Suzuki Ertiga mendapat sesuatu yang baru tahun ini. Bukan berupa facelift atau penyegaran, melainkan varian anyar yang mengisi posisi teratas. Ditambah embel-embel Cruise, membuat Ertiga Hybrid akhirnya tembus juga harga Rp300 juta, khusus tipe matik two-tone. Selengkapnya berikut ini:
“Menambah pilihan pada segmen MPV seri hybrid kami, Suzuki melakukan sejumlah elevasi khususnya pada desain dan teknologi elektrifikasi All New Ertiga Cruise. Ubahan ini didesain langsung di Indonesia, dan kami hadirkan khusus untuk pasar Indonesia, guna menyasar keluarga pintar yang menaruh perhatian besar pada kenyamanan, gaya, dan efisiensi mobilnya. Besar harapan kami masyarakat menyambut positif produk karya anak bangsa ini,” ungkap Donny Saputra, Deputy 4W Sales & Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) di Jakarta, Sabtu (17/02).
Desain dibuat lebih sporty dengan berbagai tambahan aksesori. Kelengkapannya yaitu short pole antenna, spion elektrik dan dapat melipat secara otomatis, side under spoiler, side body decal, front under spoiler dan front garnish bumper. Sektor penerangan menganut proyektor dengan fungsi Auto Headlight dan Guide Me Light.
Di belakang tampak rear upper spoiler, backdoor garnish, high mount stop lamp LED, rear under spoiler dan lampu kombinasi LED dengan light guide. Pelek bergaya tegas menganut dua kelir sporty. Unit pun disuguhkan dalam warna tunggal Cool Black dan dual tone Pearl Snow White + Cool Black.
Tidak ada perubahan teknis. Mesin tetap K15B 4-silinder 1,5-liter dengan pilihan transmisi manual atau 4AT. Tambahan teknologi hybrid masih jenis mild yang memakai sumber energi dari baterai lithium-ion.
Khusus di pameran terdapat keuntungan berupa uang elektronik sebesar Rp500 ribu dan Car Air Purifier. Lebih lanjut Suzuki turut menyediakan Fortune Box berisikan undian exclusive gift bagi para pelanggan yang melakukan transaksi hingga dengan tahap Surat Pembelian Kendaraan (SPK). Setiap pelanggan yang melakukan SPK akan mendapat 1 lembar voucher yang dapat ditukarkan dengan exclusive gift Suzuki. (Hfd/Odi)
Baca Juga: Suzuki Gandeng 6 Leasing dan Tawarkan Promo Penjualan Unit di IIMS 2024
Hak Cipta © Zigwheels 2014-2024. Semua Hak Cipta Dilindungi.