Peugeot 3008 facelift 2021 menyapa konsumen Indonesia. Ubahan tubuh luar sekarang tambah beringas dibanding versi lama. Terutama pada tatanan roman depan. Penyegaran terjadi pada bagian luar maupun dalam kendaraan. Astra Peugeot International menawarkan trim Active Rp590 juta on the road Jakarta. Harga tertera jauh lebih murah dari lawan sekelas, BMW X1 sDrive18i Dynamic yang dijual Rp760 juta. Sedangkan banderol varian Allure Plus malah mendekati, yakni Rp720 juta.
“Hari ini kami merilis Peugeot 3008 dan 5008 facelift. Selain Allure Plus, Astra Peugeot turut membawa varian Active dengan harga mulai Rp500 jutaan. Sehingga hal ini bisa makin meramaikan pasar SUV nasional. Nah, soal tampilan masih mirip, sensasi berkendara pun tak berbeda, hingga performa kendaraan tetap baik (menggunakan mesin sama),” papar Rokky Irvayandi, Chief Executive Officer PT Astra Peugeot International, dalam peluncuran daring (1/10).
Untuk bagian mekanikal pacu tak berubah dari model lama. Di balik kap 3008 facelift tertanam mesin EP6FDTM 4-silinder 1,6-liter THP (Twin Scroll Turbo High Pressure). Walau kubikasi mesin kecil, namun lontaran terasa padat. Hasil pembakaran bensin dan dorongan turbo, mesin dapat meledakan daya maksimal 167 PS di 6.000 rpm dan torsi puncak 240 Nm mulai 1.400 rpm. Distribusi power melalui transmisi otomatis enam percepatan ke roda depan (FWD). Top speed tembus 206 km/jam.
Baca Juga: Menimbang Peugeot 3008 2018 Bekas, Menarik atau Tidak?
Sedangkan untuk dimensi, Peugeot 3008 facelift tetap memiliki panjang 4.510 mm, lebar 1.850 mm, tinggi 1.662 mm dan jarak sumbu roda 2.730 mm. Ubahan luar paling mendasar ialah bentuk DRL yang menyerupai taring singa, seolah menggores lampu utama. Grille juga tambah apik lantaran semakin berpendar ke samping. Pola pelek turut dipermanis, berdiameter 18 inci. Lantas fitur keamanan tetap lengkap, seperti di bawah ini:
Lalu untuk tatanan kabin Peugeot 3008 senantiasa mirip. Hanya saja sekarang ia menggunakan head unit berukuran 10 inci di tengah dasbor. Bisa sambung dengan berbagai gawai. Termasuk Apple CarPlay dan Android Auto. Kemudian tersisip pula wireless charging di konsol tengah demi menambah kepraktisan. (Alx/Odi)
Baca Juga: Peugeot 3008 Facelift Datang, Bagaimana Harga Bekasnya?
Hak Cipta © Zigwheels 2014-2024. Semua Hak Cipta Dilindungi.