Spesifikasi dan Prediksi Harga Nissan Terra 2023 yang Siap Melantai di Indonesia
KEY TAKEAWAYS
Nissan Terra facelift sudah tampil di GIIAS 2022 lalu
Peluncurannya baru akan dilaksanakan di GJAW 2023Nissan Motor Distribution Indonesia (NMDI) bersiap luncurkan New Terra 2023 sebagai pesaing Mitsubishi Pajero Sport dan Toyota Fortuner. Bagian luar maupun dalam kendaraan disempurnakan. Termasuk kelengkapan fitur. Sang facelift diberi perangkat ADAS atau dikenal sebagai ProPilot. Kemungkinan harga berada di rentang Rp725 juta hingga Rp745 jutaan. Gaikindo Jakarta Auto Week 10 Maret di Senayan bakal jadi panggung perilisan.
Jantung pacu tetap, mengandalkan common rail turbo diesel 2,5 liter. Gerak empat piston sanggup membuncahkan momen puntir maksimal 450 Nm sejak 2.000 rpm. Lalu tenaga puncak diraih 190 PS pada 3.600 rpm. Distribusi tenaga menggunakan transmisi matik konvensional tujuh percepatan, plus mode manual. Untuk tipe VL tersedia tipe penggerak semua roda, 4x4.
Fitur keamanan berkendara tambah komprehensif. Gabungan ADAS itu meliputi Blind Spot Warning (BSA), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), Lane Departure Warning (LDW). Kemudian ketambahan Predictive Forward Collision Warning, Forward Emergency Braking (FEB), Around View Monitor plus Moving Object Detection.
Kelengkapan lain berupa jumlah SRS airbag enam titik (driver, passenger, slide, curtain). Pengereman ada ABS, Electronic Brake Distribution (EBD) dibantu Vehicle Dynamic Control (VDC). Sudah keyless entry, Isofix, Tire Pressure Monitoring System (TMPS), Hill Start Assist. Brake Limited Slip Differential (BLSD).
Baca Juga: Dulu Dijadikan Taksi, Nissan Almera 2023 Punya Mesin Lebih Besar dari Vios
Masuki kabin, di dalam banyak dijumpai material soft touch di panel, dasbor serta doortrim. Seluruh jok dan setir berbalut kulit sintetis hitam. Beberapa ornamen menggunakan sentuhan warna coklat. Kelengkapan kabin boleh diadu dengan merek lain. Sebagai pusat hiburan, terpasang head unit 9 inci, namun sayang bukan jenis mengambang seperti tren belakangan. Sudah multi-koneksi. Untuk mendendangkan lagu, audio memakai 9 speaker lansiran Bose yang terkenal kualitasnya.
Tak ketinggalan ada wireless charger, smart reer view monitor, meter cluster pakai layar TFT 7 inci. Tersedia tiga power outlet guna mempermudah pengisian gawai. Tuas rem tangan ditanggalkan, berganti sistem elektrik (EPB).
Untuk dimensi, ia punya panjang 4.900 mm, lebar 1.865 mm, tinggi 1.865 mm dan jarak sumbu roda mencapai 2.850 mm. Dengan konfigurasi ini, Nissan Terra 2023 memiliki radius putar 5,7 meter serta ground clearance 225 mm. Pelek dual tone berukuran 18 inci, berikut profil ban 225/60 mm. Suspensi depan mengandalkan MacPherson Strut, lalu di belakang Multi-link with stabilizer.
“Kami melakukan penyempurnaan Terra. Model sebelumnya masih banyak komponen yang lama. Launchingnya sendiri nanti di Jakarta Auto Week 2023,” ucap Julian Olmon, Head of Marketing Communication PT Nissan Motor Distribution Indonesia (NMDI), beberapa waktu lalu di Jakarta Utara. (Alx/Odi)
Artikel Unggulan
- Terbaru
- Populer
Artikel yang direkomendasikan untuk anda
Mobil Nissan Unggulan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Nissan dari Carvaganza
Artikel Mobil Nissan dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Road Test