Dunia modifikasi mobil di Indonesia terus berkembang. Bahkan kreasi anak bangsa makin diakui modifikator mancanegara. Anda perlu lihat karya Mochamad Chandra Kurniawan atau biasa dikenal Charock (CRK). Sebelumnya, ia dikenal melalui kolaborasi KARMA Bodykit Porsche Cayman bersama Kiki Anugraha.
Pria muda yang juga pembalap dan pengusaha ini memodifikasi BMW M2 keluaran 2018. Sportscar kesayangan yang sudah dimodifikasi secara total dengan sebutan "The Beast M2". Hasilnya langsung memukau dunia. Speed Hunters, salah satu media international ternama dalam bidang modifikasi datang khusus ke Indonesia untuk meliput mobil garapan CRK itu.
Speed Hunters mengatakan, body kit khusus yang digunakan oleh BMW M2 ini cukup “Gila”. “Saya benar-benar dapat merasakan bahwa Charock sangat peduli dengan dunia otomotif Indonesia dan saya hanya bisa bertanya-tanya apa yang akan dihasilkan Charock pada mobil berikutnya!” tertulis di dalam website.
Tak dipungkiri, hasil modifikasi CRK yang menggaet Reindy Riupassa dari BTX Concept itu memang dapat dikatakan “Buas”. Hal ini terlihat dari penggunaan body kit lebar, pelek besar dan ground clearance BMW M2 akin mepet aspal. Fitment satu satunya di Indonesia untuk BMW M2.
The Beast M2 dipasangkan full wide bodykit dari MTC Design atau Darwin pro. Tak hanya itu, bodykit ini dilengkapi penutup kap mesin berbahan serat karbon. Demi menguatkan aura sporty, keseluruhan bodi dilapisi dengan Teckwrap ECH03 Matte Metallic Charcoal Grey oleh Wrapping Station.
Di sektor kaki-kaki, Charock memasangkan pelek pesanan khusus SV2 Forged Radix CRK Edition. Ukurannya pun tidak main-main. Diameter 19 inci dengan lebar 10 inci di depan dan 11 inci di belakang. Ups, jangan salah, lebar sih mungkin sudah biasa. Tapi, offsetnya minus 26 di depan dan minus 52 di belakang. Dilengkapi center bore 71,6 mm special untuk BMW M2. Bodi yang sudah lebar jadi semakin semok terlihat dari buritannya. Dari luar terlihat sangat celong karena penggunaan straight lips pada bagian outer lips.
Lalu didukung pengereman dengan big brake kit dari M Performance. Sedangkan, untuk suspensi dipercaya air suspension by AirBFT dengan dual kompresor yang disertai management system. Charock mengatakan The Beast M2 tidak hanya sekadar mobil modifikasi untuk ikut kontes. Selain tampilannya enak dilihat, harus bisa digunakan untuk semua trek balap dan juga sebagai mobil harian.
"Terbukti dengan spek yang digunakan, sudah bisa sukses melahap lebih dari 1.156 kilometer perjalanan road trip Jakarta ke Surabaya lanjut ke Bali saat MOCI ultimate drive Desember lalu tanpa masalah," ujar Charock di Jakarta. (14/2).
Modifikator memang tidak pernah puas dari bawaan pabrikan. Di sektor mesin, tenaga 405 Hp masih dirasa kurang baginya. Ia melakukan re-map ECU dalam dua tingkatan. Kemudian CRK memasangkan full sistem pembuangan dari Einsenmann. Tentunya ini sangat meningkatkan tenaga meskipun belum sempat diuji dengan dyno test.
Pengerjaan modifikasi memakan waktu 3 bulan. Menurut Charock, kendala terbesar dalam proses ada pada saat pemasangan dan perhitungan kaki-kaki. Bagi pembalap muda ini, setelan sangat presisi sangat dibutuhkan untuk dapat merealisasikan mimpinya. Sedangkan untuk interior, menggunakan jok Recaro M Edition Limited dan seluruh kabin dibalut Alcantara.
The Beast M2 CRK juga sengaja dibuat untuk tampil exclusive di "Crazy Fast Indonesian" episode 2. Sebuah film pendek bergenre otomotif yang sempat viral beberapa waktu lalu. Garapan rumah produksi CRK Picture, tak lain milik Charock sendiri.
“Dengan berkarya di dunia otomotif, baik itu perfilman, modifikasi, maupun sebagai pembalap, membuktikan bahwa passion saya memang ada di otomotif, dan saya berharap dapat terus berkontribusi pada perkembangan dunia otomotif di Indonesia, sehingga semakin diakui secara internasional,” tutupnya. (Val/Odi)
Eksterior:
Undercarriage:
Interior:
Engine:
Baca Juga: HSR Boroko Series, Pelek Khusus Modifikasi Bergaya JDM
Hak Cipta © Zigwheels 2014-2024. Semua Hak Cipta Dilindungi.