Triumph Rocket 3 GT dan R, Apa Saja Beda Keduanya?

Triumph Rocket 3

JAKARTA – Triumph Rocket 3 ditawarkan dalam dua versi ‘GT’ dan versi ‘R’. Kalau melihat sepintar perbedaan antara keduanya sangat minim. Paling velg dan jok. Yang terpampang mungkin cuma itu. Padahal cukup banyak diferensiasi yang dibawa kedua produk sedarah asal Inggris ini. Bukan semata berkaitan aksesori, perbedaan mereka bahkan menyasar ke sektor rancang bangun. Oke, kita bahas perbedaanya satu per satu.

Tampilan. Tak dipungkiri Triumph Motorcycles kini menawarkan Rocket dalam tubuh sebuah roadster. Terpampang jelas melalui penawaran Rocket 3 R. Kesan petarung jalan nan agresif begitu kental digambarkan, hingga berujung pada menghilangnya identitas cruiser di Rocket lama. Tak ada lagi windscreen menjulang seperti kepunyaan pendahulunya. Penerapan item itu malah sekadar syarat (windscreen kecil) saja buat tipe R.

Rocket 3 GT pun sama. Hanya saja ia punya ukuran lebih besar. Meski begitu, varian ini masih mewarisi sedikit DNA Rocket lama. Ditandai oleh keberadaan sandaran jok untuk penumpang, lalu penggunaan fotpeg model forward dan setang tinggi. Inilah yang kemudian menjadikan ketidaksamaan keduanya semakin mencolok. Tipe GT menjanjikan impresi berkendara yang nyaman.

Sebaliknya, pijakan kaki pada tipe R berlokasi di bagian belakang mesin. Lalu pengaplikasian setang rendah, mengajak pengendara sedikit menunduk kala memacunya. Apalagi, kemudi miliknya juga 3 mm lebih lebar dari versi GT. Perbedaan impresi berkendara tadi pun nyatanya memengaruhi posisi duduk. Kenyamanan pada Rocket 3 GT didukung oleh ketinggian jok 750 mm. Sementara pada Rocket 3 tipe R tingginya mencapai 773 mm.

Triumph Rocket 3 GT

Velg

Kemudian bagian roda juga bisa jadi pembeda. Pola bintang pada velg aluminium Rocket 3 GT dilabur dengan sentuhan krom. Sementara di Rocket 3 R bagian tersebut dilapis kelir matte. Kendati begitu, kedua model tetap menggunakan ukuran sepatu serupa yakni 150/80-17 dan 240/50-16 (depan-belakang).

Urusan penghenti laju, Rocket 3 memanfaatkan kinerja rem Brembo 4-piston radial monobloc calipers untuk mengapit cakram ganda 320 mm di bagian depan. Sedangkan di belakang, mengandalkan kaliper monoblok 4-piston sebagai pasangan disc brake 300 mm. Kedua roda Rocket 3 juga sudah disematkan fitur cornering ABS.

Pun menyoal sokongan peredam kejut. Baik tipe R maupun GT sama-sama berbekal suspensi depan berdiameter 47 mm, mengawal roda depan. Perangkat ini sudah dilengkapi dengan penyetelan compression dan rebound. Sedangkan suspensi berpelengkap piggyback reservoir RSU dengan setelan preload hidrolik milik Showa, berlokasi di bagian belakang.

Baca First Ride Triumph Rocket 3 di sini

Triumph Rocket 3 R

Bobot

Soal bobot badan juga menjadi pembeda lain dari kedua Rocket 3. Saat kami tilik ke laman situs resmi Triumph Indonesia, Rocket 3 GT punya berat tubuh 294 kg. Lebih berat ketimbang Rocket 3 R yang punya bobot 291 kg. Tak ada penjelasan mengenai data teknis ini. Padahal mereka punya daya tampung BBM serupa, 18 liter. Begitu pula mesin, dibekali jantung pacu DOHC 3-silinder berkubikasi total 2.458 cc. Output dari masing-masing tipe pun serupa, 164,9 Hp/6.000 rpm dan 221 Nm/4.000 rpm. Tersalurkan melalui transmisi 6-percepatan dengan sistem penggerak gardan.

