jenis lithium (NMC) 30,6 kwh. Spesifikasi telah meningkatkan ketahanannya ke level IP68. Ada perlindungan anti-debu, anti-air dan anti-benturan pada setiap sisinya. Dalam pengisian lambat, dibutuhkan 5-7 jam hingga baterai terisi penuh. Lalu mode cepat, sekitar 30 menit dari 30 persen hingga 80 persen. Ia menggunakan penggerak permanent magnet synchronous motor. Kecepatan maksimal 100 km/jam. Akselerasi 0-50 km/jam rampung hanya 6 detik. EQ1 dapat berkelana hingga 301 km berdasar metode NEDC.

    Di sisi lain, EQ1 dilengkapi sistem penggerak 3-in-1 terbaru milik Chery. Pabrikan bilang, hal ini dapat meningkatkan integrasi tubuh sebesar 70 persen. Mengurangi rasio ruang sebesar 25 persen, mengurangi berat sebesar 15 persen, mengkonsumsi lebih sedikit daya. Kemudian dibilang memiliki daya tahan lebih tinggi. Pada saat yang sama, mobil baru ini dilengkapi dengan sistem manajemen termal terintegrasi. Sehingga meningkatkan efisiensi pendinginan sebesar 20 persen. Alhasil kian menghemat energi plus kinerja makin kuat. (Alx/Odi)

     

    Baca Juga: Intip Spesifikasi dan Detail Chery Omoda 5 Calon Penantang Honda HR-V

    Baca Semua

    Artikel Unggulan

    Artikel yang direkomendasikan untuk anda

    Baca Semua

    Mobil CHERY Unggulan

    • Yang Akan Datang

    Artikel Mobil CHERY dari Carvaganza

    • Chery Indonesia Ekspor Omoda 5 ke Vietnam, Menperin Dorong Peningkatan TKDN
      Chery Indonesia Ekspor Omoda 5 ke Vietnam, Menperin Dorong Peningkatan TKDN
      Anjar Leksana . 06 Nov, 2024
    • Chery Ekspor Perdana dari Indonesia, Omoda 5 Dikirim ke Vietnam
      Chery Ekspor Perdana dari Indonesia, Omoda 5 Dikirim ke Vietnam
      Anjar Leksana . 05 Nov, 2024
    • Chery J6 Bakal Dijual Rp500 Jutaan, Begini Spesifikasinya
      Chery J6 Bakal Dijual Rp500 Jutaan, Begini Spesifikasinya
      Bangkit Jaya . 01 Nov, 2024
    • iCar 03 Berubah Nama Jadi Chery J6 di Indonesia, Meluncur Akhir Tahun Ini?
      iCar 03 Berubah Nama Jadi Chery J6 di Indonesia, Meluncur Akhir Tahun Ini?
      Bangkit Jaya . 31 Okt, 2024
    • Chery Luncurkan Baterai Solid State Secepatnya Pada 2026, Bisa Ultra-Fast Charging
      Chery Luncurkan Baterai Solid State Secepatnya Pada 2026, Bisa Ultra-Fast Charging
      Muhammad Hafid . 29 Okt, 2024

    Artikel Mobil CHERY dari Oto

    • Berita
    • Artikel Feature
    • Road Test
    • Capaian Positif Chery, Hasil Jualan Tiggo 8 dan Peresmian Diler di Depok
      Capaian Positif Chery, Hasil Jualan Tiggo 8 dan Peresmian Diler di Depok
      Setyo Adi Nugroho . 13 Nov, 2024
    • Chery Indonesia Ditantang Tingkatkan TKDN hingga 60 Persen
      Chery Indonesia Ditantang Tingkatkan TKDN hingga 60 Persen
      Anjar Leksana . 04 Nov, 2024
    • Ragam Fitur SUV Listrik Chery J6 yang Bikin Off-road Makin Seru
      Ragam Fitur SUV Listrik Chery J6 yang Bikin Off-road Makin Seru
      Bangkit Jaya Putra . 04 Nov, 2024
    • Chery Indonesia Ekspor 120 Unit Omoda 5 ke Vietnam
      Chery Indonesia Ekspor 120 Unit Omoda 5 ke Vietnam
      Anjar Leksana . 01 Nov, 2024
    • Estimasi Mulai Rp500 Juta, Ini Spesifikasi Chery J6
      Estimasi Mulai Rp500 Juta, Ini Spesifikasi Chery J6
      Bangkit Jaya Putra . 31 Okt, 2024
    • Komparasi SUV Chery Tiggo 8 dan Honda CR-V 1.5L Turbo
      Komparasi SUV Chery Tiggo 8 dan Honda CR-V 1.5L Turbo
      Setyo Adi Nugroho . 16 Okt, 2024
    • Komparasi Tiggo 5X Lawan WR-V, Rocky, dan Raize
      Komparasi Tiggo 5X Lawan WR-V, Rocky, dan Raize
      Setyo Adi Nugroho . 19 Jun, 2024
    • Chery Tiggo 5X atau Wuling Alvez, Ini Perbandingan Keduanya
      Chery Tiggo 5X atau Wuling Alvez, Ini Perbandingan Keduanya
      Setyo Adi Nugroho . 26 Feb, 2024
    • Rivalitas SUV 7 Penumpang, Chery Tiggo 8 Pro dan Honda CR-V
      Rivalitas SUV 7 Penumpang, Chery Tiggo 8 Pro dan Honda CR-V
      Setyo Adi Nugroho . 02 Mei, 2023
    • Test Drive Chery Tiggo 5X: Jakarta-Surabaya Bedah Kelebihan dan Kekurangannya
      Test Drive Chery Tiggo 5X: Jakarta-Surabaya Bedah Kelebihan dan Kekurangannya
      Bangkit Jaya Putra . 03 Jun, 2024
    • First Drive Chery Tiggo 5X: Harga Jadi Senjata
      First Drive Chery Tiggo 5X: Harga Jadi Senjata
      Setyo Adi Nugroho . 28 Mar, 2024
    • Road Test Chery Tiggo 7 Pro: Ada Kelebihan Tapi Ada Juga Kekurangannya
      Road Test Chery Tiggo 7 Pro: Ada Kelebihan Tapi Ada Juga Kekurangannya
      Setyo Adi Nugroho . 17 Mar, 2022