Toyota GR Yaris Benar Masuk Indonesia, Kuota Hanya 126 Unit!
Toyota Astra Motor umumkan membuka pemesanan GR Yaris. Khusus pasar sini terbatas 126 unit saja. Estimasi harga tak sampai Rp1 miliar, diyakini bisa lebih murah dari negara lain di Asean. Unit pun sudah tercantum di NJKB Samsat PKB Jakarta. Nilai jual tertera Rp453 juta, belum masuk dalam skema perpajakan maupun Bea Balik Nama.
Mengacu harga di Thailand, GR Yaris dilepas 2,69 Bath atau sekitar Rp1,254 miliar. Sementara di Malaysia unit dibanderol RM286.896, setara Rp1 miliar. TAM belum merilis harga resmi. Namun mereka menyebut di kisaran Rp750 juta sampai Rp850 jutaan on the road Jakarta. Alasan bisa lebih murah lantaran TAM punya strategi sendiri. Yakni dalam memasarkan produk Gazoo Racing ke Indonesia yang menjadi global motor sport Toyota.
“Sejak diluncurkan oleh Toyota global pada 202O. GR Yaris mendapat sambutan yang luar biasa dari banyak masyarakat di berbagai belahan dunia. Termasuk di Indonesia. Melihat tingginya antusiasme masyarakat terhadap mobil sport. Termasuk saat kami kenalkan Toyota GR Supra pada 2019 lalu, sebagai wujud apresasi. Kami segera menghadirkan Toyota GR Yaris untuk konsumen Tanah Air dalam waktu dekat. Dengan jumlah unit cukup terbatas yaitu hanya 126 mobil,” ucap Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director PT Toyota-Astra Motor.
Baca Juga: Membaca Peluang Masuknya Toyota GR Yaris ke Indonesia
Jika Anda berminat memesan. Sediakan uang panjar (booking fee) Rp100 juta per unit. Sementara ini opsi warna tersedia merah dan putih. TAM membuka pemesanan lantaran banyak diler yang menerima SPK. Rencana mobil diluncurkan di sini pada semester dua 2021. Belum ada info pasti banderol resmi lantaran masih dalam proses perhitungan. Misalnya kurs logistik dan berbagai perpajakan.
GR Yaris merupakan produk global yang dibangun dengan tujuan utama untuk membuat ever-better car. Semua berlandaskan filosofi refine people and refine cars. Mobil hatchback ini dikembangkan oleh Toyota Gazoo Racing melalui kerja sama dengan pengemudi profesional di berbagai jalan di seluruh dunia. Dalam setiap tahap pengembangannya. Pengemudi profesional termasuk Akio Toyoda sebagai Toyota Master Driver. Secara konsisten memberikan umpan balik. Sehingga model produksi memberi performa berkendara terbaik.
Ia dikemas dengan fokus yang tercurahkan pada aerodinamika. Bobot dibikin ringan dan center of gravity dirancang rendah. Dalam urusan rancang bangun kendaraan. Salah satu bagian menonjol adalah pengaplikasian bahan carbon fiber reinforced polymer. Yakni pada atap GR Yaris agar kian ringan serta menurunkan center of gravity. Alhasil saat dikemudikan, handling bisa lebih presisi dan sesuai karakter racing.
Baca Juga: Toyota Raize Segera Masuk Indonesia, Kemungkinan Dilengkapi Toyota Safety Sense
Di balik bonet GR Yaris. Unibodi menopang mesin berkapasitas 1.600 cc dengan konfigurasi tiga silinder turbocharger berkode G16E-GTS. Hebatnya, mobil dilengkapi oleh sistem penggerak empat roda (full time 4WD) berkode GR-FOUR. Formulasi itu, menurut Toyota, dapat mendukung sensasi berkendara menyenangkan di segala situasi. Serta dapat menyesuaikan pengaturan berbagai macam gaya berkendara pengemudi.
“Toyota GR Yaris diproduksi menggunakan line khusus pada pabrik Toyota di Motomachi. Lokasi ini dikenal memiliki sejarah panjang dan kuat dalam memproduksi mobil sport. Proses perakitan GR Yaris pun langsung dilakukan oleh anggota tim takumi. Yaitu para teknisi Toyota yang memiliki keterampilan tinggi. Kendaraan ini merupakan sebuah pure sport model yang memiliki built quality yang baik. Serta menawarkan pengalaman berkendara sangat menyenangkan,” imbuh Marketing Director PT Toyota-Astra Motor, Fumitaka Kawashima.
Nah, produk global ini diproduksi sebanyak 25.000 unit untuk dapat berkompetisi di ajang World Rally Championship (WRC). Sebagai salah satu negara yang dikenal aktif dalam berpartisipasi pada ajang kompetisi balap baik nasional maupun internasional. Indonesia mendapatkan alokasi GR Yaris terbatas. Sehingga layak dijadikan barang koleksi. GR Yaris dapat dipesan mulai 25 Maret 2021 dengan mengajukan form booking di dealer Toyota terdekat. Nantikan info selanjutnya soal kendaraan dengan cita rasa WRC ini. (Alx/Odi)
Baca Juga: Toyota Umumkan Recall Sejumlah Produk Terkait Masalah Fuel Pump
Artikel Unggulan
- Terbaru
- Populer
Artikel yang direkomendasikan untuk anda
Mobil Toyota Unggulan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Toyota dari Carvaganza
Artikel Mobil Toyota dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Road Test