Subaru WRX 2022 Mendebut Ditenagai Mesin Boxer Baru dan Opsi Transmisi CVT

2022 Subaru WRX

Model terbaru Subaru WRX debut perdana melanjutkan trah reli pabrikan. Kalau merunut klan termasuk dalam keluarga Impreza, sudah masuk generasi kelima. Tapi masih keturunan kedua bila melihatnya berdiri sendiri sebagai satu model. Gen asli Subie tetap terasa kuat. Terbalut utuh dalam sosok sedan crossover sesungguhnya yang membawa ketangguhan all-rounder ala mobil reli.

Bagian yang tertutup debu di teaser terpampang jelas. Acuan desain sesuai Subaru Viziv Performance STi meski tidak sedramatis itu. Otot kekar dipertontonkan dari overfender dengan cladding hitam heksagonal seperti SUV. Alhasil tongkrongan pun tidak terlalu rendah seperti sedan umumnya. Harus ada celah dalam wheel arch sebagai ruang travel suspensi panjang. Wajar punya kemampuan hebat di trek gurun pasir sekalipun. Inilah wujud nyata sedan crossover tulen.

2022 Subaru WRX

Desain bodi keseluruhan tak membawa kejutan besar. Ciri WRX dan Impreza masih begitu terasa ditambah kepraktisan sedan. Persis Viziv, setidaknya menjaga garis keturunan semaksimal mungkin. Toh desain bukan misi utama Subaru. Apa yang ada dibalik kulit membawa DNA penting untuk terus dikembangkan.

Begitu masuk ke kabin, atmosfernya lebih mirip Outback. Langsung disambut monitor ekstrabesar ukuran 11,6 inci yang dibuat satu area bersama pengaturan AC serta ventilasinya. Demi memanjakan penumpang, Subaru memberikan sound system Harman Kardon yang keluar dari 11-speaker. Lengkap bersama teknologi GreenEdge dan Clari-Fi. Tapi tidak ada panel instrumen digital seperti BRZ. Masih analog konvensional ditambah MID di tengah.

Baca Juga: Subaru Balik Lagi, Ini Prediksi Model yang Bakal Dipasarkan

 

2022 Subaru WRX

Posisi mengemudi tetap sporty seperti biasanya. Sedikit perubahan geometri tuas transmisi yang dibuat lebih maju dan rem tangan konvensional mudah dijangkau. Beberapa detail terlihat sebagai penegas ini bukan sekadar mobil sport spartan. Misal dari pola serat karbon, jahitan merah, setir flat-bottom dan jok Recaro dibungkus material Ultrasuede kalau memilih trim GT.

Seperti sudah diketahui, WRX 2022 berbasis Subaru Global Platform. Sehingga menambah jajaran dalam model terbaru selain XV, Impreza, Levorg, Forester dan Ascent. Diklaim rigiditas bertambah 28%. Walau kaki jenjang cukup kentara, titik gravitasi dibuat lebih rendah. Malah disebut kestabilan dan sekaligus lateral grip meningkat. Kuncinya ada di revisi stabiliser belakang yang langsung terhubung ke bodi bukan ke rangka. Sehingga mampu signifikan mengurangi limbung kala menikung.

2022 Subaru WRX

Suspensi depan tak luput dapat racikan khusus. Berpadu dengan konstruksi dual-pinion yang memisahkan batang input kemudi dari motor assist. Kombinasi itu dikatakan mampu mempercepat respons dan akurasi, sekaligus feedback lebih natural.

Bagian tak kalah penting ialah jantung mekanis baru. Kini memakai unit FA24F 4-silinder boxer 2,4-liter turbo yang dipakai duluan Subaru Ascent. Kapasitas membengkak dari sebelumnya 2,0-liter, ditambah pengontrol wastegate elektrik dan katup bypass untuk menambah respons dan akselerasi. Meski begitu bukan berarti output melonjak drastis. Tenaga tercatat 271 hp dan torsi 350 Nm. Beda sedikit dari mesin 2,0-liter lawas sebesar 268 hp dan 350 Nm juga. Efek positif mesin baru kata Subaru, kurva puncak torsi sekarang melebar. Pembuktiannya belum ada, figur akselerasi masih misteri. Sepatutnya ada peningkatan.

2022 Subaru WRX

Transmisi manual 6-speed ialah pilihan tepat bagi penikmat berkendara natural. Menggerakkan keempat melalui sistem Symmetrical All-Wheel Drive dan Active Torque Vectoring, sudah terbayang bagaimana kemampuannya selama ini. Jika ingin lebih santai ada pilihan CVT garapan Subaru Performance Transmission. Katanya reaksi upshift lebih cepat 30% dan downshift 50% di gear kedua dan ketiga.