Performa khususnya tenaga Rocket 3 2020 diklaim alami peningkatan 11 persen dari model terdahulu. Walau nyatanya racikan bore x stroke: 110,2 mm x 85,9 mm tetap menorehkan catatan momen puntir serupa pada Rocket sebelumnya. Namun bisa dipastikan kemampuan mereka menjangkaunya lebih sigap. Itu lantaran adanya diet signifikan dari versi lama yang berbobot 334 kg.

Baca juga: Triumph Motorcycle Menyasar Tren E-Bike Lewat Trekker GT

Triumph Rocket 3

Warna

Penyumbang terbesar pengurangan bobot terjadi karena adanya perubahan material sasis dan swingarm, dari baja menjadi aluminium. Apalagi Triumph Rocket 3 terbaru sudah menyematkan fitur Ride-by-Wire. Pengendaliannya pun dimudahkan dengan ketersediaan 4 mode berkendara: Rain, Road, Sport dan Rider.

Terakhir dan tak kalah penting, diferensiasi juga tampak pada kelir utama. Rocket 3 GT ditawarkan dalam dua opsi yaitu Silver Ice dan Storm Grey with a Korosi Red Strip. Sementara Rocket 3 R disajikan dalam pilihan warna Korosi Red dan Phantom Black. Namun kedua lini yang diniagakan PT GAS Triumph Indonesia ini dipasarkan dengan nominal sama, Rp 750 juta (off the road). Tak perlu bimbang memilih bukan? Apalagi pihak distributor memberikan benefit tambahan berupa garansi 2 tahun tanpa batas kilometer, dan layanan service gratis untuk 800 km pertama. (Ano/Raju)

Jelajahi Triumph Rocket 3

  • Samping kanan Triumph Rocket 3
  • Tampak belakang serong Triumph Rocket 3
  • Tangki BBM Triumph Rocket 3
  • Ban depan Triumph Rocket 3
  • Navigasi Triumph Rocket 3
  • Lampu depan Triumph Rocket 3
  • Lampu sein depan samping Triumph Rocket 3
  • Jok Triumph Rocket 3
  • Silencer Triumph Rocket 3
  • Rem belakang Triumph Rocket 3
  • ban belakang Triumph Rocket 3
  • Speedometer Triumph Rocket 3
Triumph Rocket 3
Rp 750 Juta Cicilan : Rp 17,11 Juta

Model Motor Triumph

Motor Triumph
  • Triumph Bonneville T120
    Triumph Bonneville T120
  • Triumph Bonneville Bobber
    Triumph Bonneville Bobber
  • Triumph Bonneville Speedmaster
    Triumph Bonneville Speedmaster
  • Triumph Bonneville T100
    Triumph Bonneville T100
  • Triumph Daytona 660
    Triumph Daytona 660
  • Triumph Rocket 3
    Triumph Rocket 3
Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Motor Triumph Unggulan

Bandingkan & Rekomendasi

Tren Cruiser

Artikel Motor Triumph Rocket 3 dari Oto

  • Berita
  • Road Test
  • Triumph Rocket 3, Motor Bermesin Terbesar di Dunia Recall Karena Masalah Pengereman
    Triumph Rocket 3, Motor Bermesin Terbesar di Dunia Recall Karena Masalah Pengereman
    Zenuar Yoga . 10 Des, 2020
  • Selisik Perbedaan Triumph Rocket 3 Versi GT dan R
    Selisik Perbedaan Triumph Rocket 3 Versi GT dan R
    Ary Dwinoviansyah . 23 Jun, 2020
  • First Ride Triumph Rocket 3 2020: Evolusi Radikal Sebuah Cruiser
    First Ride Triumph Rocket 3 2020: Evolusi Radikal Sebuah Cruiser
    Ary Dwinoviansyah . 22 Jun, 2020