Pengembangan terbaru ini dibilang mampu mengurangi efek "ngaret" seperti CVT kebanyakan. Malah Subaru menambah sistem adaptive shift control yang mampu tercipta rev-matching ketika turun gigi. Ada tiga mode transmisi dalam sistem SI-Drive, salah satunya mode manual.

2022 Subaru WRX

Peranti keselamatan WRX tergolong standar mobil zaman sekarang. Tujuh kantung udara bertugas melindungi semua penumpang dan trim transmisi CVT mendapat sistem EyeSight. Ditunjang rangkaian fitur aktif seperti Lane Departure Prevention, Automatic Emergency Steering, Pre-Collision Braking System dan Advanced Adaptive Cruise Control with Lane Centring.

Belum ada kepastian kapan versi panas STI mengisi trim tertinggi WRX. Lagipula sekarang baru sebatas pengenalan tanpa ada harga resmi. Menyusul mendekati jadwal pemasaran yang direncanakan awal tahun depan. (Odi)

 

Baca Juga: Solterra Makin Terbuka, Perlihatkan Wujud Nyata Toyota bZ4X Versi Subaru

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Mobil Subaru Unggulan

Artikel Mobil Subaru dari Carvaganza

  • Bulan Ini, Subaru BRZ Stop Produksi di Jepang
    Bulan Ini, Subaru BRZ Stop Produksi di Jepang
    Alvando Noya . 11 Jun, 2024
  • Aktif di Segmen Outdoor dan Drift, Subaru Gelar Program Khusus Ramadhan 2024
    Aktif di Segmen Outdoor dan Drift, Subaru Gelar Program Khusus Ramadhan 2024
    Muhammad Hafid . 25 Mar, 2024
  • IIMS 2024: Subaru BRZ M/T Dapat EyeSight Lengkap, Upgrade Rem Jadi Brembo
    IIMS 2024: Subaru BRZ M/T Dapat EyeSight Lengkap, Upgrade Rem Jadi Brembo
    Wahyu Hariantono . 15 Feb, 2024
  • Subaru Luncurkan Crosstrek Edisi 50 Tahun AWD, Hanya 15 Unit
    Subaru Luncurkan Crosstrek Edisi 50 Tahun AWD, Hanya 15 Unit
    Wahyu Hariantono . 18 Okt, 2023
  • Gara-Gara Baut Kurang Presisi, 4.000 Lebih Subaru Keluaran 2023 Kena Recall
    Gara-Gara Baut Kurang Presisi, 4.000 Lebih Subaru Keluaran 2023 Kena Recall
    Alvando Noya . 02 Okt, 2023

Artikel Mobil Subaru dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Produksi BRZ Berakhir, Subaru Siapkan Generasi Baru?
    Produksi BRZ Berakhir, Subaru Siapkan Generasi Baru?
    Alvando Noya . 11 Jun, 2024
  • Subaru Gelar Forestyle, Kenalkan Keunggulan Forester
    Subaru Gelar Forestyle, Kenalkan Keunggulan Forester
    Setyo Adi Nugroho . 06 Jun, 2024
  • Subaru BRZ Upgrade Performa dan Fitur Canggih di IIMS 2024
    Subaru BRZ Upgrade Performa dan Fitur Canggih di IIMS 2024
    Wahyu Hariantono . 15 Feb, 2024
  • All New Subaru Outback Meluncur dengan Harga Rp779,5 juta
    All New Subaru Outback Meluncur dengan Harga Rp779,5 juta
    Muhammad Hafid . 12 Agu, 2023
  • Memahami Fungsi dan Kekuatan BRZ, Subaru Gelar Safety Driving Course
    Memahami Fungsi dan Kekuatan BRZ, Subaru Gelar Safety Driving Course
    Anjar Leksana . 15 Mei, 2023
  • Opsi Baru Sedan Sport, Honda Civic Type R vs Subaru WRX
    Opsi Baru Sedan Sport, Honda Civic Type R vs Subaru WRX
    Setyo Adi Nugroho . 03 Apr, 2023
  • Pendatang Baru All New Subaru Forester Lawan Honda CR-V
    Pendatang Baru All New Subaru Forester Lawan Honda CR-V
    Setyo Adi Nugroho . 25 Mei, 2022